Ilusi Scorpio 8
Ilusi Scorpio Karya Robert Ludlum Bagian 8
"Untuk menjawab pertanyaan Anda, agen pemerintah
tingkat tinggi atau departemen yang mempunyai akses untuk dapat mengalahkan teknologi Anda."
"Itu korupsi!" "Atau diyakinkan, Pak. Anda tidak korupsi." Tyrell terdiam. "Pertanyaan terakhir, Pak Sekretaris, dan mungkin yang seharusnya tidak aku tanyakan, tapi aku akan, aku harus. Apakah Anda mengetahui bagaimana aku bisa naik
pesawat pribadi Van Nostrand dari Puerto Rico, berjalan ke
dalam, seperti kataku beberapa menit yang lalu, ke eksekusi diriku sendiri""
"Aku bahkan tidak terpikir. Aku kira Kapten Stevens
terlibat; ia jelas penghubungmu, kalau bukan atasanmu, di sini di Amerika Serikat."
"Henry Stevens terkejut ketika aku mengatakan aku
berada di sini karena ia tidak mengerti bagaimana hal itu
bisa terjadi. Setiap gerakan yang aku lakukan sudah
dimonitor, ketika aku ingin dimonitor, oleh lingkungan
kecil pemburu Darah Gadis Kecil. Tapi ini harusnya
diketahui karena dikeluarkan oleh salah satu pemain
utamamu. Ia memutari Anda dan seluruh masyarakat intelijen untuk membuat Van Nostrand menghubungi aku dengan surat yang harus aku ikuti. Aku memakan
umpannya, dan kalau bukan karena dua orang yang luar
biasa, aku sudah menjadi mayat di Fairfax dan Van Nostrand Anda yang baik hati sudah mendarat di Brussel,
meninggalkan Bajaratt untuk beroperasi dari tempatnya."
"Siapa yang melakukannya" Siapa yang
menghubungimu""
"Howard Davenport, sekretaris pertahanan."
"Aku tidak percaya!" teriak Palisser. "Ia salah satu orang
paling terhormat yang pernah aku kenal! Kau berbohong.
Kau melampaui batas. Pergi dari rumahku!"
Hawthorne merogoh kantung jaket safarinya dan mengeluarkan surat Van Nostrand, robekan pita biru di
tepinya tampak jelas di sisi yang disegel. "Anda sekretaris
negara, Mr. Palisser. Anda dapat menghubungi siapa saja di dunia. Mengapa tidak menghubungi kepala intelijen
angkatan laut di basis Puerto Rico" Tanyakan padanya
bagaimana surat ini bisa sampai ke tanganku dan kepada
siapa ia harus melapor setelah sampai."
"Oh, Tuhanku .. . !" seru Bruce Palisser, kepala nya yang berambut kelabu menengadah di atas kursi, matanya terpejam rapat. "Kita adalah sekumpulan pemerintah oportunis atau pembaharu yang tidak bersalah, dari pikiran yang tidak logis, terlalu banyak pemangsa yang tidak berhak
memerintah. Tapi itu bukan Davenport! Howard tidak mungkin melakukan apa yang ia lakukan untuk keuntungan pribadi, ia tidak tahu!"
"Anda juga tidak, Pak."
"Terima kasih untuk itu, Komandan." Sekretaris negara menegakkan tubuhnya dan memandang tajam pada Tyrell. "Aku menerima apa yang kau katakan padaku -"
"Aku ingin itu dicatat," potong Hawthorne.
"Mengapa""
"Karena Van Nostrand adalah satu-satunya mata rantai kita pada Bajaratt, dan dengan perkiraan ia tidak tahu Van Nostrand sudah mati, ia akan berusaha menghubunginya."
"Itu tidak menjawab pertanyaanku, bukannya aku tidak setuju untuk menelepon Kapten Stevens untuk memeriksa kebenaran apa yang kau katakan, tapi sekali lagi, mengapa""
"Karena aku ingin menggunakan nama Anda untuk menuruni tangga Darah Gadis Kecil, dan aku tidak mau
menghabiskan tiga puluh tahun di Leavenworth untuk
pemeran yang tidak legal."
"Kalau begitu aku kira kita harus membicarakan rencanamu, Komandan."
Telepon berdering, mengagetkan keduanya. Sekretaris itu bangkit dari kursinya, matanya ke telepon di dinding saat ia berjalan cepat untuk mengangkatnya. "Palisser di sini, ada
apa" ... Ia apa"" Muka sekretaris negara itu memucat. "Itu
tidak masuk di akal!" Palisser menoleh pada Hawthorne.
"Howard Davenport baru saja bunuh diri! Pelaya
nnya menemukannya -" "Bunuh diri"" potong Hawthorne pelan. "Berani
bertaruh"" 22 Bajaratt dengan wajah ditutupi dengan cadar renda hitam, duduk sendirian di meja kamarnya di motel luar kota
murahan yang dipilih dengan tergesa-gesa Ia baru saja menghubungi senator dari Michigan, memohon dalam
kelelahan setelah pembantaian penelepon dari hotel sebelumnya, menambahkan bahwa kepindahannya dalam satu hari di perumahan seorang teman ternyata lebih menyulitkan, karena temannya ternyata adalah kupu kupu sosial.
"Aku kira aku pernah mengatakan bahwa Anda akan kebingungan," kata Nesbitt. "Itulah sebabnya aku
menyarankan Anda mempunyai kantor dan staf."
"Dan aku kira aku sudah mengatakan mengapa hal itu mustahil."
"Ya, memang, dan aku tidak bisa menyalahkan sang
baron. Kota ini memang penuh dengan penye-lusup, menyelusup ke mana mereka tidak boleh."
"Kalau begitu Anda mungkin dapat membantu Dante Paolo dan aku sendiri "
"Dengan segala cara yang aku bisa, Countess, Anda tahu
itu." "Apakah ada hotel yang dapat Anda rekomendasikan
yang, bisa dikatakan, tidak menjadi pusat kegiatan, tapi
mempunyai sarana yang kami butuhkan"" "Ada yang langsung teringat," jawab legislator dari
Michigan itu. "The Carillon. Biasanya penuh, tapi ini bulan
bulan musim panas, dan turis sulit membayar tarifnya. Aku akan mengaturnya kalau Anda mau."
"Baron akan sangat berterima kasih pada kebaikan dan kerja sama Anda."
"Aku menghargai itu. Dengan nama asli Anda atau
Anda lebih suka tidak dikenal""
"Oh, aku tidak mau melakukan sesuatu yang ille-gal -"
"Itu tidak illegal, Countess, itu hak Anda. Hotel kita hanya tertarik pada pembayaran; mereka tidak peduli mengapa Anda lebih suka memakai nama lain. Kantorku
akan menjamin reliabilitas Anda; nama apa yang ingin Anda gunakan""
"Aku merasa begitu - bagaimana menyebutnya" -
tidak bersih melakukan hal-hal seperti ini "
"Jangan, Anda tidak begitu. Nama apa""
"Aku kira sebaiknya nama Italia... Bisakah aku
menggunakan nama adikku. Balzini, Senator. Mada-me Balzini dan keponakannya."
"Beres Di mana aku harus menelepon Anda kembali"" "Lebih ... lebih baik aku yang menelepon Anda." "Beri aku lima belas menit."
"Oh, Anda luar biasa!"
"Aku tidak akan menyebarkan berita itu, tapi aku akan sangat berterima kasih kalau Anda mengatakan hal itu pada baron"
"Certo, signore!"
Hotel baru yang elegan itu sempurna, dibenarkan dengan pengenalan Baj pada empat anggota rendahan keluarga bangsawan Arab dengan pakaian Savile Row. Dulu, ia bisa
langsung menembak mereka beg -tu melihatnya, tapi sekarang taruhannya terlalu besar, hadiah lainnya sangat
luar biasa, dan ia hanya mengangguk sopan pada pewaris Saudi yang darahnya telah ternoda itu ketika mereka berpapasan di lobby.
"Nicolo!" panggilnya, bangkir dari meja di ruangan suite, tiba-tiba menyadari bahwa tombol cahaya di telepon mejanya menyala. "Apa yang kau lakukan""
"Menelepon Angel, Cabi!" jawab suara dari kamar tidur.
"Ia memberiku nomornya di studio."
"Tutup teleponnya, sayangku." Bajaratt bergegas ke pintu kamar tidur dan membukanya. "Aku sarankan kau harus melakukan apa yang kukatakan."
Pemuda itu melakukannya dengan marah, keheranannya
tampak jelas. "Ia tidak menjawab. Ia berkata untuk membiarkan telepon berdering lima kali dan kemudian meninggalkan pesan."
"Kau meninggalkan pesan""
"Tidak, baru ada tiga deringan ketika kau berteriak padaku."
"Bene. Maaf aku berbicara begitu kasar, tapi kau tidak
boleh menggunakan telepon kecuali kalau kau memberitahu aku lebih dulu dan aku mengijinkannya."
"Menggunakan telepon ... " Siapa lagi yang akan aku hubungi" Apakah kau begitu cemburu -"
"Sungguh, Nico, kau boleh tidur dengan putri raja, pelacur, atau keledai, dan tidak ada bedanya untukku, tapi
kau tidak boleh menelepon yang dapat dilacak kembali
pada kita." "Kau menyuruhku meneleponnya di hotel lain -"
"Di sana kita terdaftar dengan nama yang kita gunakan, di sini tidak."
"Aku tidak mengerti -"
"Kau tidak perlu; itu bukan menjadi bagian kontrak kita."
"Tapi aku berjanji untuk meneleponnya!"
"Kau berjanji... "" Baj termenung ketika memandang
pada pemuda dermaga dari Portici. Nicolo bers
ikap aneh terbalik, dengan ledakan kemarahan singkat seperti hewan
muda dalam kerangkeng yang semakin lama semakin jengkel berada dalam kurungan. Itu dia; ikatan harus dilonggarkan. Pada titik ini, begitu dekat.dengan pembunuhan besarnya, akan bodoh sekali untuk mempunyai pemuda dermaga yang uring-uringan di
tangannya. Lagipula, ia sendiri harus menelepon, dan seperti orang lain mungkin mengikuti, membuat 'pola' seperti yang sudah diperingatkan Van Nostrand, ia tidak
boleh melakukannya dari telepon hotel. "Kau benar, Nico, aku terlalu keras. Begini saja, aku memerlukan beberapa
benda dari farmacia di seberang jalan, jadi aku akan ke
bawah dan kau bisa sendirian. Telepon belia ragazza-mu, tapi jangan berikan nomor telepon di sini atau nama hotelnya. Katakan sejujurnya, Nico, karena kau tidak boleh berbohong pada temanmu yang jelita itu. Kalau kau harus meninggalkan pesan, katakan kita akan pindah dalam satu jam dan kau akan menghubunginya nanti."
"Kita baru sampai di sini."
"Ada yang terjadi, rencana kita berubah."
"Madre di Dio, apa lagi" .. . Aku tahu, aku tahu, itu
bukan bagian dari kontrak kita. Kalau kita bisa kembali ke
Portici, aku harus membawamu pada Ennio II Coltello. Ia
membuat semua orang takut, karena kata mereka ia sering membunuh; ia mencukur orang di bawah janggutnya
dengan pisaunya kalau ia tidak suka, dan orang tidak tahu
apakah ia akan menjadi korban selanjutnya atau apa yang akan ia lakukan, aku kira, Cabi, kau akan menakutkan baginya."
"Memang, Nico," kata Bajaratt pendek, senyuman tipis
mengulas di wajahnya. "Ia membantuku menemukanmu,
tapi tidak akan ada orang di geladak yang perlu takut lagi
padanya sekarang ini." "Che""
"Ia sudah mati... Telepon artismu yang cantik itu,
Nicolo, aku akan kembali dalam lima belas menit." Baj
mengambil tas tangannya dari sebuah kursi, berjalan ke
pintu, merapikan cadarnya, dan keluar.
Sendirian di lift, tanpa suara ia menghafalkan lagi nomor telepon yang diberikan Van Nostrand, nomor yang
sekarang diprogram untuk menghubungi Scorpio Satu yang
baru. Perintah yang akan ia keluarkan harus dilaksanakan
tanpa bertanya lagi dan dalam dua puluh empat jam, lebih baik lebih cepat. Kalau ada keraguan sedikit saja, murka
Lembah Baaka, terutama Brigade Ashkelon, akan turun pada pemimpin Scorpio. Kematian bagi semua yang menghalangi Ashkelon!
Pintu terbuka dan Bajaratt melangkah keluar ke lobby kecil yang indah, melangkah langsung ke pintu masuk berlapis emas. Di teras di luar, ia mengangguk pada penjaga pintu berseragam.
"Perlukah aku memanggilkan taksi, Madame Balzini""
"Tidak, grazie, tapi alangkah manisnya kau tahu
namaku." Baj mengamati pria itu dari balik cadarnya. "Menjadi peraturan di Carillon untuk mengenal tamu
kami, madame." "Sangat mengesankan... Siang yang sangat cerah, aku kira aku ingin menghirup udara segar."
"Hari yang menyenangkan untuk berjalan kaki,
madame." Bajaratt mengangguk lagi dan berjalan di trotoar,
berhenti di depan beberapa toko, seakan mengamati barang-
barang mahal, tapi sebenarnya untuk mengamati penjaga
pintu sopan itu dengan lirikan sekilas saat ia menyentuh
rambutnya atau cadarnya. Ia tidak percaya pada pekerja yang terlalu sopan yang dapat mengetahui datang dan
perginya tamu hotel; ia sudah menyuap terlalu banyak sebelumnya. Namun kekhawatirannya segera hilang ketika
penjaga pintu itu memandang tanpa arah ke para pejalan kaki, tapi tidak pernah ke arahnya. Itu bukan kasus berbahaya, pikirnya, seandainya ia berpakaian normal, tanpa pengganjal yang sangat dibenci Nicolo. Ia terus berjalan di trotoar, berharap dapat menemukan telepon
umum dekat sudut jalan. Ia bergegas ke sana, sekali lagi mengulangi nomor yang sekarang sangat penting bagi Ashkelon. Sangat vital!
"Scorpione Uno"" kata Baj pelan tapi cukup tajam untuk
terdengar di balik klakson mobil di jalan sepi.
"Aku kira Anda berbicara dalam bahasa Italia," jawab suara datar dan ragu di seberang sambungan.
"Dan aku kira sejumlah suara aneh yang mengikuti aku memutar nomor ini akan membuat aku berbicara dengan
orang yang harus kuhubungi - dengan kerahasiaan
sepenuhnya, tanpa kekhawatiran ada ya
ng mendengarkan." "Anda bisa yakin akan hal itu. Siapa ini"" "Aku Bajaratt-"
"Aku sudah menunggu teleponmu! Di mana kau" Kita harus bertemu secepatnya."
"Mengapa begitu""
"Teman kita berdua yang sekarang berada di Eropa meninggalkan bungkusan yang katanya penting untuk... urusanmu."
"Apa itu""
"Aku berjanji untuk tidak membukanya. Ia mengatakan demi kepentinganku sendiri untuk tidak mengetahui isinya. Ia berkata kau akan mengerti."
"Tentu saja. Kau bisa ditanyai dengan bahan kimia,
dengan obat-obatan... Jadi Van Nostrand selamat kalau
begitu"" "Selamat... ""
"Ada tembakan -"
"Tembakan" Aku tidak -"
"Lupakan," potong Bajaratt segera. Keamanan Van Nostrand sudah menyelamatkannya dari calon pembunuhnya, Hawthorne. Pada akhirnya mantan agen intelijen itu bukan tandingan ular Neptunus. Van Nostrand
menyuruh mengikuti Hawthorne dan menahannya di
Shenandoah Lodge, tidak ragu lagi meninggalkan satu dua mayat di tempatnya langsung menunjukkan pengacau dari intelijen angkatan laut. Ditahan! Ia melihatnya sendiri! Alangkah nikmatnya, alangkah manisnya. "Kalau begitu mantan Scorpio kita sudah aman di negara lain, tidak lagi akan terdengar beritanya"" sambungnya.
"Oh, ya, itu sudah dikonfirmasikan," kata Scorpio Satu
yang baru. "Di mana kau sekarang" Aku akan mengirim mobil untukmu dan anak itu, tentu saja."
"Walaupun aku sangat ingin mengambil bungkusan itu,"
potong Baj, "ada masalah lain yang harus dibereskan segera, segera. Aku bertemu dengan seorang pria muda, konsultan politik berambut merah yang bisa kaubaca di
surat kabar. Namanya Reilly dan ia sudah mati, tapi
informasi yang ia kira bisa ia jual dan sangat merusak missi kita harus dipotong dari sumbernya."
"Ya, Tuhan, apa itu""
"Seorang pengacara bernama Ingersol, David In-gersol,
sudah menyebarkan unsur kewaspadaan di perkampunganmu untuk mencari seorang wanita dan seorang pemuda, orang asing yang mungkin bepergian bersama, dan siapa saja yang dapat menemukan mereka
akan menerima seratus ribu dollar. Bangsat di dunia seperti
itu mau membunuh ibu dan saudaranya untuk uang sejumlah itu! Pencarian itu harus dihentikan, dihapuskan, dan pengacara ini dibunuh!... Aku tidak peduli bagaimana caranya, tapi itu harus dilakukan secepatnya untuk dapat muncul dalam surat kabar pagi. Harus!"
"Ya, Tuhan!" bisik suara di telepon.
"Sekarang jam setengah tiga siang," sambung Bajaratt. "Ingersol ini harus sudah mati jam sembilan malam ini,
atau semua pisau Lembah Baaka akan merobek leher para
Scorpio... Aku akan meneleponmu untuk bungkusanku ketika aku mendengar berita di radio atau di televisi. Ciao, Scorpione Uno."
David Ingersol, pengacara, dan baru saja diangkat menjadi Scorpio Satu, hanya namanya, menutup telepon aman hitam yang tersimpan di dalam laci besi tersembunyi di dinding berpanel di belakang meja kantornya. Ia
memandang keluar jendela pada langit Washington yang
biru cerah. Luar biasa. Ia baru saja menerima perintah
untuk kematiannya sendiri! Itu tidak terjadi padanya, tidak boleh terjadi padanya! Ia selalu berada di atas kejahatan, di atas sampah; ia adalah katalisator, koordinator, mengatur peristiwa melalui pengaruh dan posisi, bukan berhubungan dengan "bangsat dunia," seperti yang digambarkan sangat tepat oleh Bajaratt itu tentang Scorpio yang lebih rendah.
Para Scorpio. Oh, Tuhan, mengapa" Mengapa ia
melakukannya, mengapa ia begitu mudah direkrut".. Jawabannya terlalu sederhana, terlalu menyedihkan. Ayahnya, Richard Ingersol, pengacara yang mengagumkan, hakim terkenal, raksasa rekan keadilan di Makhkamah
Agung - dan orang yang mengatur.
"Dickie" Ingersol lahir dalam kekayaan yang menyusut dengan cepat dan sangat mengerikan. Tahun tiga puluhan tidak ramah pada para pejuang di Wall Street, pada produk pewaris kekayaan yang tidak dapat melepaskan kenangan
tanah luas mereka di tahun dua puluhan. Mereka yang
mempunyai pasukan pelayan dan perlahan-lahan menyadari mereka tidak dapat lagi membiayai limousine
mereka atau pesta dansa, atau liburan mereka di Eropa.
Dunia yang mereka masuki tidaklah adil dan tidak tertahankan, dan perang muncul pada akhir dekade, untuk
banyak orang itu adalah kiamat bagi sebuah era, untuk cara hidup yang hanya beberapa orang dapat mengabaikannya. Mereka harus membayar atau hancur dalam asap, atau
mengisi kapal perang dengan kebangsawanan pasukan perwira. Banyak yang tidak menunggu sampai ada
gambaran, apa lagi Pearl Harbor; tidak sedikit dari
"masyarakat" mereka bergabung di dinas Inggris dengan pangkat tinggi, semuanya romantis, di atas pakaian seragam rapi dan sosok bersih. Seperti cara Rosevelt
mengistilahkannya - para Roosevelt dari Bukit San Juan
dan Teluk Oyster, bukan pengkhianat itu dari Hyde Park - "Ya, Tuhan, ini lebih baik daripada mengemudikan Ford."
Richard "Dickie" Ingersol adalah di antara yang pertama
yang mendaftar ke Angkatan Darat Amerika Serikat, Korp Udaranya dipastikan obyektif, tanda pangkat di jasnya dijamin. Namun, angkatan darat mengetahui bahwa
Richard Abercrombie Ingersol baru saja melewati ujian
mengemudi di New York. Tanpa banyak gunakan blue
yonder, ia ditugaskan di divisi legal angkatan bersenjata, karena kekurangan pengacara bonafid, apalagi yang sudah melewati ujian negara di atas kualifikasi "sekedar mampu", dan tidak ada yang pernah melewati ujian negara New York.
Dickie Ingersol menghabiskan perang untuk menuntut
dan membela prajurit dari Afrika Utara sampai Pasifik
Selatan, membenci setiap menit pekerjaannya. Akhirnya, Amerika memenangkan perang di kedua sisi dunia, dan Dickie menemukan dirinya di Timur Jauh; itu adalah pekerjaan Jepang, dan pengadilan kejahatan perang berlimpah ruah. Banyak dari musuh mencoba dan bertahan di bawah tuntutan Ingersol. Lalu, pada suatu Sabtu pagi, ia
menerima telepon dari New York pada B.O.Q. nya di
Tokyo. Kekayaan keluarganya hancur; tidak ada yang
tersisa kecuali kebangkrutan, habis sama sekali; sebuah
gaya hidup sudah lenyap. Tapi angkatan darat memilikinya, Dickie percaya, negara sendiri memilikinya, memiliki seluruh kelasnya yang mengarahkan negara itu sejak awalnya. Jadi peijanjian
dibuat, puluhan "penjahat perang" dikurangi hukumannya
atau dibebaskan dengan bayaran uang Jepang yang disalurkan melalui rekening rahasia di Swis dari keluarga industrial besar di Tokyo, Osaka, dan Kyoto. Bersama dengan bayaran besar ini dokumen "pertisipasi" dalam
perusahaan yang akan bangkit seperti burung phoenix dari
abu kekalahan Jepang. Kembali ke Amerika Serikat, dan sekali lagi aman dalam kekayaannya, Ingersol membuang "Dickie" dan menjadi Richard, dan memulai firmanya dengan lebih banyak uang
daripada pengacara lain seusianya di New York. Ia
meningkat dengan pesat, pengusaha tingkat atas menyambut kembali salah satu miliknya, bertepuk tangan
ketika Second Court of Appeals mengangkatnya sebagai
hakim, bersorak ketika Senat mengangkatnya sebagai Makhkamah Agung. Salah satu dari "masyarakatnya" sudah berhasil, memastikan hak tempatnya di surga yang sah.
Dan kemudian suatu hari, bertahun-tahun kemudian, pada Sabtu pagi yang lain, seseorang yang hanya menyebut dirinya "Mr. Neptunus" muncul di rumah Asosiasi
Pengadilan putra Ingersol, David, di Mc-Lean, Virginia.
Pada saat ini anak Ingersol, latar belakangnya mengesankan dan alur legal mencarinya, menjadi rekan yang dicari untuk Ingersol dan White, biro hukum yang sangat terhormat di Washington, walaupun itu diberikan supaya sang anak tidak pernah memperdebatkan sebuah kasus di hadapan
pengadilan tertinggi di negeri itu. (Mayoritas klien tidak
menganggap itu perlu; petisi mereka akan mencapai telinga
yang tepat.) Pengunjung yang tidak diharapkan ke rumah di
McLean itu diterima dengan ramah oleh istri David, keanggunannya menutupi kehadirannya yang tanpa nama.
Dengan sopan, Mr. Neptunus minta pengacara muda itu memberikan waktu beberapa menit untuk masalah penting; tidak ada waktu yang disia-siakan untuk mencari nomor telepon Ingersol yang tidak dipublikasikan. Itu keadaan darurat yang berhubungan dengan ayahnya.
Sendirian di ruang kerja David, orang asing itu mengeluarkan lembaran pernyataan keuangan yang didapatkan dari kerahasiaan salah satu bank paling tua di Bern, Swis. Portfolio itu bukan saja berisi sejarah
deposit dari Jepang yang bertanggal tahun 1946, ta
pi juga pembayaran yang masih berlangsung sekarang ke rekening "Nol, nol, lima, tujuh, dua ribu," terbuka dan didokumentasikan seperti itu oleh Asosiasi Pengadilan Richard A. Ingersol dari Makhkamah Agung Amerika Serikat. Pembayaran itu berasal dari banyak perusahaan
sukses di Jepang seperti juga beberapa konglomerat dunia
yang dikendalikan oleh Jepang. Akhirnya, tertempel pada portfolio adalah catatan ke-putusan yang dikeluarkan oleh hakim Ingersol yang menguntungkan para perusahaan dan konglomerat itu dalam hubungan usaha mereka di Amerika Serikat.
"Jalan keluar" Neptunus jelas dan pendek. Apakah David bergabung dengan organisasi mereka yang sangat
selektif dan rahasia, atau "yang di atas" tadi akan terpaksa
dipublikasikan mengenai kekayaan pasca perang Richard Ingersol seperti juga tindakannya dalam Makhkamah Agung, dengan demikian menghancurkan ayah maupun
anak. Tidak ada alternatif lain; sang anak harus bertanya
pada ayahnya, yang mengundurkan diri dari Makhkamah, menyatakan kelelahan dan penurunan intelektual, kehabisan tenaga dan menuntut kehidupan yang lebih aktif setelah beristirahat. Penjelasan itu sangat universal bahwa Hakim Ingersol dipuja karena keberanian dan keterusterangannya, menimbulkan pertanyaan tentang
beberapa anggota Makhkamah yang sudah berumur. Dalam
kenyataannya, Ingersol pere pindah ke Costa del Sol, di
selatan Spanyol, dan 'kehidupan aktifnya' berisi golf, pacuan kuda, croquet, dan memancing di laut dalam,
Ilusi Scorpio Karya Robert Ludlum di http://cerita-silat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
bersama pesta makan malam resmi dan pesta dansa.
Secara resmi atau secara daerah, Dickie sudah pulang. Dan David Ingersol, sang anak, menjadi Scorpio Tiga.
Sekarang, sebagai Scorpio Satu, ia sudah diberi hukuman
mati untuknya sendiri. Gila! David meraih interkom di
mejanya. "Jaqueline, tahan semua telepon, dan batalkan semua janji yang aku miliki untuk hari ini. Telepon klien dan katakan ada keadaan darurat yang harus aku urus."
"Baik, Mr. I... Apakah ada yang bisa aku bantu""
"Aku kira tidak - ya, ada. Telepon agen penyewaan dan
minta mereka mengirimkan mobil secepatnya. Aku akan menemui mereka di bawah di sisi pintu masuk dalam lima belas menit."
"Limousine Anda ada di garasi, Pak, dan supir Anda di
ruangan pos -" "Ini pribadi, Jackie. Aku akan menggunakan lift barang."
"Aku mengerti, David."
Pengacara itu mendekati telepon tersembunyi di dinding berpanel kayu. Ia mengangkatnya dan memutar nomor; setelah beberapa tanda, Ingersol menekan lima angka tambahan dan berbicara jelas. "Aku kira kau akan
menerima ini dalam beberapa menit lagi. Untuk
menggunakan bahasamu, ini adalah masalah empat-kosong. Temui aku di tepi sungai, seperti kita diskusikan. Cepat!"
Di seberang Pottomac, di kantornya di Central Inte-
legence Agency, Patrick O'Ryan - Scorpio Dua ... hanya dalam nama - merasakan ada getaran sekilas dari alat
elektronik di balik jasnya di kantung kemeja.
Ia menghitung denyutan kecil dan mengerti: Ada keadaan
darurat yang berhubungan dengan sang Pemasok. Itu juga aneh, karena ada konferensi L.B.G dengan direktur dalam
empat puluh lima menit, dan Darah Gadis Kecil adalah
prioritas utama Agency. Persetan! Namun tidak ada yang harus dilakukan; sang Pemberi harus didahulukan, selalu didahulukan. Ia mengangkat telepon dan menekan nomor kantor D Cl. "Ya, Pat, ada apa""
"Tentang konferensi itu, Pak -"
"Oh, ya," potong sang direktur. "Aku mengerti kau mempunyai petunjuk lain yang harus kau hadiri. Aku tidak
sabar mendengarnya; menurut pendapatku, kau adalah
analis terbaik yang kami miliki."
"Terima kasih, Pak, tapi ini belum lengkap benar. Aku memerlukan beberapa jam lagi untuk menyelesaikannya."
"Itu mengecewakan, Patrick."
"Lebih bagiku daripada untuk orang lain, Pak. Ada orang Arab, buta aku kira, yang bisa mengisi beberapa celah yang perlu diisi. Aku baru saja mendapat berita darinya; ia setuju untuk menemuiku, tapi harus dalam satu jam - di Baltimore."
"Ya sudah, lakukan! Aku akan menunda konferensi, untuk memberimu waktu sesukamu. Telepon aku dari Baltimore."
"Terima kasih, Pak, aku akan menelepon."
Jembatan Riverwalk tidak menjembatani sungai sama sekali, tapi tumpahan kecil dari Potomac, j
auh di pedesaan Virginia. Di tepi timur terdapat restoran kumuh dengan kualitas terbatas yang menyediakan makanan murah seperti hoagie, hot dog, burger, dan bir untuk anak-anak muda, dan di sisi barat berbagai jalan setapak ke arah hutan, di mana konon lebih banyak anak-anak perempuan dan laki-laki menjadi dewasa daripada jaman Sodom dan Gomorah. Itu
desas desus yang terlalu dibesar-besarkan, jalan setapak itu
terlalu sempit dan tanahnya penuh batu.
Patrick O'Ryan membelokkan mobilnya ke tempat parkir, lega melihat hanya tiga mobil lain yang ada di sana; restoran itu memperlihatkan sedikit aktivitas se belum gelap.
Scorpio Dua keluar, memeriksa kantungnya untuk telepon portable, dan mulai berjalan ke arah jembatan sambil menyalakan cerutu. David Ingersol terdengar panik di mesin penjawabnya yang tidak bisa dilacak dan itu bukan tanda yang bagus. Ingersol orang yang sangat legal, tapi ia belum pernah ditest kalau keadaan sedang licin dan darah sedang dipertaruhkan.
Davey-boyo adalah bajingan lemah terlepas dari kepandaian pengacaranya; sang Pemasok akan menyadarinya, cepat atau lambat. Mungkin lebih cepat.
"Hei, Tuan!" Seorang pemuda mabuk berjalan keluar
dari pintu restoran. "Aku dikelabui, bajingan itu! Pinjami aku lima dolar dan aku menjadi milikmu seumur hidup,
bung! Maksudku, aku lakukan apa saja, Bung!"
Naluri analisnya, yang selalu menjadi proyeksi yang
mungkin dan yang tidak mungkin, bekerja. "Misalkan aku memberimu sepuluh, katakan mungkin dua puluh, apakah kau mau melakukan apa yang kusuruh""
"Hei, Bung, aku akan telanjang untukmu kalau itu yang
kau inginkan. Aku perlu roti, Bung!"
"Bukan itu yang aku inginkan. Dan mungkin kau tidak perlu berbuat apa-apa."
"Aku di pihalami, Bung!"
"Ikuti aku setelah aku menyeberangi sungai, tapi jangan sampai terlihat ketika aku masuk ke hutan. Kalau aku bersiul untukmu, kau berlari secepatnya dan temui aku. Mengerti""
"Wah, ya, Bung!"
"Mungkin aku bahkan memberimu lima puluh."
"Astaga, Bung! Dengan lima puluh aku bisa berbuat apa saja, mengerti maksudku""
"Aku mengandalkanmu_Bung." O'Ryan mendekati
jembatan kumal besar di atas air deras, menyeberanginya dan memasuki jalan setapak kedua dari kanan. Melangkah di atas tanah dan batu, ia berjalan terus sekitar tiga puluh kaki ketika sosok
David Ingersol tiba-tiba muncul dari belakang pohon.
"Patrick, ini gila!" seru sang pengacara.
"Kau mendapat berita dari Bajaratt""
"Ini sinting. Ia meminta aku dibunuh* Bahwa David Ingersol harus dibunuh. Aku, Scorpio Satu!"
"la tidak tahu kau, boyo! Mengapa ia menuntut seperti
itu"" "Aku menyebarkan berita di jalanan, daerah paling jelek, tentu saja, untuk mencari mereka -"
"Oh, begitu, Davey" Itu bukan langkah yang terlalu pintar. Kau tidak membicarakannya dulu denganku "
"Demi Tuhan, O'Ryan, kita berdua setuju kegilaan ini harus dihentikan!"
"Ya, memang, tapi bukan dengan cara itu. Itu bodoh
sekali, Davey, kau harusnya menggunakan penyamaran.
Mereka melacak berita itu sampai kembali padamu" Umurmu tinggal dua belas menit di lapangan, tolol!"
"Tidak, kau salah, aku sudah memikirkannya dengan lengkap; semua sisi sudah ditutup. Raison d'etre semuanya
sah dan dengan demikian menggoda -"
"Raison d'etre"" potong analis CIA. "Itu kedengaran
gagah, aku puji itu, Dan bagaimana kesahan ini begitu
menggoda sementara setiap sudut tertutup, apa pun artinya
itu"" "Biro hukum mencari orang-orang ini, bukan seseorang, bukan aku! Aku hanyalah orang yang harus dihubungi untuk mendapatkan hadiahnya. Aku bahkan melindungi
pencarian dengan affidavit dari notaris yang dengan jelas
mengatakan bahwa wanita itu dan pemuda itu adalah pewaris sejumlah besar uang, implikasinya tujuh angka. Biaya penemu sepuluh persen itu wajar."
"Oh, mengagumkan, Davey, hanya saja kau lupa bahwa para pencari yang kau suruh tidak akan bisa mengeja affidavit dan tidak peduli tentang apakah itu sah atau tidak.
Namun, mereka dapat mencium ketidakberesan pemburuan
lebih cepat daripada bau si-gung dalam sel penjara. Tidak, boyo, kau tidak akan bertahan lima menit lagi di lapangan."
"Apa yang akan kita lakukan -apa yang akan aku lakukan" Ia ber
kata kematianku harus muncul dalam surat
kabar besok, atau Lembah Baaka - oh, Tuhan, semuanya
sudah tidak terkendali lagi!"
"Tenang, Scorpio Satu," kata O'Ryan sinis, memandang pada arlojinya. "Aku kira kalau 'lenyapnya* kau ada di surat kabar, maka semuanya ini akan reda dalam satu dua hari."
"Oh"" "Itu hanya penyesatan, Davey, aku tahu apa yang aku bicarakan. Sebagai awal, kau harus pergi dari Washington
segera - kau tidak terlalu terkenal, Pengacara, dan untuk
beberapa hari jangan sampai terlihat. Aku akan
mengantarmu ke bandara; kita akan berhenti dan membelikan kaca mata hitam untukmu"
"Aku membawa di kantungku."
"Bagus. Lalu beli tiket ke mana saja kau mau, dengan
uang tunai, bukan kartu kredit. Kau membawa cukup""
"Selalu." "Bagus sekali... Hanya ada satu masalah dan itu bisa
menjadi sulit. Selama beberapa hari mendatang, berikan nomor S-Satumu padaku. Kalau Bajaratt menelepon dan ia tidak mendapatkan jawaban atau tidak dikontak setelah meninggalkan pesan, Baaka bisa meledak, terutama sukunya yang sinting itu. Padrone menjamin sejauh itu padaku."
"Aku harus kembali ke kantor -"
"Kau tidak boleh melakukan itu," potong analis itu. "Percayalah, Davey, aku tahu bagaimana hal-hal seperti ini dilakukan, Dengan siapa kau terakhir berbicara""
"Sekretarisku... tidak, orang dari penyewaan mobil yang membawakan mobil untukku. Aku pergi ke sini sendiri; aku tidak mau menggunakan limou-sineku."
"Sangat bagus. Ketika mobil itu ditemukan di sini, mereka akan mulai mencari. Kau bilang apa pada sekretarismu""
"Bahwa ada keadaan darurat, masalah pribadi. Ia mengerti; ia sudah bekerja untukku bertahun-tahun."
"Pasti." "Itu tidak mudah dikatakan." "Begitu juga Puerto Rico... Apakah kau mempunyai rencana malam ini""
"Oh, astaga," seru Ingersol. "Aku lupa! Midgie dan aku
akan pergi ke tempat keluarga Heflins untuk makan malam tahunan mereka."
"Tidak, kau tidak boleh pergi." Patrick Timothy O'Ryan
tersenyum tanpa kesan jahat pada pengacara yang panik itu. "Semuanya masuk ke satu tempat, Davey. Lenyapnya kau untuk beberapa hari, maksudku ... Kita kembali saja ke
telepon S-Satu, di kantormu; di mana itu""
"Di tembok di belakang mejaku. Panelnya terbuka dengan tombol di laci kanan mejaku."
"Bagus. Aku akan memprogram telepon itu ke nomorku setelah aku mengantarmu ke bandara."
"Itu terjadi secara otomatis kalau aku tidak menjawab dalam lima jam."
"Dengan Bajaratt ini kita harus bertindak segera, boyo."
"Jaqueline, sekretarisku tidak akan membiarkan kau
masuk. Ia akan memanggil keamanan."
"Ia akan membiarkan aku kalau kau menyuruhnya begitu, bukan""
"Tentu saja." "Lakukan sekarang, David," kata O'Ryan, menarik keluar telepon sakunya dari kantung jaketnya. "Benda ini tidak terlalu bagus dipakai dari mobil -di dalam besi dan
bukan di atas tanah - kita tidak akan punya waktu di
bandara. Aku hanya menurunkanmu dan pergi dari sana."
"Kau bersungguh-sungguh, bukan" Menurutmu aku
harus terbang keluar dari Washington segera, siang ini. Apa
yang akan dipikirkan istriku""
"Telepon dia besok, dari mana pun kau. Lebih baik ia khawatir satu malam daripada ia menghabiskan seluruh
hidupnya tanpa kau. Ingat Lembah Baaka."
"Beri aku teleponnya!" Ingersol menelepon kantornya dan berbicara dengan sekretarisnya. "Jackie, aku akan
mengirim Mr... . Johnson ke kantorku untuk mengambil beberapa surat untukku. Itu sangat rahasia, dan aku akan
menghargai kalau penerima tamu mengatakan ia datang kau membiarkan pintu kita tidak terkunci dan pergi untuk
membeli kopi. Maukah kau lakukan itu, Jackie"" "Tentu saja, David, aku mengerti sepenuhnya."
"Baiklah, Patrick, ayo pergi."
"Sebentar, aku mau buang air kecil dulu, karena aku harus mengemudi jauh dalam beberapa jam mendatang. Lihat ke jembatan; kita tidak mau ada orang yang melihat kita berdua di sini." O'Ryan melangkah beberapa langkah ke hutan, melirik pada pengacara itu sambil berjalan. Namun, bukannya buang air, ia membungkuk dan mengambil batu tajam seukuran bola softball. Ia berjalan tanpa suara kembali kejailan setapak, mendekati pengacara yang gelisah itu, yang terus memandang ke jembatan, dan
memukulkan batu be rat itu dengan sekuat tenaga ke
tengkorak David Ingersol.
O'Ryan menyeret mayat itu dari jalan setapak dan bersiul untuk memanggil pemuda pemabuk yang dipekerjakannya untuk sementara; tanggapannya langsung datang.
"Aku di sini, Bung!" Pekerja baru itu berlari
sekencangnya di jalan setapak. "Aku dapat mencium bau
roti!" Itu adalah hal terakhir yang diciumnya, karena ia ditemui dengan batu tajam besar yang menghantam
wajahnya. Patrick O'Ryan sekali lagi melihat arlojinya;
masih banyak waktu untuk memindahkan kedua mayat itu ke air di bawah. Dan untuk mengambil beberapa benda dari
satu mayat dan meletakkannya pada mayat yang lain.
Setelah itu tinggal soal waktu logistik. Pertama, kunjungan ke kantor Ingersol; kedua
permintaan maaf dengan marah dan rasa malu pada direktur CIA - orang Arab buta itu tidak pernah muncul di
Baltimore; ketiga beberapa telepon tanpa nama, mungkin satu dari sumber yang tidak diungkapkan yang melihat dua mayat di tepi barat jembatan Riverwalk.
Saat itu jam 10.15 malam dan Bajaratt melangkah di ruang duduk suite di hotel Carillon sementara Nicolo di
kamar tidur menonton televisi dan menggemukkan dirinya dengan makanan room service. Ia sudah menerima
penjelasan Baj bahwa mereka akan pindah besok pagi,
bukan malam itu. Baj juga menyalakan televisi, tapi untuk melihat berita lokal jam sepuluh. Ia terus memandanginya, setiap kali
bertambah marah. Lalu tiba-tiba kemarahannya lenyap, senyuman merekah di bibirnya saat wanita pembawa berita mendadak berhenti di tengah kalimat, keberuntungan tim baseball tertentu terputus saat sehelai kertas disisipkan di depan mejanya.
"Kami baru saja menerima buletin. Pengacara terkenal Washington, David Ingersol ditemukan tewas kurang lebih
satu jam lalu di bawah Jembatan River-walk di Falls Fork,
Virginia. Di sisinya terdapat mayat seorang pria berpakaian
compang camping, diidentifikasikan sebagai Steven Cannock, seorang pria di restoran di dekat tempat kejadian mengatakan bahwa ia dilempar keluar karena mabuk dan
tidak mampu membayar rekeningnya. Kedua mayat penuh
darah, yang membuat polisi memperkirakan bahwa
Pengacara Ingersol melawan dengan hebat ketika Cannock
yang mabuk berusaha merampoknya... David Ingersol, dianggap salah satu pengacara paling berpengaruh di ibu
kota, adalah putra dari Richard Abercrombie Ingersol, yang
mengguncangkan negeri ini delapan tahun yang lalu ketika
pensiun dari Makhkamah Agung, menyatakan adanya
'stagnasi intelektual,' yang menimbulkan banyak pertanyaan tentang kehidupan Makhkamah Agung... "
Bajaratt mematikan televisi. Ashkelon mendapat kemenangan lagi. Tahun terbaik belum tiba, tapi akan tiba!
Saat itu sudah hampir jam dua pagi ketika Jackson Poole menerobos masuk ke dalam kamar yang ia pakai bersama
Hawthorne. "Tye, bangun!" serunya.
"Apa... " Aku baru saja tidur, kunyuk!" Hawthorne
mengedipkan matanya dan mengangkat kepalanya. "Demi Tuhan, ada apa" Tidak ada yang bisa kita lakukan sampai besok pagi. Davenport sudah mati dan Stevens sedang
mengurusnya - ini soal Davenport, kan" Apakah ada
terobosan"" "Ingat Ingersol, Komandan." "Ingersol... " Pengacara itu, orang aneh itu""
"Mayat itu, Tye. Ia terbunuh di suatu tempat bernama Falls Fork. Mungkin pilot kita, Alfred Simon memberimu
lebih dari sekedar orang aneh." "Bagaimana kau tahu ia terbunuh""
"Terus terang, aku sedang menyaksikan ulangan Gone With The Wind - film yang bukan main - dan setelah itu
habis, mereka menyiarkan berita." "Di mana telepon"" "Di sebelah kepalamu."
Hawthorne menarik kakinya dari balik selimut dan turun dari ranjang dan menyambar telepon saat Poole
menyalakan lampu. Ia menekan nomor intelijen angkatan laut, tidak bergerak mengetahui Stevens sendiri yang
menjawab telepon. "Henry_Ingersol!"
"Ya, aku tahu," suara Stevens kedengaran letih. "Aku
sudah tahu hampir empat jam. Aku sudah menunggu
teleponmu, tapi antara Sekretaris Negara Pa-
lisser yang sedang marah-marah, yang mengatifkan saluran
sendiri tentang kematian Davenport dan Gedung Putih, di mana Ingersol berada dalam daftar A undangan, dan
pembunuhan di lapangan parkirmu yang masuk ke New
York Times yang mer usak namaku - nama kita - aku
belum punya waktu untuk menghubungimu."
"Ingersol, persetan! Periksa kantor hukumnya."
"Sudah, Tye-Boy - kau dipanggil Tye-Boy di kepulauan, bukan""
"Olehmu"" "Bukan, FBI yang melakukannya. Begitulah caranya." "Ampun, apa lagi sekarang""
"Matahari akan terbit dan semuanya akan semakin
berantakan." "Kau tidak lihat apa yang ia lakukan, Henry" Ini
dasarnya. Semua orang memburu waktu, saling bantai.
Perusakan stabilisasi. Siapa yang dicurigai, siapa yang
tidak" Setan perempuan itu membuat kita berpacu dalam lingkaran, dan semakin cepat kita berlari, semakin banyak
tabrakan, dan ia akan melompat melalui retakan itu!" "Kata-kata, Tyrell. Presiden masih dalam isolasi."
"Itu menurutmu. Kita tidak tahu siapa lagi yang sudah dimanipulasinya."
"Kami memeriksa secermat mungkin semua orang dalam daftarmu."
"Misalkan itu bukan orang di daftar itu""
"Apa yang bisa kukatakan" Aku bukan peramal -"
"Aku mulai berpikir Bajaratt peramal -"
"Itu tidak akan membantu kita, hanya membenarkan yang terburuk yang kita dengar tentang dia."
"Ia mempunyai kelompok di sini, kekuatan inti dengan kedudukan tinggi yang membawanya kepadanya ... atau kepada sumber-sumbernya."
"Itu logis. Maukah kau membantu kami dan
menemukannya"" "Aku melakukan yang terbaik, Kapten, karena sekarang antara dia dan aku. Aku ingin Darah Gadis Kecil, dan aku
ingin dia mati." Hawthorne membanting telepon.
Tapi bukan hanya Bajaratt yang diinginkannya, itu
adalah kebohongan hidup bernama Dominique yang sudah
mengoyakkannya dengan cara yang tidak pernah boleh dilakukan manusia pada manusia lainnya. Menerima cinta dan mempermainkannya, menukar rahasia paling dalam dari orang yang dimanipulasi untuk kebohongan dari sang
manipulator. Untuk sekian lama, dengan penuh cinta,
dengan terbius. Berapa sering sudah pembunuh itu
menertawakan pada orang tolol yang benar-benar percaya ia sudah menemukan orang yang ia cintai"
Pembunuh itu. Wanita itu lupa sesuatu. Hawthorne juga pembunuh.
23 Patrick O'Ryan duduk di kursi malas, berharap dengan sangat bahwa musim panas segera berlalu dan berandal-berandal itu kembali ke sekolah - jauh di sekolah, terima kasih pada sang Pemasok. Bukannya ia tidak menyukai
anak-anak, ia suka, terutama karena mereka membuat istrinya sibuk dan mereka jadi mempunyai lebih sedikit waktu untuk bertengkar. Bukannya ia tidak mencintai
istrinya; ia kira ia mencintainya, tapi mereka sudah terlalu
jauh terpisah, pada dasarnya karena dia, ia mengerti itu. Pria biasa dapat pulang dan mengomel tentang pekerjaannya, atau atasannya, atau kenyataan ia tidak
menghasilkan cukup uang, tapi ia tidak dapat melakukan
hal-hal seperti itu. Terutama soal uang, begitu sang Pemasok masuk ke dalam hidupnya.
Patrick Timothy O'Ryan adalah hasil keluarga besar Irlandia wilayah Queens, New York. Berkat para biarawati
dan beberapa pastor di sistem sekolah pa-roki, ia didorong untuk memasuki akademi kepolisian yang dimasuki tiga dari kakak laki-lakinya, mengikuti jejak ayah, kakek, dan
buyut mereka. Namun, seperti diduga, Patrick O'Ryan
mempunyai pemikiran yang sangat luar biasa, jauh di atas orang rata-rata sehingga ia didorong untuk mendapatkan beasiswa ke Universitas Fordham; tanpa menimbulkan terlalu banyak keheranan, ia mendapatkannya. Setelah membuat para profesor di Fordham terkesan, ia menerima beasiswa lagi untuk mendapatkan gelar master di
Universitas Syracuse, Departemen Luar Negeri, salah satu
kolam perekrutan untuk CIA.
Ia bergabung dengan "Perusahaan" itu tiga ming-gu
setelah menerima gelar. Dalam satu bulan ia sudah dikritik oleh beberapa atasannya bahwa ada kode berpakaian
tertentu yang tidak boleh ia kenakan; celana polyester yang belum diseterika, dengan dasi jingga di atas kemeja biru di
bawah jas kebesaran dari obralan Macy sama sekali tidak
cocok. Ia berusaha keras untuk menyesuaikan, dibantu oleh
istrinya, seorang gadis Italia dari Bronx, yang menganggap
suaminya tampak cukup menarik, tapi tetap memotong iklan surat kabar yang menunjukkan bagaimana seharusnya pria Washington berpakaian.
Tahun berganti dan, seperti sudah diduga oleh para biarawat
i dan pastor sebelumnya, eselon yang lebih tinggi di
CIA mengerti bahwa mereka mempunyai otak yang luar biasa pada diri Patrick Timothy O'Ryan. Ia bukan jenis orang yang dikirim untuk bersaksi di Hill; pakaiannya mulai
membaik, tapi pembicaraannya sangat terus terang, kasar,
tidak sopan, dan nyaris vulgar. Namun, analisanya, seperti
juga orang itu, tajam, cepat, dan langsung ke masalah tanpa
mencari keuntungan diri atau bertele-tele. Pada tahun 1987
ia sudah memperkirakan kejatuhan Uni Sovyet dalam tiga tahun. Penilaian berlebihan ini bukan hanya dipendam, tapi O'Ryan dipanggil ke kantor direktur deputi dan disuruh
"tutup mulut." Keesokan harinya pangkatnya naik, begitu
juga gajinya, seakan untuk menekankan bahwa orang-orang yang patuh mendapatkan hadiah.
Pada masa-masa awalnya, O'Ryan mempunyai lima
anak dalam delapan tahun, situasi ekonomi yang
memusingkan untuk pegawai CIA rendahan. Tapi Patrick Timothy dapat mentolerir keadaan itu karena pekerjaannya di Agency membuat pinjaman bank mudah dan relatif murah. Apa yang tidak dapat ditolerir O'Ryan adalah
kenyataan bahwa hasil pekerjaannya seringkali disorot, tapi tidak pernah ada cahaya yang mengenainya. Kata-katanya diulangi dalam sidang kongres oleh orang-orang sok tahu yang berbicara seakan mereka seharusnya lahir di Inggris,
seperti juga senator terpilih, perwakilan, dan personil Kabinet dalam acara televisi yang paling banyak ditonton.
Ia sudah jungkir balik untuk mendapatkan analisa itu, tapi
semua orang juga mendapat pujian untuk pekerjaan itu. Ia benar-benar muak, dan yang lebih memuakkan lagi, ketika ia mengeluh pada DCI setelah dua minggu menunggu
untuk mendapatkan waktu, ia disuruh pergi dengan kata-kata ini.
Ilusi Scorpio Karya Robert Ludlum di http://cerita-silat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
"Kau kerjakan pekerjaanmu, kami mengerjakan pekerjaan kami. Kami tahu apa yang terbaik untuk Agency, kau tidak."
Omong kosong! Lalu suatu Minggu pagi, lima belas tahun yang lalu,
seorang pria gaya yang menyebut dirinya Mr. Neptunus,
datang ke rumahnya di Vienna, Virginia, dan membawa tas
arsip yang penuh dengan banyak laporan analisa sangat rahasia O'Ryan.
"Dari mana kau mendapatkan sampah ini"" desak
O'Ryan, berdua dengan pria itu di dapur.
"Itu urusan kami. Urusanmu, seperti juga masalahmu,
sangat jelas. Berapa jauh menurutmu kau bisa menanjak di
Langley" Oh, kau mungkin bisa mencapai G-12, tapi itu
cuma uang dan sebenarnya bukan hal besar. Namun yang lain, dengan menggunakan apa yang kau berikan dapat menullis buku dan menghasilkan ratusan ribu dolar, menyatakan dirinya ahli sementara pada kenyataannya mereka mengandalkan keahlianmu."
"Apa maksud pembicaraanmu""
"Pertama-tama kau berhutang tiga puluh tiga ribu dolar
di salah satu bank di Washington dan dua di Virginia,
Arlington dan McLean -"
"Bagaimana kau -"
"Aku tahu, aku tahu," potong Neptunus. "Itu informasi
rahasia, tapi jauh lebih mudah untuk didapatkan. Selain itu, kau mempunyai pembayaran penggadaian rumah, dan sekolah Katolik sudah menaikkan biayanya... Aku sama
sekali tidak iri dengan posisimu, Mr. O'Ryan."
"Aku juga tidak! Kau pikir aku harus keluar dan menulis
buku"" "Secara legal kau tidak bisa. Kau sudah menandatangani dokumen yang menyatakan kau tidak akan - setidaknya
tidak tanpa sensor CIA. Kalau kau menulis tiga ratus halaman, mungkin hasilnya tinggal lima puluh setelah mereka selesai menyensornya... Namun, ada jalan keluar lain, yang akan menghilangkan masalah keuanganmu, dan memungkinkan hidupmu berkembang luas."
"Apa itu""
"Organisasi kami sangat kecil, dibiayai dengan sangat
baik, dan hanya mempunyai minat pada negara pada
intinya. Kau harus percaya itu, karena itu benar, dan aku pribadi akan bersumpah untuk itu. Aku juga mempunyai
amplop berisi cek yang dibuat untukmu di Bank Irlalndia di Dublin sebesar dua ratus ribu dolar dari tanah pamanmu, Sean Cafferty O'Ryan, dari County Kilkenny, yang meninggal dua bulan yang lalu, meninggalkan surat wasiat
yang agak aneh. Kau satu-satunya kerabat yang masih hidup yang tercatat."
"Aku tidak ingat mempunyai paman dengan nama seperti itu."
"Aku tidak akan mempersulit diri dengan mengingat-
ingat itu kalau aku menjadi dirimu, Mr. O'Ryan. Cek
itu ada di sini dan itu sudah dijamin. Ia seorang peternak kuda yang berhasil, cuma itu yang perlu Anda ingat"
"Sekarang begini""
"Ini ceknya, Pak " Neptunus memasukkan tangannya ke
dalam tas arsip dan mengeluarkan amplop. "Bisakah kita membicarakan organsisasi kami dan niatnya yang berhubungan dengan bangsa ini""
"Mengapa tidak"" jawab Patrick Timothy O'Ryan,
menerima amplop itu. Dan semua itu lima belas tahun yang lalu, dan astaga!
tahun-tahun berikutnya semua menjadi luar biasa! Setiap
bulan Bank Irlandia di Dublin mengirimkan catatan deposit
atas namanya ke Banque Gredit Suisse di Jenewa. Keluarga
O'Ryan menjadi kaya raya, dan legenda paman peternak kuda menjadi kenyataan, walaupun hanya dalam kata-kata. Berandal-an-berandalan itu masuk sekolah asrama terbaik dan yang lebih tua masuk ke universitas terbaik, sementara
istrinya merajalela di tempat perbelanjaan dan akhirnya dengan Realtors. Mereka pindah ke rumah yang lebih besar
di Woodbridge dan membeli pondok musim panas di Chesapeake Beach.
Kehidupan menyenangkan, sangat menyenangkan, dan
semakin lama Patrick semakin tidak peduli kalau orang lain mendapat pujian atas hasil kerjanya karena memang pekerjaan itu yang sebenarnya disukainya. Toleransi ini
pada umumnya menghilang ketika badut sombong bergaya
berpikir di depan sidang kongres atau pada acara televisi Minggu pagi memperlihatkan salah satu kesimpulan Patrick yang diperoleh dengan susah payah.
Dan sang Pemasok" Ia hanya perlu memberi mereka semua informasi intelijen yang mereka inginkan, dari yang rutin sampai yang rahasia penting sampai yang sepenuhnya
tertutup. Selalu, tentu saja, melalui Scorpio Satu atau padrone. Bukan main, sebagian dari keterangan itu sangat panas, Ruangan Oval tidak mempunyai petunjuk, lupakan
Senat dan Gedung; orang-orang itu entah terlalu berotak
politik atau terlalu bodoh, atau hanya tidak bertanggung jawab...
Dalam setiap peristiwa, sang Pemasok tidak termasuk
dalam golongan itu. Siapa pun mereka, mereka tidak
diragukan lagi mempunyai motif yang tidak bersih, tapi
O'Ryan sudah lama menganggap bahwa yang menggerakkan sang Pemasok hanyalah ekonomi. Mereka pasti bukan Komunis, dan lebih pasti lagi mereka mempunyai setiap alasan untuk membela negeri yang
memberi mereka keuntungan sangat besar. Mungkin lebih efektif daripada membiarkannya di tangan para politisi yang
merupakan rekan terselubung dan mau membungkuk pada siapa saja yang memberi sumbangan besar. Jadi kalau sang Pemasok mendapatkan satu setengah juta dari informasinya, mungkin dalam jangka panjang itu memberi kebaikan; mereka memastikan bahwa setiap angsa yang menghasilkan begitu banyak telur emas selalu dalam
keadaan sehat!" Ada satu pertimbangan terakhir, dan analis dari Queens, New York itu tidak akan pernah
melupakannya. Suatu siang di Langley, dua belas tahun yang lalu, tiga
tahun setelah ia menjadi Scorpio Dua, ia keluar dari
konferensi prosedur dengan sekelompok analis lain, ketika
seorang pria tinggi berpakaian rapi - berpakaian elegan -
berjalan di koridor langsung ke arah kantor DCI. Itu adalah Neptunus! Tanpa berpikir panjang, O'Ryan yang masih lebih muda mendekatinya.
"Hei, ingat aku ... ""
"Maaf," jawab pria itu dingin, pelan, matanya seperti
dua gumpal es. "Aku mempunyai janji dengan direktur, dan kalau kau pernah mendekati aku lagi di depan umum, keluargamu akan jatuh miskin dan kau akan mati." Itu sapaan yang tidak akan pernah dilupakan orang.
Tapi sekarang, sekarang, hari ini, malam ini, pikir
O'Ryan, memandang ke air dari dermaga di rumah mereka
di Chesapeake Beach, ada sesuatu yang sangat tidak beres pada para Pemasok. Mendiang Davey Ingersol yang tidak perlu ditangisi ada benarnya; seluruh masalah Bajaratt ini
gila. Sebuah kelompok, atau jaringan, sudah memasukkan dirinya ke dalam proses pengambilan keputusan -
mempunyai kekuatan untuk memasukkan dirinya. Atau itu
hanya kesintingan, orang tua sekarat yang meledakkan pulaunya di Karibia yang perintahnya masih harus
dipatuhi" Jawabannya tidak terlalu penting; harus ada jalan
keluar untuk mempertahanan status quo tanpa merusak para Scorpio. Itulah sebabnya e
nam jam yang lalu ia mengerti bahwa ia menjadi Scorpio Satu dengan semua hak dan hak istimewa. Kesadaran itu muncul dari kata-kata
Ingersol: "Ia menuntut aku mati, bahwa David Ingersol
harus dibunuh!" Kalau begitu baiklah. Scorpio tidak bisa dirusak. Kadang-kadang, di suatu tempat, akan ada telepon
untuknya dan ia akan mempunyai penjelasan yang unik:
yang sebenarnya. Sekarang, sekarang ini, ia harus memainkan kemapuan analisanya; ia harus berpikir dan lebih berpikir bahwa bukan hanya Bajaratt dan mereka yang ada di belakangnya, tapi juga pemerintah Amerika Serikat. Scorpio tidak dapat dirusak.
Ada tawa dari pantai; berandalan-berandalan itu dan teman-teman mereka dan istrinya sedang mengelilingi api
ungun di pasir. Mereka sedang berpesta kerang panggang malam itu di pantai Chesapeake.
Oh, Tuhan, kehidupan ini menyenangkan!!" Tidak,
Scorpio tidak bisa dirusak, tidak ada yang akan berubah.
Telepon berbunyi pelan; itu deringan diredam yang dimengerti seluruh rumah hanya ayah yang boleh menjawabnya. Seluruh keluarga menyebutnya sebagai "nada hantu," seringkali anak-anak menggoda telepon kelabu yang berada di ruang kerja kecil ayahnya. Dengan sikap riang O'Ryan menerima gurauan itu, mengetahui itu
akan memperkuat dugaan bahwa telepon itu dari Langley,
kadang-kadang menciptakan omong kosong dramatis yang membuat mata anak-anaknya yang masih kecil melebar,
sampai anak yang lebih besar menutup cerita itu. "Mereka ingin Ayah mengantarkan pizza, benar kan, Double-O."
Itu menyenangkan, konyol, tapi menyenangkan; itu juga perlu. Telepon kelabu itu tidak ada hubungannya dengan
Dewi-Agency. Patrick Timothy memaksa dirinya bangkit
dari kursi malas dan berjalan melintasi ruang tengah kecil ke ruang kerjanya. Ia mengangkat telepon yang diamankan itu, menekan angka yang diperlukan, dan berbicara.
"Siapa ini"" tanyanya pelan.
"Siapa kau"" Suara wanita di ujung sana berlogat asing. "Kau bukan orang yang sama."
"Cadangan sementara, bukan hal yang tidak biasa "
"Aku tidak suka perubahan."
O'Ryan berpikir cepat. "Ia juga lebih suka mempertahankan kandung kencingnya, lalu kenapa" Kami juga pernah sakit, dan kalau kau mengira aku akan memberitahukan namanya dan rumah sakit di mana ia
berada, lupakan, Nona. Kau mendapatkan yang kau
inginkan. Ingersol sudah mati."
"Ya, ya, aku mengetahui itu dan aku memuji keefisienan
kalian." "Kami berusaha untuk mematuhi... Padrone
memberitahu aku untuk membantumu sebisa kami, dan aku kira kami sudah melakukannya."
"Ada satu orang lagi yang harus dilenyapkan," kata Bajaratt.
Suara O'Ryan menjadi dingin. "Kami tidak berada
dalam bisnis pembunuhan. Terlalu berbahaya."
"Ini harus!" bisik Amaya Bajaratt mendesak. "Aku
menuntutnya!" "Padrone sudah tidak ada, jadi mungkin ada batas tuntutan Anda."
"Tidak pernah! Aku akan mengirim tim dari Baaka
untuk menemukanmu melalui rute di Atena, Palermo, dan Paris! Jangan bercanda denganku, signore!"
Analis itu waspada; ia terlalu mengerti mental teroris, produktivitas mereka untuk tingkah laku kejam. "Baik, baik, tenang. Siapa yang kauinginkan""
"Kau tahu pria bernama Hawthonre, mantan perwira
angkatan laut""
"Kami semua tahu dia. Ia ditarik oleh MI-6, London,
karena koneksi Karibia. Terakhir kali kami mendengar ia
ada di Puerto Rico, bergoyang pinggul di San Juan."
"Ia ada di sini, aku melihatnya!" "Di mana""
"Di sebuah tempat bernama Shenandoah Lodge di Virginia -"
"Aku tahu tempat itu," potong O'Ryan. "Ia mengikutimu""
"Bunuh dia. Kirim animales!"
"Baiklah, Nona," kata O'Ryan, nalurinya mengatakan
untuk menjanjikan apa saja pada fanatik ini. "Ia mati." "Sekarang soal bungkusan itu -" "Bungkusan apa""
"Scorpio Uno yang di rumah sakit itu mengatakan
pendahulunya meninggalkan bungkusan untukku. Aku akan mengirim anak itu untuk mengambilnya. Di mana""
O'Ryan menjauhkan telepon dari telinganya, berpikir
cepat. Apa yang sudah dilakukan Ingersol" Bungkusan apa"
. . . Namun, "anak itu" bisa dibereskan. Apa pun tujuannya, atau di mana pun ia cocok dalam agenda
Bajaratt, ia bisa dilenyapkan. "Katakan untuk pergi ke
selatan, ke Route 4 sampai bertemu 260, lalu pergi ke
tempat bernama Ch esapeake Beach; ada tanda di sepanjang
jalan. Kalau ia sudah sampai di sana, suruh ia meneleponku
dari rumah makan di tepi jalan dengan telepon yang di luar. Aku akan menemuinya sepuluh menit kemudian di bebatuan dermaga pantai umum pertama."
"Baiklah, aku sedang menuliskannya... Aku yakin kau belum membuka bungkusan itu."
"Tidak mungkin, itu bukan urusanku." "Bene."
"Aku kira juga begitu. Dan jangan pikirkan Hawthorne ini. Ia sudah finito"
"Bahasa Italia Anda semakin baik, signore."
Nicolo Montavi berdiri di tengah hujan di bebatuan
dermaga, memandangi lampu belakang taksi yang membawanya ke tempat terpencil ini. Taksi sudah diperintahkan dengan jelas oleh penjaga pintu yang tegas untuk membawa anak muda itu ke mana saja ia mau dan jang menyusahkan diri kembali untuk ongkosnya. Perjalanan yang hampir memakan waktu dua jam itu membuat supirnya marah. Nico percaya bahwa rekan
Cabrini akan mencari cara untuk mengantarnya kembali. Kegelapan sekarang pekat, dan pengangkut barang dari
geladak Portici itu memandangi saat ada sosok yang muncul dalam malam basah yang gelap itu. Semakin dekat orang itu, semakin tidak enak perasaan Nicolo, karena tidak
ada bungkusan di tangannya; kedua tangan itu berada di
dalam kantung jas hujannya, dan seseorang yang bertemu
orang lainnya dalam malam berhujan lebat tidak berjalan sepelan itu - itu tidak wajar. Sosok itu memanjat batuan
tidak teratur dari dinding pembatas buatan manusia; ia tergelincir, kedua tangannya keluar dari kantungnya untuk menahan dirinya. Di tangan kanannya ada senjata!
Nicolo berbalik dan melompat dari batu ke air gelap saat
tembakan memenuhi malam dan hujan, peluru menggores lengan kirinya, lainnya meledak di atas kepalanya. Ia berenang di bawah air selama mungkin, tanpa suara dan bersyukur dalam kepanikan pada geladak Portici yang memberinya keterampilan untuk berenang seperti itu. Ia
muncul di permukaan kurang dari tiga puluh meter dari pantai, berputar lagi sampai ia dapat berkonsentrasi pada
batu pembatas. Calon pembunuhnya sekarang memegang senter, cahayanya melintasi air, tampaknya puas pembunuhannya
sudah berhasil. Nico diam di air, perlahan-lahan berenang
kembali ke dinding batu. Ia melepaskan kemejanya, mengangkat tangannya dalam kegelapan dan melemparkan pakaiannya sebaik mungkin; itu akan mengapung satu dua
menit sebelum tenggelam. Mungkin sudah cukup, kalau ia
dapat menempatkannya dengan tepat; ia berenang menyamping di sepanjang dermaga saat sosok itu mengarah
kembali ke pantai. Hanya beberapa detik lagi sekarang; lalu
tibalah saatnya! Ia melemparkan kemejanya di depan orang
itu saat cahaya senter menyapu kembali bolak balik di atas
air. Tembakan beruntun tidak terkendali, baju yang penuh
lubang itu melayang di bawah tembakan senjata, sebelum
tenggelam. Dan kemudian Nicolo mendengar apa yang ingin didengarnya; bunyi klik berulang dari magazine
kosong. Ia melompat, tangannya berdarah tergores batuan tajam, lalu menerjang ke depan, mencengkeram pergelangan kaki sosok yang tertegun itu dengan senjata kosong. Pria gemuk itu meraung marah, tapi tubuh gendutnya bukan tandingan perenang langsing yang kuat dari Portici. Pemuda Italia itu melompat, menyarangkan tinjunya di perut pria itu, lalu ke wajahnya, dan akhirnya mencekik lehernya dan membantingkan orang itu ke batu.
Tubuh itu diam tak bergerak, kepalanya pecah, matanya
terbuka lebar. Perlahan-lahan, dalam malam berhujan, mayat itu meluncur ke air.
Nicolo merasakan kepanikan menjalar di tubuhnya, membekukannya, membuat keringat mengalir di wajah dan lehernya, terlepas dari hujan deras dan pakaiannya yang
basah kuyup - apa yang tersisa dari pakaiannya. Apa yang sudah ia lakukan - namun apa lagi yang bisa ia lakukan"
Ia sudah membunuh orang, tapi hanya karena orang itu
berusaha membunuhnya! Namun, ia tetap berada di negara asing, seorang asing di negara lain, di mana mereka
mengeksekusi orang karena jiwanya terancam, mereka
percaya bahwa penghakiman menggantikan pandangan Tuhan.
Apa yang harus dilakukannya sekarang" Bukan saja
celananya basah kuyup, tapi dada telanjangnya tergores dan berdarah, luka di bahunya
menganga, walaupun tidak dalam. Ia pernah tergores lebih parah dahulu karena batu
jaman dan jangkar ketika menyelam untuk ilmuwan lautan; tapi itu bukan penjelasan yang dapat ia berikan pada polisi
di Amerika. Mereka akan mengatakan itu tidak pertinente; ia baru saja membunuh orang Amerika; mungkin ia adalah capo-subalterno yang dibenci Mafia Sicilia. Nicolo bahkan
tidak pernah ke Sicilia. Ia harus mengendalikan dirinya, Nicolo mengerti itu. Ia harus berpikir, bukannya membuang waktu membayangkan kemungkinan yang tidak berguna. Ia harus menghubungi
Cabrini - Cabrini setan itu! Apakah ia sengaja
mengirimnya untuk mati karena "bungkusan" yang tidak pernah ada". . . Tidak, ia terlalu penting bagi contessa itu; barone-cadetto terlalu penting. Ada yang salah untuk signora salvatora puttana; seseorang yang ia sangka bisa
dipercaya hanya ingin menghancurkannya - dengan membunuh seorang Nicolo Montavi, pemuda dari dermaga Portici.
Ia berlari di sepanjang dermga licin di bagian bawah, memutuskan ia dapat berhasil lebih baik dan lebih aman di perairan dangkal. Ia melompat ke bawah dan berlari di pantai, kemudian melintasi pasir ke lapangan parkir; di sana hanya ada satu mobil, tidak diragukan lagi, itu mobil calon
pembunuhnya. Ia berpikir apakah ia dapat menarik kawat
igninsinya, dan kemudian menyalakan mesin yang sudah sering ia lakukan.
Ternyata tidak bisa. Mobil itu adalah machina da corsa yang mahal, mobil sport orang kaya, yang melindungi
investasi mereka. Orang tidak pernah menyentuh mobil
seperti itu di Napoli atau Portici; bahkan kalau orang bisa membuka atapnya, alarm akan terdengar sejauh tiga ratus meter, baterenya dinetralkan, dan kemudinya tidak dapat diputar.
Restoran di tepi jalan dengan ruang telepon berdinding
kaca! Ia mempunyai uang logam di kantungnya, beberapa dilemparkan padanya oleh supir taksi yang marah, sampai
ia meminta maaf ketika Nicolo memberinya mancia dua
puluh dolar, mengatakan pada orang itu, ia tahu betapa pentingnya tip itu. Ia mulai berjalan di jalanan dalam hujan,
tetap menyamping dan terus menerus menoleh, merunduk
ke kayu pembatas setiap kali ia melihat lampu depan atau lampu belakang mobil.
Tiga puluh lima menit kemudian ia mencapai restoran
itu, lampu neon merahnya membentuk huruf ROOSTER'S NEST. Ia membungkuk dalam bayangan di tepi bangunan saat mobil-mobil dan truk datang dan pergi. Hanya
beberapa yang berhenti di depan telepon. Bagian luar telepon itu adalah pemandangan akrab di depan cafe Italia;
kenyamanan yang lebih sering membuat penelepon masuk
untuk makan dan minum anggur... Tiba-tiba wanita marah di dalam telepon umum itu berteriak sangat keras sehingga terdengar sampai di tengah hujan lebat. Kemudian ia membanting gagang telepon sedemikian keras sampai pintu kaca lipat bergetar, kemudian ia berjalan terhuyung-huyung dan muntah di semak-semak di depan tempat parkir. Beberapa pendatang baru berkerumun di sekitarnya
dalam hujan, dan Nicolo tahu itu saat yang tepat; cahaya
remang di dalam kotak telepon, kaca pecah
memantulkannya dengan tajam. Ia berlari di halaman, koin sudah ada di tangannya.
"Informazioni - informasi, bisakah membantuku" Nomor hotel Carillon di Washington"" Operator itu
menyebutkannya saat ia menggoresnya dengan te-pian koin lainnya di atas tepian tembok. Tanpa peringatan, sebuah truk berhenti di depan tempat telepon, pengemudinya seorang gemuk dengan janggut lebat tidak tercukur, matanya mengerenyit. Ia berteriak, melihat dada Nicolo yang berdarah.
"Siapa kau, Speedo""
Naluri mendesaknya, pemuda geladak berotot itu berlari melalui pintu yang pecah dan berteriak. "Aku baru
ditembak, signor! Aku orang Italia dan ada mafiosi
mengurung tempat ini. Maukah Anda menolongku"" "Dalam mimpimu, kunyuk!" Truk itu melesat pergi dan
Nicolo menyelesaikan teleponnya.
"Kau apa"" kata Bajaratt kasar.
"Jangan marah padaku, signora!" jawab Nicolo yang geram melalui telepon dari Chesapeake Beach. "Orang itu
bermaksud membunuhku, bukan memberikan bungkusan." "Aku tidak percaya!"
"Kau tidak mendengar tembakan atau nyaris kehilangan tangan kirimu, yang aku alami, dan sekarang bengkak dan
masih berdarah sedikit."
"..traditore! Bastardo! . .. Sesuatu telah terjadi, Nico, sesuatu yang sangat tidak beres, sangat mengerikan. Orang itu bukan saja harus menjaga keselamatanmu dengan nyawanya, tapi harus memberikan bungkusan itu padaku."
"Tidak ada bungkusan. Kau tidak bisa melakukan ini padaku, dan jangan katakan ini bagian dari kontrak kita! Aku tidak mau mati untukmu, tidak untuk semua uang di Napoli'"
"Tidak akan pernah, sayangku, tidak akan pernah! Kau
kekas ih mudaku, bukankah aku sudah membuktikannya
padamu9" "Aku sudah melihatmu membunuh dua orang, seorang pelayan dan supir -"
"Aku sudah menjelaskan keduanya padamu. Apakah kau lebih suka mereka membunuh kita"" "Kita berlari dari satu tempat ke tempat lain -" "Seperti yang kita lakukan di
Napoli, di Portici!" untuk menyelamatkan nyawamu."
"Terlalu banyak yang tidak aku mengerti, Signora Cabrini! Mungkin malam ini yang terakhir!"
"Kau tidak boleh berpikir seperti itu, jangan pernah
berpikir seperti itu! Terlalu banyak yang dipertaruhkan! ... Diam di tempatmu dan aku akan datang ke sana - di mana
kau"" "Di restoran bernama Rooster's Nest di Cheez-a-peake
Beach." "Diam di sana, aku akan datang secepat mungkin. Ingat
Napoli, Nicolo; ingat masa depanmu. Diam di sana!" Baj membanting gagang telepon, geram, terguncang,
tidak tahu ke mana harus minta bantuan. Para Scorpio akan
mati, semua mati, tapi pada siapa ia dapat memberi perintah" Padrone sudah tidak ada, Van Nostrand tidak dapat dihubungi di suatu tempat di Eropa, orang yang mengaku Scorpio Dua sudah dibunuh oleh Nicolo di pantai
Amerika yang terpencil, dan Scorpio Satu yang tidak dikenal tidak dapat dihubungi di rumah sakit di bawah
nama yang tidak ia ketahui. Pemuda geladak primitif itu
benar; semuanya gila. Namun ke mana ia harus minta
tolong" Jaringan Baaka meluas sampai ke setiap tempat, di
seluruh dunia, tapi ia sudah mengandalkan koneksi padrone
di Amerika. Para Scorpio. Astaga, apakah kepemimpinan
Scorpio sekarang menentangnya, aset luar biasanya sekarang menjadi musuh terbesarnya"
Tidak mungkin terjadi! Pernyataan terakhir dalam hidupnya yang penuh kenyerian, satu-satunya alasan ia
bertahan hidup di bawah kegetiran Pyrenees - Muerte a
toda autoridad! Ia tidak dapat dihentikan oleh orang-orang dengan jas berwarna gelap dan tanah luas dan limousine mewah yang membawanya dari satu tempat kekuasaan ke
tempat lain seperti pembunuh Firaun Mesir dalam kereta
kuda mereka Tidak mungkin begini! Apa yang mereka ketahui tentang kebrutalan di bumi, ketakutan dipaksa melihat ayah ibunya disembelih di depan matanya oleh para
penguasa" ... Semuanya seperti itu di banyak tempat; seluruh desa Basque menjadi asap karena mereka menginginkan sesuatu yang memang milik mereka; suami
tercintanya dibantai, rumah mereka dibuldoser sampai rata dengan tanah karena mereka menginginkan hak mereka yang dicuri oleh orang-orang yang dipersenjatai oleh raksasa-raksasa dunia karena mereka merasa bersalah tidak
menghentikan para pembunuh Yahudi, yang tidak ada hubungannya dengan rakyat suaminya! Di mana keadilan,
di mana kemanusiaan"... Tidak, para "penguasa" di mana-mana harus mendapat pelajaran. Mereka harus disakiti, mereka harus belajar bahwa mereka serapuh orang-orang yang mereka hancurkan dengan rencana salah mereka.
Ilusi Scorpio Karya Robert Ludlum di http://cerita-silat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
Bajaratt mengangkat telepon dan memutar nomor yang
diberikan oleh Nils Van Nostrand. Tidak ada jawaban. Ia
ingat apa yang dikatakan padrone.
Semua koneksiku mempunyai peralatan, pelacak, yang menyatakan pada mereka harus segera menjawab telepon, tidak peduli seperti apa situasi mereka. Dan kalau situasi mereka tidak memungkinkan dalam waktu yang lama, nomor lain yang lebih rendah terprogram. Tunggu dua puluh menit, lalu coba lagi.
Tapi bagaimana kalau masih tidak ada jawaban, ayahku"
Jangan percaya pada siapa pun. Kode elektronik dapat dipecahkan sekarang dengan teknologi canggih. Bersikaplah
konservatif anakku, pikirkan yang terburuk dan tinggalkan
di mana pun kau berada. Lalu apa" Baj berdiri sendiri, anakku. Gunakan yang lain.
Bajaratt menunggu dua puluh menit dan menelepon sekali lagi. Tidak ada jawaban. Sepert
i diperintahkan padrone, ia mengangap yang terburuk. Scorpio Dua sudah mencoba membunuh Nicolo dan sudah terbunuh dalam usahanya.
Mengapa" Saat itu jam 4.36 pagi ketika deringan telepon memekakkan telinga Hawthorne di kamar yang ditidurinya
bersama Poole di Shenandoah Lodge.
"Kau yang mengangkat, Tye"" tanya letnan yang jauh lebih waspada di ranjang yang lain.
"Aku sedang berusaha, Jackson." Tyrell meraih gagang telepon dari kaitnya dan menariknya ke sisi telinganya di
bantal. "Ya"" tanyanya.
"Apakah ini Letnan Komandan Hawthorne""
"Dulu, ya. Siapa kau""
"Letnan Allen, John Allen, intelijen angkatan laut,
sementara menggantikan Kapten Stevens, yang sedang istirahat, istirahat yang sangat diperlukannya, Pak."
"Ada apa, Letnan""
"Aku akan mempersingkat dengan hanya menyampaikan apa yang perlu diketahui, Komandan, tapi
aku membutuhkan analisa secepatnya dari sudut pandang
Anda mengenai perkembangan terbaru yang mungkin dapat mempengaruhi Kapten Steven -"Demi Tuhan! Jangan bertele-tele begitu'"
"Tahukah Anda, atau pernahkah Anda tahu, atau baru
saja berhubungan dengan, atau dihubungi oleh analis CIA bernama Patrick Timothy O'Ryan""
Tyrell terdiam, lalu menjawab pelan. "Belum pernah
mendengar namanya. Lalu""
"Mayatnya ditemukan oleh kapal tiram Chesapeake,
terjerat salah satu jaring mereka. Aku diberitahu sekitar satu jam yang lalu. Aku kira sebaiknya aku menelepon Anda
sebelum mengganggu Kapten Stevens."
"Dari mana kau mendapat laporan itu""
"Dari C.G Chesapeake - itu penjaga pantai, Pak."
"Apakah polisi lokal sudah dihubungi""
"Belum, Pak. Kalau hal seperti ini terjadi, seperti ketika komandan angkatan laut tertembak di perahu dayung sepuluh atau dua belas tahun yang lalu, kami berusaha membatasinya sementara hanya dalam kalangan kami, tanpa menyentuh apa-apa -"
"Itu cukup, Letnan. Aku mengerti. Amankan semuanya
sampai aku di sana. Di mana kau""
"Di Marina River Bend, sekitar dua mil selatan
Chesapeake Beach. Aku sedang menuju ke sana, Pak. Apakah aku perlu menelepon Kapten Stevens""
"Tidak, Letnan. Biarkan dia tidur. Kami akan
mengurusnya mulai sekarang." "Terima kasih. Pak. Ia bisa sangat marah."
Hawthorne berayun turun dari ranjang saat Poole, yang
sudah berdiri di seberang ruangan, menyalakan lampu.
"Ayo, Jackson," kata Tyrell. "Ini benar-benar terobosan."
"Bagaimana kau bisa beranggapan begitu"" "Aku bilang aku tidak mengenal orang mati bernama O'Ryan, dan secara pribadi memang tidak, tapi aku tahu ia bisa dikatakan salah satu analis bajingan paling bagus yang dimiliki Agency.. Ia juga bekerja melalui Amsterdam enam atau tujuh tahun yang lalu dalam salah satu latihan evaluasi CIA, mencari kesalahan dengan input militer. Aku menghindari orang-orang seperti itu seperti menghindari penyakit."
"Jadi apa relevansinya""
"Ia yang terbaik, dan Bajaratt hanya menggunakan yang terbaik sampai orang itu tidak dibutuhkannya lagi. Lalu ia melenyapkannya, membunuh mereka untuk memotong koneksi."
"Itu sadis, Tye. Kau benar-benar hanya menduga."
"Mungkin, Jackson, tapi aku merasakannya - ia pasti
kebocoran utama. Cuma itu yang aku miliki untuk meneruskan."
"Itu sangat hebat, Komandan. Kau berbicara dalam diagram agen intelijen rahasia nomor satu kita ."
"Aku tahu, Letnan. Bangunkan mayor itu " =dwkz=
Di jalanan yang tepinya dibatasi pepohonan di kelas atas Montgomery County, Maryland, dengungan rendah
berbunyi terus dari telepon di sebelah ranjang Paul Seebank. Suaranya sangat diredam sehingga hanya dapat didengar oleh orang yang berada tepat di sebelah peralatan itu. Seebank membuka matanya, meraih, dan menekan tombol dial ulang, menghentikan dengungan, lalu tanpa suara, perlahan-lahan, bangkit dari ranjang, dan turun ke bawah ke ruang kerjanya yang dipenuhi rak buku. Ia menekan tombol redial yang menyala, memasukkan kode untuk menerima, dan mendengarkan kata-kata ini dalam nada datar logat Inggris.
Ada masalah dengan rekan-rekan kita karena jalur telepon kita tidak lagi berjalan. Kau akan menerima semua telepon. Terima semua otoritas.
Senator Paul Seebank, salah satu pemimpin dari badan
legislatif tinggi, dengan jari gemetar menekan
nomor yang tepat yang memberinya akses pada personil rahasia sang
Pemasok. Dulu ia Scorpio Empat, sekarang untuk semua
maksud dan tujuan, yang pertama di antara para Scorpio.
Senator itu terpaku di kursinya, wajahnya putih bagai kapur, darahnya berhenti mengalir. Ia tidak ingat kapan ia merasa lebih takut daripada saat ini.
=dwkz= 24 Mayat yang terjerat dalam jaring ikan itu putih seperti kapur dan kaku, dagingnya membengkak, menggembung karena kemasukan air, wajahnya bagaikan balon dari bentuk aslinya. Di dermaga, di bawah cahaya senter tunggal, terdapat barang-barang pribadi yang sudah dikeluarkan oleh patroli penjaga pantai dari kantung mayat itu.
"Cuma ada itu, Komandan," kata John Allen, perwira intelijen angkatan laut. "Tidak ada lagi yang diganggu, dan
digunakan garpu untuk mengeluarkan barang-barang itu.
Seperti bisa Anda lihat, ia dari CIA, keamanan penuh, ijin
maksimum, dan telah meninggal. Dokter di sini, yang hanya melakukan forensik pendahuluan, berkata, ia percaya
kematian terjadi ketika kepala O'Ryan terpukul oleh benda
keras atau terbentur beberapa benda keras. Ia berkata bahwa
otopsi mungkin dapat mengungkapkan lebih banyak lagi,
tapi ia tidak yakin."
"Pekerjaan yang bagus, Letnan," kata Hawthorne. Poole dan Cateherine Neilsen berdiri di sebelahnya, keduanya
merasa ngeri melihat pemandangan di bawah mereka. "Angkat mayatnya dan teruskan otopsi."
"Boleh aku bertanya"" kata Poole.
"Aku heran kau bisa diam selama itu," jawab Tyrell. "Apa itu""
"Yah, aku cuma pemuda desa -"
"Hentikan omong kosong itu," potong Cathy pelan,
membuang muka dari mayat yang membengkak itu. "Tanya."
"Yah, di Lousiana, kami mempunyai cabang tanaman
dari Pontchartrain di mana-mana - air yang tertahan
karena pasang. Apakah di sini Chesepeake mengalir normal dari utara ke selatan""
"Aku kira begitu," kata Allen.
"Tentu saja," sambung nelayan berjanggut, yang mendengar pembicaraan mereka ketika melepaskan mayat
itu dari jaring. "Memangnya ada arus lain lagi"" "Yah, sungai Nil tidak termasuk yang normal. Nil
mengalir -" "Lupakan," potong Hawthorne. "Apa pertanyaanmu""
"Yah, dengan menganggap arus mengalir dari utara ke selatan, dan benda keras terlibat, apakah ada bendungan air pasang di utara tempat ini""
"Apa maksudmu, Jackson"" tanya Cathy, berba-lik
menyadari bahwa bawahannya tidak mengajukan pertanyaan konyol.
"Lihat, Mayor -"
"Aku lebih suka tidak, Letnan."
"Apa maksudmu, Poole"" kata Tyrell.
"Kepala orang itu sudah terbentur lebih dari satu tempat
-. Maksudku, lihatlah, semua bengkak itu dan segala
macam. Itu bukan satu benda keras, tapi sekian banyak.
Lelaki itu terbentur dari segala arah. Kalian mempunyai
penahan air pasang di sini""
"Dinding penahan," kata nelayan berjanggut, tangannya di jaring, matanya memandang Poole. "Di banyak tempat
di Teake,' supaya orang-orang kaya bisa berenang di depan rumah mereka."
"Di mana yang terdekat, Pak""
"Ini bukan real estate utama di sini, bung," jawab
nelayan itu. "Aku kira kau bisa memperkirakan dermaga di
utara Chesapeake Beach. Anak-anak sering berkumpul di
sana." "Sekarang giliranku untuk mengatakannya, Tye. Ayo."
Bajaratt mengendalikan ketidaksabarannya. "Tidak bisakah kau mengemudi lebih cepat"" tanyanya dingin pada supir limousine yang disediakan hotel.
"Kalau aku lebih cepat, Bu, kita akan dihentikan oleh polisi dan akan lebih lama lagi."
"Kalau begitu usahakan secepatnya."
"Aku melakukan yang terbaik, Bu."
Baj duduk menyandar di kursinya, kepalanya dipenuhi ledakan. Ia tidak bisa kehilangan Nicolo, ia kuncinya! Ia
sudah merencanakannya sangat hati-hati, sangat brilian, setiap langkah sudah diatur, setiap gerakan dan tindakan
diperhitungkan - ia hanya tinggal beberapa hari lagi dari
pembunuhan utama dalam hidupnya, pendahuluan bagi
kekacauan di seluruh dunia. Muerte a toda autoridad!
Ia harus lembut, penuh perhatian, meyakinkan.
Begitu pemuda dermaga itu membawanya ke Gedung Putih, ke kantor Presiden sendiri, lalu keluar, ia dapat
melenyapkan barone-cadetto dengan mudah. Ia pasti tidak bisa dibiarkan hidup lebih daripada beberapa menit setelah berita pembunuhan Presiden terdengar d
i seluruh bumi. Sampai saat itu, keselamatan Nico bisa membuatnya
histeris, bersumpah di kuburan orang suci untuk memaksa mereka yang bertanggung jawab untuk membayar bagi kejahatan mereka yang tiada ampun, bercinta dengan
Adonis muda itu dengan cara yang belum pernah
diimpikannya - oh, apa saja! Sekali lagi Nicolo harus menjadi bonekanya secepat mungkin. Janji di Kantor Oval
terlalu dekat. Perjalanan ini terasa tidak ada habisnya. "Kita sudah sampai di Chesapeake Beach, Bu, restoran
itu di sana, di sebelah kiri," kata supir berse ragam itu.
"Perlukah aku menemani Anda ke dalam""
"Tolong kau masuk ke dalam," kata Baj. "Temanku akan mendatangi aku secara pribadi. Aku mungkin
memerlukan selimut; apakah kau mempunyainya""
"Tepat di belakang Anda, Bu, di antara lampu. Ada dua selimut."
"Terima kasih. Sekarang tinggalkan aku."
"Ya, Kapten Stevens, sudah aku lakukan, Pak," kata
Letnan Allen yang patuh melalui telepon di kendaraan intelijen angkatan laut. "Komandan itu berkata jelas, Pak. Ia memerintahkan aku untuk tidak mengganggu Anda - sungguh."
"Ia bukan komandan lagi dan ia tidak dapat memberimu perintah!" bentak Stevens melalui telepon di sebelah
ranjangnya. "Di mana ia sekarang""
"Mereka menyebutkan sesuatu tentang dermaga di
Chesapeake Beach -" "Tempat yang sama dengan tempat tinggal O'Ryan"" "Aku kira begitu, Pak."
"Apakah keluarga O'Ryan sudah diberitahu"" "Sama sekali belum, Pak. Komandan -" "Ia bukan komandan!"
"Yah, perintahnya adalah supaya menutupi dulu semuanya, dan itu konsisten dengan peraturan kita dalam
hal-hal ini. Kami setuju dalam hal itu. Untuk sementara
tentu saja." "Tentu saja," desah Henry Stevens putus asa. "Aku akan segera memberitahu DCI; ia dapat menangani bagian itu. Dan kemudian kau temukan bajingan itu dan pastikan ia
menelepon segera!" "Maaf, Pak, tapi kalau Hawthorne bukan perwira
intelijen, siapa sebenarnya dia""
"Mantan, Mr. Allen. Pemberontak yang ingin kita
lupakan." "Kalau begitu mengapa ia ada di sini, Kapten" Mengapa ia terlibat dalam hal ini""
Tidak ada jawaban. Lalu akhirnya Stevens menjawab
pelan. "Karena dulu ia adalah yang terbaik, Letnan. Kami mengerti hal itu. Temukan dia!"
Sementara supir itu berada di dalam restoran, Nicolo yang bertelanjang dada dan berdarah berlari ke jendela limousine yang dibasahi hujan. Bajaratt membukakan
pintu, dan menariknya ke kursi belakang, memeluknya
kuat-kuat dan menyelimutinya dengan handuk.
"Hentikan itu, signora," teriaknya. "Kau sudah berbuat
terlalu jauh denganku. Aku nyaris terbunuh."
"Kau tidak mengerti, Nico. Ia agente segreto lain, orang
yang menentang kita, menentang keinginan suci yang direstui gerejamu."
"Lalu mengapa semuanya begitu rahasia" Mengapa kau
dan orang-orang yang bersamamu dan para pendeta tidak
mengatakan tentang hal yang mengerikan ini apa pun namanya""
"Keadaan tidak dilakukan dengan cara itu, anakku sayang, kau sudah mencobanya, kau sudah mencoba melawan orang-orang korup secara terbuka di pelabuhan,
dan apa yang kau dapat" Semua orang di dermaga Portici
ingin kau mati; keluargamu sendiri tidak dapat menerimamu, karena mereka akan dibunuh. Tidak juga kau lihat""
"Aku melihat kau memanfaatkan aku, signora,
menggunakan penemuanmu, barone-cadetto untuk tujuanmu sendiri."
"Naturalmente! Aku memilihmu karena kau mempunyai kecerdasan alamiah jauh di atas banyak orang; aku sudah mengatakannya, bukan""
"Kadang-kadang, kalau kau tidak menyebutku bodoh atau anak geladak."
"Ledakan frustrasi. Apa lagi yang bisa kukatakan" ...
Percayalah, Nico. Dalam tahun-tahun mendatang, kalau aku sudah tidak ada, dan kau seorang studioso, karena uangmu di Napoli, kau akan memandang ke belakang dan mengerti."
"Kalau begitu, demi Tuhan, katakan apa sebenarnya ini""
"Secara umum, ini tidak terlalu berbeda dengan apa yang kaulakukan sebelum mereka ingin menggantungmu di
pelabuhan Portici. Membuka kedok koruptor, bukan di
dermaga terpencil di pelabuhan tapi di seluruh dunia." Nico menggelengkan kepalanya, gemetar di bawah
selimut limousine, giginya gemeletuk. "Sekali lagi, begitu
banyak kata-kata, begitu banyak hal yang tidak dapat aku mengerti."
"Ka u akan mengerti, sayangku. Kelak... Kau kesakitan! Apa yang bisa aku lakukan untukmu""
"Ini restoran, bukan" Mungkin kopi atau anggur. Aku kedinginan."
Baj membuka gagang pintu dan berlari keluar di tengah
hujan menuju tangga restoran. Tiba-tiba dua mobil berbelok
ke depan lapangan parkir, mendecit di atas beton basah,
berhenti berdampingan saat Bajaratt mencapai pintu. Lalu ia mendengar kata-kata melalui angin dan titik-titik air.
"Komandan, kau harus melakukan apa yang aku katakan. Ini perintah!"
"Persetan!" "Tye, demi Tuhan, dengarkan dia!" teriak seorang wanita saat barisan suara bertengkar itu mendekati tangga restoran.
"Tidak! Mereka sudah cukup membuat kacau! Aku akan
turun dan memeriksa sendiri menggunakan apa saja yang
dapat aku dapatkan dari O'Ryan dan Ingersol. Begitu!"
Itu Hawthorne! Bajaratt, berpakaian dengan gaun gaya dari Via Condotti, bergegas ke dalam restoran dan melihat
supir itu sedang makan sepotong besar pie di kursi yang tidak jauh dari situ. "Keluar!" bisiknya. "Sekarang!"
"Siapa kau - Oh, Tuhan! Ya, tentu saja, Bu!" Supir itu melemparkan uang tiga dolar dan berdiri cepat saat lima
orang, orang-orang marah berjalan ke arah pintu restoran, setidaknya tiga dari mereka bertengkar hebat.
"Tetap menunduk!" perintah Baj menepuk bahu supir itu
dan menekannya di bawah puncak booth. Kelima orang itu memilih meja besar di seberang lorong masuk di sebelah
tembok, debat marah mereka sekarang terhenti, tapi Amaya
Bajaratt melihat bekas kekasihnya tidak akan menyerah. Ia sudah melihatnya terlalu sering. Perwira intelijen dari
Amsterdam itu tahu kalau nalurinya benar - benar pada sasarannya. Orang mati itu adalah kunci lain ke Darah Gadis Kecil. Bagus, Tye-Boy, pikirnya dalam hati saat ia dan supirnya tetap berada di bawah banquette di lorong.
Alat jarang, kalau pernah, bercinta dengan pecundang. Oh,
kau begitu mirip suamiku, Tyrell, binatang lembut yang
hanya menginginkan yang terbaik, dan aku memberinya padanya seperti aku berikan padamu, sayangku. Mengapa
dalam semua kegilaan dunia ini kau tidak berada di
pihakku" Aku benar, kau tahu, sayangku" Tidak ada Tuhan! Kalau ada, anak-anak tidak akan mati kelaparan dengan
kesakitan dan perut buncit - apa yang membuat Tuhan
membenci mereka" Aku benci Tuhanmu, Tyrell! Kalau memang ada Tuhanmu; aku tidak pernah tahu itu, sungguh; kau tidak pernah mengatakannya, dengan cara apa pun. Dan sekarang aku harus membunuhmu, Tye-Boy. Aku tidak ingin; aku tidak bisa melakukannya di St. Barts
walaupun seharusnya aku lakukan - aku kira padrone
mengerti. Aku kira ia merasakan betapa aku memang mencintaimu, dan cukup bijaksana untuk tidak mendesak, karena ia juga mencintai orang lain yang tidak bisa dibunuhnya, namun ia tahu seharusnya ia lakukan itu. Kalau kebenaran dikatakan, sayangku, Tye-Boy, Scorpio
hancur karena ayah sejatiku tidak dapat melakukan apa
yang seharusnya dilakukan bertahun-tahun yang lalu.
Neptunus harus dilenyapkan. Ia terlalu emosional dalam
urusan cinta. Itu bukan aku, Komandan!
"Sekarang," kata Bajaratt pada supir di sebelahnya. "Berdiri perlahan-lahan, berjalan ke pintu, keluar, dan
berlari ke mobil. Jangan mengagetkan - ada pemuda
terluka di belakang. Ia keponakanku, seorang pemuda baik yang diserang oleh perampok. Bawa mobil ke tangga depan. Sentuh klakson dua kali kalau kau sudah tiba di sana."
"Bu, aku tidak pernah diminta untuk berbuat seperti ini!" "Sekarang pernah, dan kau akan lebih kaya seribu dolar
untuk itu. Pergi!" Supir limousine itu, dengan kecemasannya berjalan ke
pintu keluar jauh lebih cepat daripada yang diperintahkan, mendorong pintu dengan sangat kuat sehingga pengunjung
yang duduk di beberapa meja menoleh ke suara keras itu,
termasuk Tyrell Hawthorne di tempat duduk sudut. Baj
tidak dapat melihat wajahnya, kerutan pertanyaan di wajah
itu, tapi yang lain bisa. "Ada apa, Tye"" tanya Catherine
Neilsen. "Mengapa ada supir marah di sini""
"Kau mendengar kata nelayan di dermaga tadi. Ia
berkata banyak orang kaya yang tinggal di sini dan di Teake," aku kira begitu ia menyebutnya. Apa salahnya mereka mempunyai supir""
"Mungkin," Bajaratt tidak da pat mendengar percakapan pendek itu;
telinganya dipusatkan untuk tanda yang akan mengatakan bahwa limousine itu sudah berada di depan.- Tanda itu muncul, dua klakson.
"Supir"" kata Hawthorne lebih pada dirinya sendiri daripada orang lain. "Supir Van Nostrand!" serunya keras.
"Biarkan aku keluar," serunya, mendorong Poole dan pada
gilirannya, Cathy di sepanjang ban-quette berlapis hijau.
Pada saat yang sama, Bajaratt berdiri dari tepi meja dan mulai melangkah ke pintu, dagunya tertunduk. Sekarang
ada dua sosok yang bergerak cepat ke pintu masuk, keduanya bergegas keluar.
"Maaf!" kata Tyrell pendek saat ia berlari melewati
wanita itu, menoleh sekilas padanya, membenturkan
bahunya ke pintu bergagang kuningan, mendorong dirinya
keluar ke hujan yang turun dengan lebat. "Kau!" teriaknya
pada supir limousine yang tidak terlihat saat ia berlari di
tengah hujan, ledakan guntur berbunyi di otaknya, kemudian pada pintu masuk restoran dan wanita yang baru
saja didorongnya. Shenandoah Lodge, wanita tua itu -
matanya! Dominique! Bajaratt! Tembakan menggema di tengah hujan; peluru
menembus logam limousine yang mendecit dari teras saat Hawthorne berlari ke kiri, tiba-tiba merasakan rasa nyeri
sedingin es di paha atasnya. Ia tertembak! Ia menjatuhkan diri, berguling ke belakang truk pick up yang terparkir saat wanita lain keluar dari pintu, berteriak memanggilnya. Bajaratt menembakkan sisa selongsong ke arah wanita itu, sambil menarik pintu mobil terbuka dan melompat ke dalamnya. Catherine Neilsen terguling di tangga saat limousine melesat ke dalam kegelapan jalan raya!
Saat itu jam lima pagi dan Henry Stevens menyadari
gangguan yang berhubungan dengan pekerjaannya. Ia sudah sampai pada titik yang lebih dari kelelahan, di mana
ia tidak bisa tidur, tidak setelah istirahatnya terganggu oleh
sekian banyak gangguan. Otaknya tidak mau berhenti, tidak bisa berhenti, pertanyaan terus memenuhi otaknya sampai kepalanya terisi oleh sekian banyak kemungkinan dan perkiraan yang mengacaukan semua pikiran untuk tidak bergerak. Diam di tempat tidur hanya berarti terus menerus bolak balik, mata terbuka dan memandang, membuat
Ilusi Scorpio Karya Robert Ludlum di http://cerita-silat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
istrinya di ranjang sebelah mendengar gerakannya, dan seperti biasa bangun dan berusaha menenangkannya. Ia
hebat dalam hal itu; ia selalu hebat dalam hal itu. Henry
tidak dapat mengakuinya, tapi jauh di dalam pemikiran tanpa suaranya ia tahu ia tidak akan berada di tempat itu
sekarang tanpa Phyllis. Wanita itu sangat rasional, selalu
tenang, orang yang selalu menjaga kapalnya dalam jalur yang benar, tidak pernah bersikap diktator, tapi memastikan
suaminya berlayar di laut lepas tanpa tenggelam. Aneh sebenarnya, ia berpikir saat duduk di sofa di
terasnya yang berdinding kaca, bahwa ia berpikir dengan istilah kelautan. Ia hanya sekali berada di laut dalam tahun terakhirnya di Annapolis, ketika semua awak kapal yang akan lulus harus bertahan sepuluh hari yang panjang di atas
kapal layar raksasa, berpura-pura menjadi pelaut dari abad kesembilan belas. Ia hanya dapat mengingat sepuluh hari
itu samar-samar, sebenarnya, ia menghabiskan sebagian
besar waktunya untuk muntah di toilet - kepalanya,
kepalanya. Bertugas di kapal gagal, angkatan laut menyadari bakat lainnya, bakat organisasi, bakat birokrasi. Ia pelaut meja
yang luar biasa, cepat melihat kekurangan dan
ketidakmampuan, mengeluarkan mereka tanpa banyak penjelasan panjang lebar. Kalau ada pekerjaan yang harus diselesaikan, selesaikan; kalau ada persoalan yang tidak dapat dipecahkan, temui ia, jangan berkutat tanpa ada
keputusan. Ia benar - pada umumnya.
Dan sekali - hanya sekali - ia salah. Fatal. Di
Amsterdam ia mengatakan pada Phyllis tentang istri
Hawthorne, Ingrid, dan istrinya berkata pendek, pelan: "Kau salah, Hank, kau salah dalam yang satu ini. Aku
kenal Tyrell dan aku kenal Ingrid, dan ada yang tidak kaumengerti."
Dan ketika mayat Ingrid Hawthorse ditarik dari kanal
Amsterdam, istrinya datang ke kantor dari kedutaan.
Apakah kau terlibat dalam hal ini, Hank"
Astaga, tidak, Phyll! Itu pekerjaan Soviet, tanda-tandanya ada di sana!
Aku harap begitu, Henry, karena kau akan kehil
angan seorang agen intelijen terbaik yang pernah dimiliki angkatan laut.
Phyllis tidak pernah memanggilnya Henry kecuali kalau
ia sedang marah padanya. Persetan! Bagaimana ia bisa tahu" Tidak berada dalam
sistem! Omong kosong macam apa itu"
"Hank"" Stevens menoleh ke pintu di terasnya. "Oh, maaf, Phyll,
aku hanya duduk di sini berpikir. Cuma itu."
"Kau belum tidur lagi sejak telepon itu. Kau mau
membicarakannya -bisakah kau membicarakannya atau aku tidak boleh terlibat""
"Ini berhubungan dengan teman lamamu, Hawthorne."
"Apakah ia kembali ke sistem" Kalau ya, itu sangat
mengagetkan, Hank. Ia tidak begitu suka padamu."
"Ia selalu suka padamu."
"Mengapa tidak" Aku memprogram perjalanannya,
bukan hidupnya." "Apakah kau mengatakan aku mengatur hidupnya"" "Aku tidak tahu pasti. Katamu tidak." "Memang tidak."
"Kalau begitu topik itu sudah ditutup, bukan""
"Ya." "Apa yang dilakukan Tyrell untukmu, atau kau tidak
bisa menceritakannya"" Tidak ada nada sindiran dalam
ucapan Phyllis Stevens, karena sudah dimengerti bahwa istri dan suami personil intelijen tingkat tinggi
sangat rawan, apa yang tidak mereka ketahui tidak dapat didesak dari mereka. "Kau sudah bekerja dua puluh empat jam selama beberapa kali, jadi aku menganggap ini tanda bahaya merah."
"Aku bisa menceritakan gambarannya, lagi pula
kebocorannya mungkin di atas mereka!" Ada teroris dari
Lembah Baaka, seorang wanita yang bersumpah untuk membunuh Presiden."
"Itu konyol sekali, Hank!" potong sang istri, tiba-tiba
berhenti, kepalanya dimiringkan dan berpikir. "Atau mungkin tidak. Demi keadilan pada kaumku, banyak hal yang dapat kami lakukan dan tempat yang dapat kami masuki yang tidak dapat dilakukan pria."
"Ia sudah melakukannya, meninggalkan sejumlah kematian yang sangat aneh dan kecelakaan fatal dalam jalur perjalanannya."
"Aku tidak memintamu menceritakan semuanya." "Aku tidak akan menceritakannya."
"Dan Tyrell" Di mana tempatnya""
"Untuk beberapa saat wanita itu beroperasi dari Karibia,
dari kepulauan -" "Dan Hawthorne mempunyai bisnis pelayaran di sana."
"Tepat." "Tapi bagaimana kau bisa menariknya kembali" Aku tidak menganggapnya mungkin."
"Memang bukan kami, MI-6 yang menariknya. Kami
hanya membayar biayanya; ia mendapatkan kontraknya
dari London." "Tye tua yang hebat. Kelas tiga tidak pernah menarik baginya kecuali kalau itu penting untuk penyamarannya."
"Kau benar-benar suka padanya, ya""
"Kau juga akan begitu, kalau kau memberinya
kesempatan, Hank," kata Phyllis, duduk di kursi rotan di seberang suaminya. "Tye cerdas - cerdas lapangan, cerdas jalanan - tapi bukan kelasmu, bukan seorang kandidat untuk MENSA dengan IQ seratus sembilan puluh, atau apa
saja, tapi ia mempunyai naluri dan kekuatan untuk
mengikutinya, bahkan kalau pikiran yang di tingkat atas
salah. Ia berani mengambil resiko." "Kau kedengaran seperti jatuh cinta dengannya."
"Semua anak muda begitu, tapi bukan aku. Menyukainya, ya; terpesona dengan apa yang dilakukannya, tentu saja, tapi cinta dengan semua arti kata itu, tidak. Ia seperti keponakan yang berbakat, bahkan tidak cukup dekat untuk menjadi adik, tapi seseorang yang kau perhatikan dengan rasa tertarik karena ia melanggar aturan dan sesekali memasukkan kesintingan-nya. Kau sendiri yang berkata begitu."
"Ya memang. Dan ia memang mendapatkan hasil. Tapi ia membuat banyak jaringan kacau, yang membutuhkan
banyak usaha untuk membereskannya kembali. Aku tidak pernah mengatakan padanya tentang aset-aset yang sementara pergi dari kami karena mereka berkata ada orang
gila lepas di bawah tanah kita. Mereka takut; ia berusaha membuat perjanjian dengan musuk kita - tidak ada lagi
pembunuhan, itu kata mereka yang ia katakan pada
mereka. Tapi kami tidak melakukan pembunuhan, pihak
lain yang begitu." "Dan kemudian Ingrid terbunuh."
"Ia terbunuh. Oleh Soviet, bukan oleh kami."
Phyllis Stevens menyilangkan kakinya dan melepaskannya di bawah gaun malam sutranya, mengajari suaminya sejak dua puluh tujuh tahun yang lalu. "Hank," katanya pelan, "ada yang menggerogotimu dari dalam, dan aku tahu sekarang kapan untuk tidak ikut campur, tapi kau harus berkata pada sese
orang. Kau hidup menanggung sesuatu yang tidak dapat kau tahan, tapi aku harus
mengatakanya, sayang, tidak ada di angkatan laut yang
dapat melakukan apa yang kau lakukan di Amsterdam. Kau memimpin keutuhan seluruh organisasi, dari kedutaan
sampai the Hague dan NATO. kau adalah otak di balik
semua keberhasilan ketika ketika intelektual seorang superior dibutuhkan untuk membimbing operasi rahasia.
Kau melakukan itu, Hank, termasuk kemarahan busuk, tapi
kau lakukan itu, sayang. Aku kira tidak ada orang lain yang bisa. Apa lagi Tye Hawthorne."
"Terima kasih untuk itu, Phyll," kata Henry. Tiba-tiba ia memajukan duduknya di sofa, mengangkat tangannya
menutup wajahnya yang pucat, jari-jarinya melebar, menutupi air mata yang mulai mengalir dari matanya. "Tapi kami salah di Amsterdam, aku salah. Aku membunuh istri Tyrell!"
Phyllis bangkit dari kursi dan melompat ke sofa di
sebelah suaminya, memeluknya. "Sudahlah, Hank, Soviet
yang membunuhnya, bukan kau. Kau sendiri yang mengatakannya, dan aku melihat laporannya. Ada tanda-tandanya."
"Aku yang mengarahkan mereka padanya ... Dan
sekarang Tye ada di sini, dan karena aku salah dan salah dan salah lagi, mungkin ia juga bisa terbunuh."
"Hentikan ini!" seru istri Henry Stevens. "Itu cukup, Hank. kau terlalu lelah, tapi kau lebih baik dari ini, lebih
kuat dari ini. Kalau itu yang menggerogotimu, panggil
Tyrell; kau dapat melakukannya dengan mudah." "Ia akan melawan aku; kau tidak tahu bagaimana
perasaannya. Teman-temannya juga terbunuh, terlalu banyak teman."
"Kirimkan unit dan paksa dia." Dan kemudian telepon berdering, bunyi belnya bernada rendah, tidak wajar. Phyllis bangkit dari sofa dan berjalan ke ruang kecil terpisah di teras, di mana di balik panel pendek, ada tiga telepon
berdampingan; beige warna merah, dan biru tua. "Rumah
keluarga Stevens," katanya sambil mengangkat telepon merah, lampunya berkedip.
"Tolong sambungkan dengan Kapten Stevens."
"Boleh aku tahu siapa yang menelepon" Kapten sudah tidak tidur lebih dari tujuh puluh dua jam, dan ia benar-
benar perlu beristirahat." , "Baik, aku kira tidak menjadi masalah pada jam seperti ini," kata suara pemuda di jalur. "Aku Letnan Allen, Intelijen AL, dan kapten harus tahu
bahwa Komandan - mantan Komandan - Hawthorne tertembak di depan restoran di Chesapeake Beach, Maryland. Menurut yang bisa kami perkirakan, lukanya tidak
membahayakan nyawanya, tapi sampai ambulans dan paramedik datang, kami tidak bisa tahu pasti. Namun, wanita perwira angkatan udara itu -"
"Henry!" Bersambung ke jilid Tiga tamat ILUSI SCORPIO JILID 3 Robert Ludlum 25. Hawthorne dan Poole yang matanya basah duduk berseberangan di koridor di luar ruang bedah rumah sakit. Tyrell di sebuah kursi, penyangga ketiak di sisinya, letnan
itu di atas bangku, membungkuk, kepalanya ditahan
tangannya. Keduanya tidak berbicara; tidak ada yang perlu
dikatakan. Luka di paha Tyrell membutuhkan pengeluaran peluru dan tujuh jahitan, dan ia tidak mau diam di atas meja pemeriksaan, mendesak untuk segera dibawa ke ruang tunggu di mana, di sebelah ruangan itu, Mayor Catherine Neilsen sedang berjuang melawan maut.
"Kalau ia mati" kata Poole, memecahkan kesunyian, suaranya tegang, nyaris tidak terdengar. "Aku akan keluar dari seragam sialan ini, dan kalau perlu, aku akan menghabiskan sisa hidupku melacak bangsat yang membunuhnya."
"Aku mengerti, Jackson," memandang kepada letnan
yang gelisah itu. "Mungkin tidak, Komandan. Salah satunya mungkin
kau." "Bahkan aku bisa mengerti itu, walaupun aku
menganggapnya salah arah "
"Salah arah" kau setan" Poole melepaskan tangannya
dan mengangkat kepalanya, memandang tajam pada Tye.
"Dalam kamusku, yang jauh lebih banyak daripada kau, itu
sejauh kau bisa pergi. Kau bukannya tidak bersalah, Mr.
Hawthorne. Kau bahkan tidak memberitahu aku dan Cath
apa semua ini sampai aku memaksamu di pulau itu setelah
Charlie terbunuh." "Apakah ada bedanya - setelah Charlie terbunuh""
"Bagaimana aku tahu"" seru sang letnan. "Bagaimana
aku bisa tahu apa pun" Aku hanya menganggap kau tidak
jujur pada kami." "Sejujur aku bisa tanpa mengacaukan hidup kalian
dengan informasi yang tidak boleh kalian ketahui." "Itu omong kosong agen!"
"Memang, tapi bagaimanapun, aku pernah menjadi
agen, dan aku melihat banyak orang terbunuh karena
mereka mengetahui hal-hal -bahkan kepingan hal - yang
menjadi perintah kematian mereka. Aku sudah tidak bertugas lama, tapi orang-orang itu masih menghantui aku."
Pintu ruang bedah terbuka, dan seorang dokter berjas putih keluar, pakaian bedahnya yang longgar bernoda darah. "Aku sudah berada di sana lama seka i," katanya
letih. "Yang mana di antara Anda yang bernama Poole"" "Itu aku," jawab Jackson dari bangku, nafasnya tertahan.
"Ia berkata untuk mengatakan padamu supaya tenang - itu katanya."
"Bagaimana keadaannya""
"Aku baru akan mengatakannya." Ahli bedah itu
menoleh pada Tyrell. "Kalau begitu Anda Hawthorne,
pasien yang lain"" "Ya."
"Ia ingin bertemu Anda -"
"Omong kosong apa itu"" Poole melompat berdiri.
"Kalau ia mau bertemu seseorang, maka itu aku!"
"Aku sudah membiarkannya memilih, Mr. Poole. Aku bahkan tidak ingin melakukannya, tapi ia wanita yang
sangat keras kepala. Satu pengunjung, maksimum dua
menit, dan secara medis lebih baik kurang dari itu"
"Bagaimana keadaannya, Dokter"" kata Tye, mengulangi pertanyaan Jackson, tapi dengan otoritas yang menuntut jawaban.
"Aku kira Anda menggantikan keluarga terdekat""
"Anggap apa saja," sambung Hawthorne pelan. "Kami
dibawa ke sini bersama-sama dan Anda tentu tahu keprihatinan pemerintah."
"Tentu saja. Dua pasien tanpa tercatat, tidak ada laporan polisi, semua pertanyaan yang berhubungan dengan pengetahuan kami tentang peristiwa ini tidak boleh dijawab
... dan pasien yang terlibat tertembak. Sangat tidak biasa,
tapi aku tidak dapat mempertanyakan pihak berwenang. Aku tidak pernah berbicara dengan kerahasiaan seperti itu dengan masyarakat intelijen."
"Kalau begitu tolong jawab pertanyaanku."
"Sekitar dua puluh empat jam lagi baru bisa diketahui."
"Apa yang diketahui"" Poole meledak. "Apakah ia akan mati atau tidak""
"Tenis terang, aku tidak bisa menjanjikan ia tidak akan mati, tapi aku kira kami sudah menghilangkan kemungkinannya. Apa yang juga tidak bisa aku janjikan adalah ia akan sembuh dengan utuh, dengan semua gerakan."
Poole terduduk di bangku, kepalanya sekali lagi ditahan tangannya. "Cath, oh Cath ." sendunya.
"Spinal"" tanya Tyrell dingin.
"Jadi Anda tahu tentang luka seperti itu""
"Katakanlah aku pernah mengalaminya. Ujung saraf
setelah trauma . ""
"Kalau ada respon," ahli bedah itu mengangguk, "pemulihan kesehatannya akan normal dalam beberapa hari. Kalau tidak, apa ya
ng bisa aku katakan""
"Anda sudah berkata cukup, Dokter. Boleh aku menemuinya sekarang""
"Tentu saja. Mari aku bantu Anda, aku mengerti Anda sendiri juga melanggar sedikit peraturan." Hawthorne berdiri, susah payah menyeimbangkan dirinya, dan mulai melangkah ke pintu. "Penyangga Anda," kata ahli bedah itu menyodorkannya.
"Aku tidak ingin memakainya, Dokter," jawab Tyrell.
'Tapi terima kasih banyak."
Ia diantar ke kamar Catherine oleh seorang perawat yang
berkata ramah tapi tegas bahwa kunjungannya akan
dibatasi. Hawthorne memandang lembut pada sosok di atas
ranjang; rambut pirangnya tergerai di atas jaring operasinya, wajahnya yang indah, cantik dalam kepucatan diterangi lembut oleh cahaya lampu di sebelah ranjang. Ia mendengar langkah kaki dan membuka matanya, menolehkan kepalanya, dan melihat Hawthorne
menggerakkan tangannya agar ia mendekat, menunjuk
pada kursi di sebelahnya. Ia melakukannya, terpincang-pincang melintasi ruangan dan duduk. Lalu perlahan-lahan, dengan ragu, tangan mereka berdua semakin dekat, dan akhirnya saling genggam.
"Kata mereka kau baik-baik saja," kata Cathy, suaranya lemah, senyumnya mendukung.
"Kau juga akan baik-baik saja," kata Tye. "Bertalianlah, Mayor."
"Ayolah, Tye, kau bisa berbuat lebih baik daripada begitu."
"Aku sedang berusaha .. Jackson agak marah kau tidak meminta bertemu dengannya."
"Aku sangat menyayanginya, tapi ini bukan waktunya untuk anak pintar itu, dan aku tidak siap untuk menerima
sikapnya yang sudah bisa kuduga." Neilsen berbicara
Kembalinya Sang Pendekar Rajawali 26 Riwayat Lie Bouw Pek Karya Wang Du Lu Jubah Tanpa Jasad 1
"Untuk menjawab pertanyaan Anda, agen pemerintah
tingkat tinggi atau departemen yang mempunyai akses untuk dapat mengalahkan teknologi Anda."
"Itu korupsi!" "Atau diyakinkan, Pak. Anda tidak korupsi." Tyrell terdiam. "Pertanyaan terakhir, Pak Sekretaris, dan mungkin yang seharusnya tidak aku tanyakan, tapi aku akan, aku harus. Apakah Anda mengetahui bagaimana aku bisa naik
pesawat pribadi Van Nostrand dari Puerto Rico, berjalan ke
dalam, seperti kataku beberapa menit yang lalu, ke eksekusi diriku sendiri""
"Aku bahkan tidak terpikir. Aku kira Kapten Stevens
terlibat; ia jelas penghubungmu, kalau bukan atasanmu, di sini di Amerika Serikat."
"Henry Stevens terkejut ketika aku mengatakan aku
berada di sini karena ia tidak mengerti bagaimana hal itu
bisa terjadi. Setiap gerakan yang aku lakukan sudah
dimonitor, ketika aku ingin dimonitor, oleh lingkungan
kecil pemburu Darah Gadis Kecil. Tapi ini harusnya
diketahui karena dikeluarkan oleh salah satu pemain
utamamu. Ia memutari Anda dan seluruh masyarakat intelijen untuk membuat Van Nostrand menghubungi aku dengan surat yang harus aku ikuti. Aku memakan
umpannya, dan kalau bukan karena dua orang yang luar
biasa, aku sudah menjadi mayat di Fairfax dan Van Nostrand Anda yang baik hati sudah mendarat di Brussel,
meninggalkan Bajaratt untuk beroperasi dari tempatnya."
"Siapa yang melakukannya" Siapa yang
menghubungimu""
"Howard Davenport, sekretaris pertahanan."
"Aku tidak percaya!" teriak Palisser. "Ia salah satu orang
paling terhormat yang pernah aku kenal! Kau berbohong.
Kau melampaui batas. Pergi dari rumahku!"
Hawthorne merogoh kantung jaket safarinya dan mengeluarkan surat Van Nostrand, robekan pita biru di
tepinya tampak jelas di sisi yang disegel. "Anda sekretaris
negara, Mr. Palisser. Anda dapat menghubungi siapa saja di dunia. Mengapa tidak menghubungi kepala intelijen
angkatan laut di basis Puerto Rico" Tanyakan padanya
bagaimana surat ini bisa sampai ke tanganku dan kepada
siapa ia harus melapor setelah sampai."
"Oh, Tuhanku .. . !" seru Bruce Palisser, kepala nya yang berambut kelabu menengadah di atas kursi, matanya terpejam rapat. "Kita adalah sekumpulan pemerintah oportunis atau pembaharu yang tidak bersalah, dari pikiran yang tidak logis, terlalu banyak pemangsa yang tidak berhak
memerintah. Tapi itu bukan Davenport! Howard tidak mungkin melakukan apa yang ia lakukan untuk keuntungan pribadi, ia tidak tahu!"
"Anda juga tidak, Pak."
"Terima kasih untuk itu, Komandan." Sekretaris negara menegakkan tubuhnya dan memandang tajam pada Tyrell. "Aku menerima apa yang kau katakan padaku -"
"Aku ingin itu dicatat," potong Hawthorne.
"Mengapa""
"Karena Van Nostrand adalah satu-satunya mata rantai kita pada Bajaratt, dan dengan perkiraan ia tidak tahu Van Nostrand sudah mati, ia akan berusaha menghubunginya."
"Itu tidak menjawab pertanyaanku, bukannya aku tidak setuju untuk menelepon Kapten Stevens untuk memeriksa kebenaran apa yang kau katakan, tapi sekali lagi, mengapa""
"Karena aku ingin menggunakan nama Anda untuk menuruni tangga Darah Gadis Kecil, dan aku tidak mau
menghabiskan tiga puluh tahun di Leavenworth untuk
pemeran yang tidak legal."
"Kalau begitu aku kira kita harus membicarakan rencanamu, Komandan."
Telepon berdering, mengagetkan keduanya. Sekretaris itu bangkit dari kursinya, matanya ke telepon di dinding saat ia berjalan cepat untuk mengangkatnya. "Palisser di sini, ada
apa" ... Ia apa"" Muka sekretaris negara itu memucat. "Itu
tidak masuk di akal!" Palisser menoleh pada Hawthorne.
"Howard Davenport baru saja bunuh diri! Pelaya
nnya menemukannya -" "Bunuh diri"" potong Hawthorne pelan. "Berani
bertaruh"" 22 Bajaratt dengan wajah ditutupi dengan cadar renda hitam, duduk sendirian di meja kamarnya di motel luar kota
murahan yang dipilih dengan tergesa-gesa Ia baru saja menghubungi senator dari Michigan, memohon dalam
kelelahan setelah pembantaian penelepon dari hotel sebelumnya, menambahkan bahwa kepindahannya dalam satu hari di perumahan seorang teman ternyata lebih menyulitkan, karena temannya ternyata adalah kupu kupu sosial.
"Aku kira aku pernah mengatakan bahwa Anda akan kebingungan," kata Nesbitt. "Itulah sebabnya aku
menyarankan Anda mempunyai kantor dan staf."
"Dan aku kira aku sudah mengatakan mengapa hal itu mustahil."
"Ya, memang, dan aku tidak bisa menyalahkan sang
baron. Kota ini memang penuh dengan penye-lusup, menyelusup ke mana mereka tidak boleh."
"Kalau begitu Anda mungkin dapat membantu Dante Paolo dan aku sendiri "
"Dengan segala cara yang aku bisa, Countess, Anda tahu
itu." "Apakah ada hotel yang dapat Anda rekomendasikan
yang, bisa dikatakan, tidak menjadi pusat kegiatan, tapi
mempunyai sarana yang kami butuhkan"" "Ada yang langsung teringat," jawab legislator dari
Michigan itu. "The Carillon. Biasanya penuh, tapi ini bulan
bulan musim panas, dan turis sulit membayar tarifnya. Aku akan mengaturnya kalau Anda mau."
"Baron akan sangat berterima kasih pada kebaikan dan kerja sama Anda."
"Aku menghargai itu. Dengan nama asli Anda atau
Anda lebih suka tidak dikenal""
"Oh, aku tidak mau melakukan sesuatu yang ille-gal -"
"Itu tidak illegal, Countess, itu hak Anda. Hotel kita hanya tertarik pada pembayaran; mereka tidak peduli mengapa Anda lebih suka memakai nama lain. Kantorku
akan menjamin reliabilitas Anda; nama apa yang ingin Anda gunakan""
"Aku merasa begitu - bagaimana menyebutnya" -
tidak bersih melakukan hal-hal seperti ini "
"Jangan, Anda tidak begitu. Nama apa""
"Aku kira sebaiknya nama Italia... Bisakah aku
menggunakan nama adikku. Balzini, Senator. Mada-me Balzini dan keponakannya."
"Beres Di mana aku harus menelepon Anda kembali"" "Lebih ... lebih baik aku yang menelepon Anda." "Beri aku lima belas menit."
"Oh, Anda luar biasa!"
"Aku tidak akan menyebarkan berita itu, tapi aku akan sangat berterima kasih kalau Anda mengatakan hal itu pada baron"
"Certo, signore!"
Hotel baru yang elegan itu sempurna, dibenarkan dengan pengenalan Baj pada empat anggota rendahan keluarga bangsawan Arab dengan pakaian Savile Row. Dulu, ia bisa
langsung menembak mereka beg -tu melihatnya, tapi sekarang taruhannya terlalu besar, hadiah lainnya sangat
luar biasa, dan ia hanya mengangguk sopan pada pewaris Saudi yang darahnya telah ternoda itu ketika mereka berpapasan di lobby.
"Nicolo!" panggilnya, bangkir dari meja di ruangan suite, tiba-tiba menyadari bahwa tombol cahaya di telepon mejanya menyala. "Apa yang kau lakukan""
"Menelepon Angel, Cabi!" jawab suara dari kamar tidur.
"Ia memberiku nomornya di studio."
"Tutup teleponnya, sayangku." Bajaratt bergegas ke pintu kamar tidur dan membukanya. "Aku sarankan kau harus melakukan apa yang kukatakan."
Pemuda itu melakukannya dengan marah, keheranannya
tampak jelas. "Ia tidak menjawab. Ia berkata untuk membiarkan telepon berdering lima kali dan kemudian meninggalkan pesan."
"Kau meninggalkan pesan""
"Tidak, baru ada tiga deringan ketika kau berteriak padaku."
"Bene. Maaf aku berbicara begitu kasar, tapi kau tidak
boleh menggunakan telepon kecuali kalau kau memberitahu aku lebih dulu dan aku mengijinkannya."
"Menggunakan telepon ... " Siapa lagi yang akan aku hubungi" Apakah kau begitu cemburu -"
"Sungguh, Nico, kau boleh tidur dengan putri raja, pelacur, atau keledai, dan tidak ada bedanya untukku, tapi
kau tidak boleh menelepon yang dapat dilacak kembali
pada kita." "Kau menyuruhku meneleponnya di hotel lain -"
"Di sana kita terdaftar dengan nama yang kita gunakan, di sini tidak."
"Aku tidak mengerti -"
"Kau tidak perlu; itu bukan menjadi bagian kontrak kita."
"Tapi aku berjanji untuk meneleponnya!"
"Kau berjanji... "" Baj termenung ketika memandang
pada pemuda dermaga dari Portici. Nicolo bers
ikap aneh terbalik, dengan ledakan kemarahan singkat seperti hewan
muda dalam kerangkeng yang semakin lama semakin jengkel berada dalam kurungan. Itu dia; ikatan harus dilonggarkan. Pada titik ini, begitu dekat.dengan pembunuhan besarnya, akan bodoh sekali untuk mempunyai pemuda dermaga yang uring-uringan di
tangannya. Lagipula, ia sendiri harus menelepon, dan seperti orang lain mungkin mengikuti, membuat 'pola' seperti yang sudah diperingatkan Van Nostrand, ia tidak
boleh melakukannya dari telepon hotel. "Kau benar, Nico, aku terlalu keras. Begini saja, aku memerlukan beberapa
benda dari farmacia di seberang jalan, jadi aku akan ke
bawah dan kau bisa sendirian. Telepon belia ragazza-mu, tapi jangan berikan nomor telepon di sini atau nama hotelnya. Katakan sejujurnya, Nico, karena kau tidak boleh berbohong pada temanmu yang jelita itu. Kalau kau harus meninggalkan pesan, katakan kita akan pindah dalam satu jam dan kau akan menghubunginya nanti."
"Kita baru sampai di sini."
"Ada yang terjadi, rencana kita berubah."
"Madre di Dio, apa lagi" .. . Aku tahu, aku tahu, itu
bukan bagian dari kontrak kita. Kalau kita bisa kembali ke
Portici, aku harus membawamu pada Ennio II Coltello. Ia
membuat semua orang takut, karena kata mereka ia sering membunuh; ia mencukur orang di bawah janggutnya
dengan pisaunya kalau ia tidak suka, dan orang tidak tahu
apakah ia akan menjadi korban selanjutnya atau apa yang akan ia lakukan, aku kira, Cabi, kau akan menakutkan baginya."
"Memang, Nico," kata Bajaratt pendek, senyuman tipis
mengulas di wajahnya. "Ia membantuku menemukanmu,
tapi tidak akan ada orang di geladak yang perlu takut lagi
padanya sekarang ini." "Che""
"Ia sudah mati... Telepon artismu yang cantik itu,
Nicolo, aku akan kembali dalam lima belas menit." Baj
mengambil tas tangannya dari sebuah kursi, berjalan ke
pintu, merapikan cadarnya, dan keluar.
Sendirian di lift, tanpa suara ia menghafalkan lagi nomor telepon yang diberikan Van Nostrand, nomor yang
sekarang diprogram untuk menghubungi Scorpio Satu yang
baru. Perintah yang akan ia keluarkan harus dilaksanakan
tanpa bertanya lagi dan dalam dua puluh empat jam, lebih baik lebih cepat. Kalau ada keraguan sedikit saja, murka
Lembah Baaka, terutama Brigade Ashkelon, akan turun pada pemimpin Scorpio. Kematian bagi semua yang menghalangi Ashkelon!
Pintu terbuka dan Bajaratt melangkah keluar ke lobby kecil yang indah, melangkah langsung ke pintu masuk berlapis emas. Di teras di luar, ia mengangguk pada penjaga pintu berseragam.
"Perlukah aku memanggilkan taksi, Madame Balzini""
"Tidak, grazie, tapi alangkah manisnya kau tahu
namaku." Baj mengamati pria itu dari balik cadarnya. "Menjadi peraturan di Carillon untuk mengenal tamu
kami, madame." "Sangat mengesankan... Siang yang sangat cerah, aku kira aku ingin menghirup udara segar."
"Hari yang menyenangkan untuk berjalan kaki,
madame." Bajaratt mengangguk lagi dan berjalan di trotoar,
berhenti di depan beberapa toko, seakan mengamati barang-
barang mahal, tapi sebenarnya untuk mengamati penjaga
pintu sopan itu dengan lirikan sekilas saat ia menyentuh
rambutnya atau cadarnya. Ia tidak percaya pada pekerja yang terlalu sopan yang dapat mengetahui datang dan
perginya tamu hotel; ia sudah menyuap terlalu banyak sebelumnya. Namun kekhawatirannya segera hilang ketika
penjaga pintu itu memandang tanpa arah ke para pejalan kaki, tapi tidak pernah ke arahnya. Itu bukan kasus berbahaya, pikirnya, seandainya ia berpakaian normal, tanpa pengganjal yang sangat dibenci Nicolo. Ia terus berjalan di trotoar, berharap dapat menemukan telepon
umum dekat sudut jalan. Ia bergegas ke sana, sekali lagi mengulangi nomor yang sekarang sangat penting bagi Ashkelon. Sangat vital!
"Scorpione Uno"" kata Baj pelan tapi cukup tajam untuk
terdengar di balik klakson mobil di jalan sepi.
"Aku kira Anda berbicara dalam bahasa Italia," jawab suara datar dan ragu di seberang sambungan.
"Dan aku kira sejumlah suara aneh yang mengikuti aku memutar nomor ini akan membuat aku berbicara dengan
orang yang harus kuhubungi - dengan kerahasiaan
sepenuhnya, tanpa kekhawatiran ada ya
ng mendengarkan." "Anda bisa yakin akan hal itu. Siapa ini"" "Aku Bajaratt-"
"Aku sudah menunggu teleponmu! Di mana kau" Kita harus bertemu secepatnya."
"Mengapa begitu""
"Teman kita berdua yang sekarang berada di Eropa meninggalkan bungkusan yang katanya penting untuk... urusanmu."
"Apa itu""
"Aku berjanji untuk tidak membukanya. Ia mengatakan demi kepentinganku sendiri untuk tidak mengetahui isinya. Ia berkata kau akan mengerti."
"Tentu saja. Kau bisa ditanyai dengan bahan kimia,
dengan obat-obatan... Jadi Van Nostrand selamat kalau
begitu"" "Selamat... ""
"Ada tembakan -"
"Tembakan" Aku tidak -"
"Lupakan," potong Bajaratt segera. Keamanan Van Nostrand sudah menyelamatkannya dari calon pembunuhnya, Hawthorne. Pada akhirnya mantan agen intelijen itu bukan tandingan ular Neptunus. Van Nostrand
menyuruh mengikuti Hawthorne dan menahannya di
Shenandoah Lodge, tidak ragu lagi meninggalkan satu dua mayat di tempatnya langsung menunjukkan pengacau dari intelijen angkatan laut. Ditahan! Ia melihatnya sendiri! Alangkah nikmatnya, alangkah manisnya. "Kalau begitu mantan Scorpio kita sudah aman di negara lain, tidak lagi akan terdengar beritanya"" sambungnya.
"Oh, ya, itu sudah dikonfirmasikan," kata Scorpio Satu
yang baru. "Di mana kau sekarang" Aku akan mengirim mobil untukmu dan anak itu, tentu saja."
"Walaupun aku sangat ingin mengambil bungkusan itu,"
potong Baj, "ada masalah lain yang harus dibereskan segera, segera. Aku bertemu dengan seorang pria muda, konsultan politik berambut merah yang bisa kaubaca di
surat kabar. Namanya Reilly dan ia sudah mati, tapi
informasi yang ia kira bisa ia jual dan sangat merusak missi kita harus dipotong dari sumbernya."
"Ya, Tuhan, apa itu""
"Seorang pengacara bernama Ingersol, David In-gersol,
sudah menyebarkan unsur kewaspadaan di perkampunganmu untuk mencari seorang wanita dan seorang pemuda, orang asing yang mungkin bepergian bersama, dan siapa saja yang dapat menemukan mereka
akan menerima seratus ribu dollar. Bangsat di dunia seperti
itu mau membunuh ibu dan saudaranya untuk uang sejumlah itu! Pencarian itu harus dihentikan, dihapuskan, dan pengacara ini dibunuh!... Aku tidak peduli bagaimana caranya, tapi itu harus dilakukan secepatnya untuk dapat muncul dalam surat kabar pagi. Harus!"
"Ya, Tuhan!" bisik suara di telepon.
"Sekarang jam setengah tiga siang," sambung Bajaratt. "Ingersol ini harus sudah mati jam sembilan malam ini,
atau semua pisau Lembah Baaka akan merobek leher para
Scorpio... Aku akan meneleponmu untuk bungkusanku ketika aku mendengar berita di radio atau di televisi. Ciao, Scorpione Uno."
David Ingersol, pengacara, dan baru saja diangkat menjadi Scorpio Satu, hanya namanya, menutup telepon aman hitam yang tersimpan di dalam laci besi tersembunyi di dinding berpanel di belakang meja kantornya. Ia
memandang keluar jendela pada langit Washington yang
biru cerah. Luar biasa. Ia baru saja menerima perintah
untuk kematiannya sendiri! Itu tidak terjadi padanya, tidak boleh terjadi padanya! Ia selalu berada di atas kejahatan, di atas sampah; ia adalah katalisator, koordinator, mengatur peristiwa melalui pengaruh dan posisi, bukan berhubungan dengan "bangsat dunia," seperti yang digambarkan sangat tepat oleh Bajaratt itu tentang Scorpio yang lebih rendah.
Para Scorpio. Oh, Tuhan, mengapa" Mengapa ia
melakukannya, mengapa ia begitu mudah direkrut".. Jawabannya terlalu sederhana, terlalu menyedihkan. Ayahnya, Richard Ingersol, pengacara yang mengagumkan, hakim terkenal, raksasa rekan keadilan di Makhkamah
Agung - dan orang yang mengatur.
"Dickie" Ingersol lahir dalam kekayaan yang menyusut dengan cepat dan sangat mengerikan. Tahun tiga puluhan tidak ramah pada para pejuang di Wall Street, pada produk pewaris kekayaan yang tidak dapat melepaskan kenangan
tanah luas mereka di tahun dua puluhan. Mereka yang
mempunyai pasukan pelayan dan perlahan-lahan menyadari mereka tidak dapat lagi membiayai limousine
mereka atau pesta dansa, atau liburan mereka di Eropa.
Dunia yang mereka masuki tidaklah adil dan tidak tertahankan, dan perang muncul pada akhir dekade, untuk
banyak orang itu adalah kiamat bagi sebuah era, untuk cara hidup yang hanya beberapa orang dapat mengabaikannya. Mereka harus membayar atau hancur dalam asap, atau
mengisi kapal perang dengan kebangsawanan pasukan perwira. Banyak yang tidak menunggu sampai ada
gambaran, apa lagi Pearl Harbor; tidak sedikit dari
"masyarakat" mereka bergabung di dinas Inggris dengan pangkat tinggi, semuanya romantis, di atas pakaian seragam rapi dan sosok bersih. Seperti cara Rosevelt
mengistilahkannya - para Roosevelt dari Bukit San Juan
dan Teluk Oyster, bukan pengkhianat itu dari Hyde Park - "Ya, Tuhan, ini lebih baik daripada mengemudikan Ford."
Richard "Dickie" Ingersol adalah di antara yang pertama
yang mendaftar ke Angkatan Darat Amerika Serikat, Korp Udaranya dipastikan obyektif, tanda pangkat di jasnya dijamin. Namun, angkatan darat mengetahui bahwa
Richard Abercrombie Ingersol baru saja melewati ujian
mengemudi di New York. Tanpa banyak gunakan blue
yonder, ia ditugaskan di divisi legal angkatan bersenjata, karena kekurangan pengacara bonafid, apalagi yang sudah melewati ujian negara di atas kualifikasi "sekedar mampu", dan tidak ada yang pernah melewati ujian negara New York.
Dickie Ingersol menghabiskan perang untuk menuntut
dan membela prajurit dari Afrika Utara sampai Pasifik
Selatan, membenci setiap menit pekerjaannya. Akhirnya, Amerika memenangkan perang di kedua sisi dunia, dan Dickie menemukan dirinya di Timur Jauh; itu adalah pekerjaan Jepang, dan pengadilan kejahatan perang berlimpah ruah. Banyak dari musuh mencoba dan bertahan di bawah tuntutan Ingersol. Lalu, pada suatu Sabtu pagi, ia
menerima telepon dari New York pada B.O.Q. nya di
Tokyo. Kekayaan keluarganya hancur; tidak ada yang
tersisa kecuali kebangkrutan, habis sama sekali; sebuah
gaya hidup sudah lenyap. Tapi angkatan darat memilikinya, Dickie percaya, negara sendiri memilikinya, memiliki seluruh kelasnya yang mengarahkan negara itu sejak awalnya. Jadi peijanjian
dibuat, puluhan "penjahat perang" dikurangi hukumannya
atau dibebaskan dengan bayaran uang Jepang yang disalurkan melalui rekening rahasia di Swis dari keluarga industrial besar di Tokyo, Osaka, dan Kyoto. Bersama dengan bayaran besar ini dokumen "pertisipasi" dalam
perusahaan yang akan bangkit seperti burung phoenix dari
abu kekalahan Jepang. Kembali ke Amerika Serikat, dan sekali lagi aman dalam kekayaannya, Ingersol membuang "Dickie" dan menjadi Richard, dan memulai firmanya dengan lebih banyak uang
daripada pengacara lain seusianya di New York. Ia
meningkat dengan pesat, pengusaha tingkat atas menyambut kembali salah satu miliknya, bertepuk tangan
ketika Second Court of Appeals mengangkatnya sebagai
hakim, bersorak ketika Senat mengangkatnya sebagai Makhkamah Agung. Salah satu dari "masyarakatnya" sudah berhasil, memastikan hak tempatnya di surga yang sah.
Dan kemudian suatu hari, bertahun-tahun kemudian, pada Sabtu pagi yang lain, seseorang yang hanya menyebut dirinya "Mr. Neptunus" muncul di rumah Asosiasi
Pengadilan putra Ingersol, David, di Mc-Lean, Virginia.
Pada saat ini anak Ingersol, latar belakangnya mengesankan dan alur legal mencarinya, menjadi rekan yang dicari untuk Ingersol dan White, biro hukum yang sangat terhormat di Washington, walaupun itu diberikan supaya sang anak tidak pernah memperdebatkan sebuah kasus di hadapan
pengadilan tertinggi di negeri itu. (Mayoritas klien tidak
menganggap itu perlu; petisi mereka akan mencapai telinga
yang tepat.) Pengunjung yang tidak diharapkan ke rumah di
McLean itu diterima dengan ramah oleh istri David, keanggunannya menutupi kehadirannya yang tanpa nama.
Dengan sopan, Mr. Neptunus minta pengacara muda itu memberikan waktu beberapa menit untuk masalah penting; tidak ada waktu yang disia-siakan untuk mencari nomor telepon Ingersol yang tidak dipublikasikan. Itu keadaan darurat yang berhubungan dengan ayahnya.
Sendirian di ruang kerja David, orang asing itu mengeluarkan lembaran pernyataan keuangan yang didapatkan dari kerahasiaan salah satu bank paling tua di Bern, Swis. Portfolio itu bukan saja berisi sejarah
deposit dari Jepang yang bertanggal tahun 1946, ta
pi juga pembayaran yang masih berlangsung sekarang ke rekening "Nol, nol, lima, tujuh, dua ribu," terbuka dan didokumentasikan seperti itu oleh Asosiasi Pengadilan Richard A. Ingersol dari Makhkamah Agung Amerika Serikat. Pembayaran itu berasal dari banyak perusahaan
sukses di Jepang seperti juga beberapa konglomerat dunia
yang dikendalikan oleh Jepang. Akhirnya, tertempel pada portfolio adalah catatan ke-putusan yang dikeluarkan oleh hakim Ingersol yang menguntungkan para perusahaan dan konglomerat itu dalam hubungan usaha mereka di Amerika Serikat.
"Jalan keluar" Neptunus jelas dan pendek. Apakah David bergabung dengan organisasi mereka yang sangat
selektif dan rahasia, atau "yang di atas" tadi akan terpaksa
dipublikasikan mengenai kekayaan pasca perang Richard Ingersol seperti juga tindakannya dalam Makhkamah Agung, dengan demikian menghancurkan ayah maupun
anak. Tidak ada alternatif lain; sang anak harus bertanya
pada ayahnya, yang mengundurkan diri dari Makhkamah, menyatakan kelelahan dan penurunan intelektual, kehabisan tenaga dan menuntut kehidupan yang lebih aktif setelah beristirahat. Penjelasan itu sangat universal bahwa Hakim Ingersol dipuja karena keberanian dan keterusterangannya, menimbulkan pertanyaan tentang
beberapa anggota Makhkamah yang sudah berumur. Dalam
kenyataannya, Ingersol pere pindah ke Costa del Sol, di
selatan Spanyol, dan 'kehidupan aktifnya' berisi golf, pacuan kuda, croquet, dan memancing di laut dalam,
Ilusi Scorpio Karya Robert Ludlum di http://cerita-silat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
bersama pesta makan malam resmi dan pesta dansa.
Secara resmi atau secara daerah, Dickie sudah pulang. Dan David Ingersol, sang anak, menjadi Scorpio Tiga.
Sekarang, sebagai Scorpio Satu, ia sudah diberi hukuman
mati untuknya sendiri. Gila! David meraih interkom di
mejanya. "Jaqueline, tahan semua telepon, dan batalkan semua janji yang aku miliki untuk hari ini. Telepon klien dan katakan ada keadaan darurat yang harus aku urus."
"Baik, Mr. I... Apakah ada yang bisa aku bantu""
"Aku kira tidak - ya, ada. Telepon agen penyewaan dan
minta mereka mengirimkan mobil secepatnya. Aku akan menemui mereka di bawah di sisi pintu masuk dalam lima belas menit."
"Limousine Anda ada di garasi, Pak, dan supir Anda di
ruangan pos -" "Ini pribadi, Jackie. Aku akan menggunakan lift barang."
"Aku mengerti, David."
Pengacara itu mendekati telepon tersembunyi di dinding berpanel kayu. Ia mengangkatnya dan memutar nomor; setelah beberapa tanda, Ingersol menekan lima angka tambahan dan berbicara jelas. "Aku kira kau akan
menerima ini dalam beberapa menit lagi. Untuk
menggunakan bahasamu, ini adalah masalah empat-kosong. Temui aku di tepi sungai, seperti kita diskusikan. Cepat!"
Di seberang Pottomac, di kantornya di Central Inte-
legence Agency, Patrick O'Ryan - Scorpio Dua ... hanya dalam nama - merasakan ada getaran sekilas dari alat
elektronik di balik jasnya di kantung kemeja.
Ia menghitung denyutan kecil dan mengerti: Ada keadaan
darurat yang berhubungan dengan sang Pemasok. Itu juga aneh, karena ada konferensi L.B.G dengan direktur dalam
empat puluh lima menit, dan Darah Gadis Kecil adalah
prioritas utama Agency. Persetan! Namun tidak ada yang harus dilakukan; sang Pemberi harus didahulukan, selalu didahulukan. Ia mengangkat telepon dan menekan nomor kantor D Cl. "Ya, Pat, ada apa""
"Tentang konferensi itu, Pak -"
"Oh, ya," potong sang direktur. "Aku mengerti kau mempunyai petunjuk lain yang harus kau hadiri. Aku tidak
sabar mendengarnya; menurut pendapatku, kau adalah
analis terbaik yang kami miliki."
"Terima kasih, Pak, tapi ini belum lengkap benar. Aku memerlukan beberapa jam lagi untuk menyelesaikannya."
"Itu mengecewakan, Patrick."
"Lebih bagiku daripada untuk orang lain, Pak. Ada orang Arab, buta aku kira, yang bisa mengisi beberapa celah yang perlu diisi. Aku baru saja mendapat berita darinya; ia setuju untuk menemuiku, tapi harus dalam satu jam - di Baltimore."
"Ya sudah, lakukan! Aku akan menunda konferensi, untuk memberimu waktu sesukamu. Telepon aku dari Baltimore."
"Terima kasih, Pak, aku akan menelepon."
Jembatan Riverwalk tidak menjembatani sungai sama sekali, tapi tumpahan kecil dari Potomac, j
auh di pedesaan Virginia. Di tepi timur terdapat restoran kumuh dengan kualitas terbatas yang menyediakan makanan murah seperti hoagie, hot dog, burger, dan bir untuk anak-anak muda, dan di sisi barat berbagai jalan setapak ke arah hutan, di mana konon lebih banyak anak-anak perempuan dan laki-laki menjadi dewasa daripada jaman Sodom dan Gomorah. Itu
desas desus yang terlalu dibesar-besarkan, jalan setapak itu
terlalu sempit dan tanahnya penuh batu.
Patrick O'Ryan membelokkan mobilnya ke tempat parkir, lega melihat hanya tiga mobil lain yang ada di sana; restoran itu memperlihatkan sedikit aktivitas se belum gelap.
Scorpio Dua keluar, memeriksa kantungnya untuk telepon portable, dan mulai berjalan ke arah jembatan sambil menyalakan cerutu. David Ingersol terdengar panik di mesin penjawabnya yang tidak bisa dilacak dan itu bukan tanda yang bagus. Ingersol orang yang sangat legal, tapi ia belum pernah ditest kalau keadaan sedang licin dan darah sedang dipertaruhkan.
Davey-boyo adalah bajingan lemah terlepas dari kepandaian pengacaranya; sang Pemasok akan menyadarinya, cepat atau lambat. Mungkin lebih cepat.
"Hei, Tuan!" Seorang pemuda mabuk berjalan keluar
dari pintu restoran. "Aku dikelabui, bajingan itu! Pinjami aku lima dolar dan aku menjadi milikmu seumur hidup,
bung! Maksudku, aku lakukan apa saja, Bung!"
Naluri analisnya, yang selalu menjadi proyeksi yang
mungkin dan yang tidak mungkin, bekerja. "Misalkan aku memberimu sepuluh, katakan mungkin dua puluh, apakah kau mau melakukan apa yang kusuruh""
"Hei, Bung, aku akan telanjang untukmu kalau itu yang
kau inginkan. Aku perlu roti, Bung!"
"Bukan itu yang aku inginkan. Dan mungkin kau tidak perlu berbuat apa-apa."
"Aku di pihalami, Bung!"
"Ikuti aku setelah aku menyeberangi sungai, tapi jangan sampai terlihat ketika aku masuk ke hutan. Kalau aku bersiul untukmu, kau berlari secepatnya dan temui aku. Mengerti""
"Wah, ya, Bung!"
"Mungkin aku bahkan memberimu lima puluh."
"Astaga, Bung! Dengan lima puluh aku bisa berbuat apa saja, mengerti maksudku""
"Aku mengandalkanmu_Bung." O'Ryan mendekati
jembatan kumal besar di atas air deras, menyeberanginya dan memasuki jalan setapak kedua dari kanan. Melangkah di atas tanah dan batu, ia berjalan terus sekitar tiga puluh kaki ketika sosok
David Ingersol tiba-tiba muncul dari belakang pohon.
"Patrick, ini gila!" seru sang pengacara.
"Kau mendapat berita dari Bajaratt""
"Ini sinting. Ia meminta aku dibunuh* Bahwa David Ingersol harus dibunuh. Aku, Scorpio Satu!"
"la tidak tahu kau, boyo! Mengapa ia menuntut seperti
itu"" "Aku menyebarkan berita di jalanan, daerah paling jelek, tentu saja, untuk mencari mereka -"
"Oh, begitu, Davey" Itu bukan langkah yang terlalu pintar. Kau tidak membicarakannya dulu denganku "
"Demi Tuhan, O'Ryan, kita berdua setuju kegilaan ini harus dihentikan!"
"Ya, memang, tapi bukan dengan cara itu. Itu bodoh
sekali, Davey, kau harusnya menggunakan penyamaran.
Mereka melacak berita itu sampai kembali padamu" Umurmu tinggal dua belas menit di lapangan, tolol!"
"Tidak, kau salah, aku sudah memikirkannya dengan lengkap; semua sisi sudah ditutup. Raison d'etre semuanya
sah dan dengan demikian menggoda -"
"Raison d'etre"" potong analis CIA. "Itu kedengaran
gagah, aku puji itu, Dan bagaimana kesahan ini begitu
menggoda sementara setiap sudut tertutup, apa pun artinya
itu"" "Biro hukum mencari orang-orang ini, bukan seseorang, bukan aku! Aku hanyalah orang yang harus dihubungi untuk mendapatkan hadiahnya. Aku bahkan melindungi
pencarian dengan affidavit dari notaris yang dengan jelas
mengatakan bahwa wanita itu dan pemuda itu adalah pewaris sejumlah besar uang, implikasinya tujuh angka. Biaya penemu sepuluh persen itu wajar."
"Oh, mengagumkan, Davey, hanya saja kau lupa bahwa para pencari yang kau suruh tidak akan bisa mengeja affidavit dan tidak peduli tentang apakah itu sah atau tidak.
Namun, mereka dapat mencium ketidakberesan pemburuan
lebih cepat daripada bau si-gung dalam sel penjara. Tidak, boyo, kau tidak akan bertahan lima menit lagi di lapangan."
"Apa yang akan kita lakukan -apa yang akan aku lakukan" Ia ber
kata kematianku harus muncul dalam surat
kabar besok, atau Lembah Baaka - oh, Tuhan, semuanya
sudah tidak terkendali lagi!"
"Tenang, Scorpio Satu," kata O'Ryan sinis, memandang pada arlojinya. "Aku kira kalau 'lenyapnya* kau ada di surat kabar, maka semuanya ini akan reda dalam satu dua hari."
"Oh"" "Itu hanya penyesatan, Davey, aku tahu apa yang aku bicarakan. Sebagai awal, kau harus pergi dari Washington
segera - kau tidak terlalu terkenal, Pengacara, dan untuk
beberapa hari jangan sampai terlihat. Aku akan
mengantarmu ke bandara; kita akan berhenti dan membelikan kaca mata hitam untukmu"
"Aku membawa di kantungku."
"Bagus. Lalu beli tiket ke mana saja kau mau, dengan
uang tunai, bukan kartu kredit. Kau membawa cukup""
"Selalu." "Bagus sekali... Hanya ada satu masalah dan itu bisa
menjadi sulit. Selama beberapa hari mendatang, berikan nomor S-Satumu padaku. Kalau Bajaratt menelepon dan ia tidak mendapatkan jawaban atau tidak dikontak setelah meninggalkan pesan, Baaka bisa meledak, terutama sukunya yang sinting itu. Padrone menjamin sejauh itu padaku."
"Aku harus kembali ke kantor -"
"Kau tidak boleh melakukan itu," potong analis itu. "Percayalah, Davey, aku tahu bagaimana hal-hal seperti ini dilakukan, Dengan siapa kau terakhir berbicara""
"Sekretarisku... tidak, orang dari penyewaan mobil yang membawakan mobil untukku. Aku pergi ke sini sendiri; aku tidak mau menggunakan limou-sineku."
"Sangat bagus. Ketika mobil itu ditemukan di sini, mereka akan mulai mencari. Kau bilang apa pada sekretarismu""
"Bahwa ada keadaan darurat, masalah pribadi. Ia mengerti; ia sudah bekerja untukku bertahun-tahun."
"Pasti." "Itu tidak mudah dikatakan." "Begitu juga Puerto Rico... Apakah kau mempunyai rencana malam ini""
"Oh, astaga," seru Ingersol. "Aku lupa! Midgie dan aku
akan pergi ke tempat keluarga Heflins untuk makan malam tahunan mereka."
"Tidak, kau tidak boleh pergi." Patrick Timothy O'Ryan
tersenyum tanpa kesan jahat pada pengacara yang panik itu. "Semuanya masuk ke satu tempat, Davey. Lenyapnya kau untuk beberapa hari, maksudku ... Kita kembali saja ke
telepon S-Satu, di kantormu; di mana itu""
"Di tembok di belakang mejaku. Panelnya terbuka dengan tombol di laci kanan mejaku."
"Bagus. Aku akan memprogram telepon itu ke nomorku setelah aku mengantarmu ke bandara."
"Itu terjadi secara otomatis kalau aku tidak menjawab dalam lima jam."
"Dengan Bajaratt ini kita harus bertindak segera, boyo."
"Jaqueline, sekretarisku tidak akan membiarkan kau
masuk. Ia akan memanggil keamanan."
"Ia akan membiarkan aku kalau kau menyuruhnya begitu, bukan""
"Tentu saja." "Lakukan sekarang, David," kata O'Ryan, menarik keluar telepon sakunya dari kantung jaketnya. "Benda ini tidak terlalu bagus dipakai dari mobil -di dalam besi dan
bukan di atas tanah - kita tidak akan punya waktu di
bandara. Aku hanya menurunkanmu dan pergi dari sana."
"Kau bersungguh-sungguh, bukan" Menurutmu aku
harus terbang keluar dari Washington segera, siang ini. Apa
yang akan dipikirkan istriku""
"Telepon dia besok, dari mana pun kau. Lebih baik ia khawatir satu malam daripada ia menghabiskan seluruh
hidupnya tanpa kau. Ingat Lembah Baaka."
"Beri aku teleponnya!" Ingersol menelepon kantornya dan berbicara dengan sekretarisnya. "Jackie, aku akan
mengirim Mr... . Johnson ke kantorku untuk mengambil beberapa surat untukku. Itu sangat rahasia, dan aku akan
menghargai kalau penerima tamu mengatakan ia datang kau membiarkan pintu kita tidak terkunci dan pergi untuk
membeli kopi. Maukah kau lakukan itu, Jackie"" "Tentu saja, David, aku mengerti sepenuhnya."
"Baiklah, Patrick, ayo pergi."
"Sebentar, aku mau buang air kecil dulu, karena aku harus mengemudi jauh dalam beberapa jam mendatang. Lihat ke jembatan; kita tidak mau ada orang yang melihat kita berdua di sini." O'Ryan melangkah beberapa langkah ke hutan, melirik pada pengacara itu sambil berjalan. Namun, bukannya buang air, ia membungkuk dan mengambil batu tajam seukuran bola softball. Ia berjalan tanpa suara kembali kejailan setapak, mendekati pengacara yang gelisah itu, yang terus memandang ke jembatan, dan
memukulkan batu be rat itu dengan sekuat tenaga ke
tengkorak David Ingersol.
O'Ryan menyeret mayat itu dari jalan setapak dan bersiul untuk memanggil pemuda pemabuk yang dipekerjakannya untuk sementara; tanggapannya langsung datang.
"Aku di sini, Bung!" Pekerja baru itu berlari
sekencangnya di jalan setapak. "Aku dapat mencium bau
roti!" Itu adalah hal terakhir yang diciumnya, karena ia ditemui dengan batu tajam besar yang menghantam
wajahnya. Patrick O'Ryan sekali lagi melihat arlojinya;
masih banyak waktu untuk memindahkan kedua mayat itu ke air di bawah. Dan untuk mengambil beberapa benda dari
satu mayat dan meletakkannya pada mayat yang lain.
Setelah itu tinggal soal waktu logistik. Pertama, kunjungan ke kantor Ingersol; kedua
permintaan maaf dengan marah dan rasa malu pada direktur CIA - orang Arab buta itu tidak pernah muncul di
Baltimore; ketiga beberapa telepon tanpa nama, mungkin satu dari sumber yang tidak diungkapkan yang melihat dua mayat di tepi barat jembatan Riverwalk.
Saat itu jam 10.15 malam dan Bajaratt melangkah di ruang duduk suite di hotel Carillon sementara Nicolo di
kamar tidur menonton televisi dan menggemukkan dirinya dengan makanan room service. Ia sudah menerima
penjelasan Baj bahwa mereka akan pindah besok pagi,
bukan malam itu. Baj juga menyalakan televisi, tapi untuk melihat berita lokal jam sepuluh. Ia terus memandanginya, setiap kali
bertambah marah. Lalu tiba-tiba kemarahannya lenyap, senyuman merekah di bibirnya saat wanita pembawa berita mendadak berhenti di tengah kalimat, keberuntungan tim baseball tertentu terputus saat sehelai kertas disisipkan di depan mejanya.
"Kami baru saja menerima buletin. Pengacara terkenal Washington, David Ingersol ditemukan tewas kurang lebih
satu jam lalu di bawah Jembatan River-walk di Falls Fork,
Virginia. Di sisinya terdapat mayat seorang pria berpakaian
compang camping, diidentifikasikan sebagai Steven Cannock, seorang pria di restoran di dekat tempat kejadian mengatakan bahwa ia dilempar keluar karena mabuk dan
tidak mampu membayar rekeningnya. Kedua mayat penuh
darah, yang membuat polisi memperkirakan bahwa
Pengacara Ingersol melawan dengan hebat ketika Cannock
yang mabuk berusaha merampoknya... David Ingersol, dianggap salah satu pengacara paling berpengaruh di ibu
kota, adalah putra dari Richard Abercrombie Ingersol, yang
mengguncangkan negeri ini delapan tahun yang lalu ketika
pensiun dari Makhkamah Agung, menyatakan adanya
'stagnasi intelektual,' yang menimbulkan banyak pertanyaan tentang kehidupan Makhkamah Agung... "
Bajaratt mematikan televisi. Ashkelon mendapat kemenangan lagi. Tahun terbaik belum tiba, tapi akan tiba!
Saat itu sudah hampir jam dua pagi ketika Jackson Poole menerobos masuk ke dalam kamar yang ia pakai bersama
Hawthorne. "Tye, bangun!" serunya.
"Apa... " Aku baru saja tidur, kunyuk!" Hawthorne
mengedipkan matanya dan mengangkat kepalanya. "Demi Tuhan, ada apa" Tidak ada yang bisa kita lakukan sampai besok pagi. Davenport sudah mati dan Stevens sedang
mengurusnya - ini soal Davenport, kan" Apakah ada
terobosan"" "Ingat Ingersol, Komandan." "Ingersol... " Pengacara itu, orang aneh itu""
"Mayat itu, Tye. Ia terbunuh di suatu tempat bernama Falls Fork. Mungkin pilot kita, Alfred Simon memberimu
lebih dari sekedar orang aneh." "Bagaimana kau tahu ia terbunuh""
"Terus terang, aku sedang menyaksikan ulangan Gone With The Wind - film yang bukan main - dan setelah itu
habis, mereka menyiarkan berita." "Di mana telepon"" "Di sebelah kepalamu."
Hawthorne menarik kakinya dari balik selimut dan turun dari ranjang dan menyambar telepon saat Poole
menyalakan lampu. Ia menekan nomor intelijen angkatan laut, tidak bergerak mengetahui Stevens sendiri yang
menjawab telepon. "Henry_Ingersol!"
"Ya, aku tahu," suara Stevens kedengaran letih. "Aku
sudah tahu hampir empat jam. Aku sudah menunggu
teleponmu, tapi antara Sekretaris Negara Pa-
lisser yang sedang marah-marah, yang mengatifkan saluran
sendiri tentang kematian Davenport dan Gedung Putih, di mana Ingersol berada dalam daftar A undangan, dan
pembunuhan di lapangan parkirmu yang masuk ke New
York Times yang mer usak namaku - nama kita - aku
belum punya waktu untuk menghubungimu."
"Ingersol, persetan! Periksa kantor hukumnya."
"Sudah, Tye-Boy - kau dipanggil Tye-Boy di kepulauan, bukan""
"Olehmu"" "Bukan, FBI yang melakukannya. Begitulah caranya." "Ampun, apa lagi sekarang""
"Matahari akan terbit dan semuanya akan semakin
berantakan." "Kau tidak lihat apa yang ia lakukan, Henry" Ini
dasarnya. Semua orang memburu waktu, saling bantai.
Perusakan stabilisasi. Siapa yang dicurigai, siapa yang
tidak" Setan perempuan itu membuat kita berpacu dalam lingkaran, dan semakin cepat kita berlari, semakin banyak
tabrakan, dan ia akan melompat melalui retakan itu!" "Kata-kata, Tyrell. Presiden masih dalam isolasi."
"Itu menurutmu. Kita tidak tahu siapa lagi yang sudah dimanipulasinya."
"Kami memeriksa secermat mungkin semua orang dalam daftarmu."
"Misalkan itu bukan orang di daftar itu""
"Apa yang bisa kukatakan" Aku bukan peramal -"
"Aku mulai berpikir Bajaratt peramal -"
"Itu tidak akan membantu kita, hanya membenarkan yang terburuk yang kita dengar tentang dia."
"Ia mempunyai kelompok di sini, kekuatan inti dengan kedudukan tinggi yang membawanya kepadanya ... atau kepada sumber-sumbernya."
"Itu logis. Maukah kau membantu kami dan
menemukannya"" "Aku melakukan yang terbaik, Kapten, karena sekarang antara dia dan aku. Aku ingin Darah Gadis Kecil, dan aku
ingin dia mati." Hawthorne membanting telepon.
Tapi bukan hanya Bajaratt yang diinginkannya, itu
adalah kebohongan hidup bernama Dominique yang sudah
mengoyakkannya dengan cara yang tidak pernah boleh dilakukan manusia pada manusia lainnya. Menerima cinta dan mempermainkannya, menukar rahasia paling dalam dari orang yang dimanipulasi untuk kebohongan dari sang
manipulator. Untuk sekian lama, dengan penuh cinta,
dengan terbius. Berapa sering sudah pembunuh itu
menertawakan pada orang tolol yang benar-benar percaya ia sudah menemukan orang yang ia cintai"
Pembunuh itu. Wanita itu lupa sesuatu. Hawthorne juga pembunuh.
23 Patrick O'Ryan duduk di kursi malas, berharap dengan sangat bahwa musim panas segera berlalu dan berandal-berandal itu kembali ke sekolah - jauh di sekolah, terima kasih pada sang Pemasok. Bukannya ia tidak menyukai
anak-anak, ia suka, terutama karena mereka membuat istrinya sibuk dan mereka jadi mempunyai lebih sedikit waktu untuk bertengkar. Bukannya ia tidak mencintai
istrinya; ia kira ia mencintainya, tapi mereka sudah terlalu
jauh terpisah, pada dasarnya karena dia, ia mengerti itu. Pria biasa dapat pulang dan mengomel tentang pekerjaannya, atau atasannya, atau kenyataan ia tidak
menghasilkan cukup uang, tapi ia tidak dapat melakukan
hal-hal seperti itu. Terutama soal uang, begitu sang Pemasok masuk ke dalam hidupnya.
Patrick Timothy O'Ryan adalah hasil keluarga besar Irlandia wilayah Queens, New York. Berkat para biarawati
dan beberapa pastor di sistem sekolah pa-roki, ia didorong untuk memasuki akademi kepolisian yang dimasuki tiga dari kakak laki-lakinya, mengikuti jejak ayah, kakek, dan
buyut mereka. Namun, seperti diduga, Patrick O'Ryan
mempunyai pemikiran yang sangat luar biasa, jauh di atas orang rata-rata sehingga ia didorong untuk mendapatkan beasiswa ke Universitas Fordham; tanpa menimbulkan terlalu banyak keheranan, ia mendapatkannya. Setelah membuat para profesor di Fordham terkesan, ia menerima beasiswa lagi untuk mendapatkan gelar master di
Universitas Syracuse, Departemen Luar Negeri, salah satu
kolam perekrutan untuk CIA.
Ia bergabung dengan "Perusahaan" itu tiga ming-gu
setelah menerima gelar. Dalam satu bulan ia sudah dikritik oleh beberapa atasannya bahwa ada kode berpakaian
tertentu yang tidak boleh ia kenakan; celana polyester yang belum diseterika, dengan dasi jingga di atas kemeja biru di
bawah jas kebesaran dari obralan Macy sama sekali tidak
cocok. Ia berusaha keras untuk menyesuaikan, dibantu oleh
istrinya, seorang gadis Italia dari Bronx, yang menganggap
suaminya tampak cukup menarik, tapi tetap memotong iklan surat kabar yang menunjukkan bagaimana seharusnya pria Washington berpakaian.
Tahun berganti dan, seperti sudah diduga oleh para biarawat
i dan pastor sebelumnya, eselon yang lebih tinggi di
CIA mengerti bahwa mereka mempunyai otak yang luar biasa pada diri Patrick Timothy O'Ryan. Ia bukan jenis orang yang dikirim untuk bersaksi di Hill; pakaiannya mulai
membaik, tapi pembicaraannya sangat terus terang, kasar,
tidak sopan, dan nyaris vulgar. Namun, analisanya, seperti
juga orang itu, tajam, cepat, dan langsung ke masalah tanpa
mencari keuntungan diri atau bertele-tele. Pada tahun 1987
ia sudah memperkirakan kejatuhan Uni Sovyet dalam tiga tahun. Penilaian berlebihan ini bukan hanya dipendam, tapi O'Ryan dipanggil ke kantor direktur deputi dan disuruh
"tutup mulut." Keesokan harinya pangkatnya naik, begitu
juga gajinya, seakan untuk menekankan bahwa orang-orang yang patuh mendapatkan hadiah.
Pada masa-masa awalnya, O'Ryan mempunyai lima
anak dalam delapan tahun, situasi ekonomi yang
memusingkan untuk pegawai CIA rendahan. Tapi Patrick Timothy dapat mentolerir keadaan itu karena pekerjaannya di Agency membuat pinjaman bank mudah dan relatif murah. Apa yang tidak dapat ditolerir O'Ryan adalah
kenyataan bahwa hasil pekerjaannya seringkali disorot, tapi tidak pernah ada cahaya yang mengenainya. Kata-katanya diulangi dalam sidang kongres oleh orang-orang sok tahu yang berbicara seakan mereka seharusnya lahir di Inggris,
seperti juga senator terpilih, perwakilan, dan personil Kabinet dalam acara televisi yang paling banyak ditonton.
Ia sudah jungkir balik untuk mendapatkan analisa itu, tapi
semua orang juga mendapat pujian untuk pekerjaan itu. Ia benar-benar muak, dan yang lebih memuakkan lagi, ketika ia mengeluh pada DCI setelah dua minggu menunggu
untuk mendapatkan waktu, ia disuruh pergi dengan kata-kata ini.
Ilusi Scorpio Karya Robert Ludlum di http://cerita-silat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
"Kau kerjakan pekerjaanmu, kami mengerjakan pekerjaan kami. Kami tahu apa yang terbaik untuk Agency, kau tidak."
Omong kosong! Lalu suatu Minggu pagi, lima belas tahun yang lalu,
seorang pria gaya yang menyebut dirinya Mr. Neptunus,
datang ke rumahnya di Vienna, Virginia, dan membawa tas
arsip yang penuh dengan banyak laporan analisa sangat rahasia O'Ryan.
"Dari mana kau mendapatkan sampah ini"" desak
O'Ryan, berdua dengan pria itu di dapur.
"Itu urusan kami. Urusanmu, seperti juga masalahmu,
sangat jelas. Berapa jauh menurutmu kau bisa menanjak di
Langley" Oh, kau mungkin bisa mencapai G-12, tapi itu
cuma uang dan sebenarnya bukan hal besar. Namun yang lain, dengan menggunakan apa yang kau berikan dapat menullis buku dan menghasilkan ratusan ribu dolar, menyatakan dirinya ahli sementara pada kenyataannya mereka mengandalkan keahlianmu."
"Apa maksud pembicaraanmu""
"Pertama-tama kau berhutang tiga puluh tiga ribu dolar
di salah satu bank di Washington dan dua di Virginia,
Arlington dan McLean -"
"Bagaimana kau -"
"Aku tahu, aku tahu," potong Neptunus. "Itu informasi
rahasia, tapi jauh lebih mudah untuk didapatkan. Selain itu, kau mempunyai pembayaran penggadaian rumah, dan sekolah Katolik sudah menaikkan biayanya... Aku sama
sekali tidak iri dengan posisimu, Mr. O'Ryan."
"Aku juga tidak! Kau pikir aku harus keluar dan menulis
buku"" "Secara legal kau tidak bisa. Kau sudah menandatangani dokumen yang menyatakan kau tidak akan - setidaknya
tidak tanpa sensor CIA. Kalau kau menulis tiga ratus halaman, mungkin hasilnya tinggal lima puluh setelah mereka selesai menyensornya... Namun, ada jalan keluar lain, yang akan menghilangkan masalah keuanganmu, dan memungkinkan hidupmu berkembang luas."
"Apa itu""
"Organisasi kami sangat kecil, dibiayai dengan sangat
baik, dan hanya mempunyai minat pada negara pada
intinya. Kau harus percaya itu, karena itu benar, dan aku pribadi akan bersumpah untuk itu. Aku juga mempunyai
amplop berisi cek yang dibuat untukmu di Bank Irlalndia di Dublin sebesar dua ratus ribu dolar dari tanah pamanmu, Sean Cafferty O'Ryan, dari County Kilkenny, yang meninggal dua bulan yang lalu, meninggalkan surat wasiat
yang agak aneh. Kau satu-satunya kerabat yang masih hidup yang tercatat."
"Aku tidak ingat mempunyai paman dengan nama seperti itu."
"Aku tidak akan mempersulit diri dengan mengingat-
ingat itu kalau aku menjadi dirimu, Mr. O'Ryan. Cek
itu ada di sini dan itu sudah dijamin. Ia seorang peternak kuda yang berhasil, cuma itu yang perlu Anda ingat"
"Sekarang begini""
"Ini ceknya, Pak " Neptunus memasukkan tangannya ke
dalam tas arsip dan mengeluarkan amplop. "Bisakah kita membicarakan organsisasi kami dan niatnya yang berhubungan dengan bangsa ini""
"Mengapa tidak"" jawab Patrick Timothy O'Ryan,
menerima amplop itu. Dan semua itu lima belas tahun yang lalu, dan astaga!
tahun-tahun berikutnya semua menjadi luar biasa! Setiap
bulan Bank Irlandia di Dublin mengirimkan catatan deposit
atas namanya ke Banque Gredit Suisse di Jenewa. Keluarga
O'Ryan menjadi kaya raya, dan legenda paman peternak kuda menjadi kenyataan, walaupun hanya dalam kata-kata. Berandal-an-berandalan itu masuk sekolah asrama terbaik dan yang lebih tua masuk ke universitas terbaik, sementara
istrinya merajalela di tempat perbelanjaan dan akhirnya dengan Realtors. Mereka pindah ke rumah yang lebih besar
di Woodbridge dan membeli pondok musim panas di Chesapeake Beach.
Kehidupan menyenangkan, sangat menyenangkan, dan
semakin lama Patrick semakin tidak peduli kalau orang lain mendapat pujian atas hasil kerjanya karena memang pekerjaan itu yang sebenarnya disukainya. Toleransi ini
pada umumnya menghilang ketika badut sombong bergaya
berpikir di depan sidang kongres atau pada acara televisi Minggu pagi memperlihatkan salah satu kesimpulan Patrick yang diperoleh dengan susah payah.
Dan sang Pemasok" Ia hanya perlu memberi mereka semua informasi intelijen yang mereka inginkan, dari yang rutin sampai yang rahasia penting sampai yang sepenuhnya
tertutup. Selalu, tentu saja, melalui Scorpio Satu atau padrone. Bukan main, sebagian dari keterangan itu sangat panas, Ruangan Oval tidak mempunyai petunjuk, lupakan
Senat dan Gedung; orang-orang itu entah terlalu berotak
politik atau terlalu bodoh, atau hanya tidak bertanggung jawab...
Dalam setiap peristiwa, sang Pemasok tidak termasuk
dalam golongan itu. Siapa pun mereka, mereka tidak
diragukan lagi mempunyai motif yang tidak bersih, tapi
O'Ryan sudah lama menganggap bahwa yang menggerakkan sang Pemasok hanyalah ekonomi. Mereka pasti bukan Komunis, dan lebih pasti lagi mereka mempunyai setiap alasan untuk membela negeri yang
memberi mereka keuntungan sangat besar. Mungkin lebih efektif daripada membiarkannya di tangan para politisi yang
merupakan rekan terselubung dan mau membungkuk pada siapa saja yang memberi sumbangan besar. Jadi kalau sang Pemasok mendapatkan satu setengah juta dari informasinya, mungkin dalam jangka panjang itu memberi kebaikan; mereka memastikan bahwa setiap angsa yang menghasilkan begitu banyak telur emas selalu dalam
keadaan sehat!" Ada satu pertimbangan terakhir, dan analis dari Queens, New York itu tidak akan pernah
melupakannya. Suatu siang di Langley, dua belas tahun yang lalu, tiga
tahun setelah ia menjadi Scorpio Dua, ia keluar dari
konferensi prosedur dengan sekelompok analis lain, ketika
seorang pria tinggi berpakaian rapi - berpakaian elegan -
berjalan di koridor langsung ke arah kantor DCI. Itu adalah Neptunus! Tanpa berpikir panjang, O'Ryan yang masih lebih muda mendekatinya.
"Hei, ingat aku ... ""
"Maaf," jawab pria itu dingin, pelan, matanya seperti
dua gumpal es. "Aku mempunyai janji dengan direktur, dan kalau kau pernah mendekati aku lagi di depan umum, keluargamu akan jatuh miskin dan kau akan mati." Itu sapaan yang tidak akan pernah dilupakan orang.
Tapi sekarang, sekarang, hari ini, malam ini, pikir
O'Ryan, memandang ke air dari dermaga di rumah mereka
di Chesapeake Beach, ada sesuatu yang sangat tidak beres pada para Pemasok. Mendiang Davey Ingersol yang tidak perlu ditangisi ada benarnya; seluruh masalah Bajaratt ini
gila. Sebuah kelompok, atau jaringan, sudah memasukkan dirinya ke dalam proses pengambilan keputusan -
mempunyai kekuatan untuk memasukkan dirinya. Atau itu
hanya kesintingan, orang tua sekarat yang meledakkan pulaunya di Karibia yang perintahnya masih harus
dipatuhi" Jawabannya tidak terlalu penting; harus ada jalan
keluar untuk mempertahanan status quo tanpa merusak para Scorpio. Itulah sebabnya e
nam jam yang lalu ia mengerti bahwa ia menjadi Scorpio Satu dengan semua hak dan hak istimewa. Kesadaran itu muncul dari kata-kata
Ingersol: "Ia menuntut aku mati, bahwa David Ingersol
harus dibunuh!" Kalau begitu baiklah. Scorpio tidak bisa dirusak. Kadang-kadang, di suatu tempat, akan ada telepon
untuknya dan ia akan mempunyai penjelasan yang unik:
yang sebenarnya. Sekarang, sekarang ini, ia harus memainkan kemapuan analisanya; ia harus berpikir dan lebih berpikir bahwa bukan hanya Bajaratt dan mereka yang ada di belakangnya, tapi juga pemerintah Amerika Serikat. Scorpio tidak dapat dirusak.
Ada tawa dari pantai; berandalan-berandalan itu dan teman-teman mereka dan istrinya sedang mengelilingi api
ungun di pasir. Mereka sedang berpesta kerang panggang malam itu di pantai Chesapeake.
Oh, Tuhan, kehidupan ini menyenangkan!!" Tidak,
Scorpio tidak bisa dirusak, tidak ada yang akan berubah.
Telepon berbunyi pelan; itu deringan diredam yang dimengerti seluruh rumah hanya ayah yang boleh menjawabnya. Seluruh keluarga menyebutnya sebagai "nada hantu," seringkali anak-anak menggoda telepon kelabu yang berada di ruang kerja kecil ayahnya. Dengan sikap riang O'Ryan menerima gurauan itu, mengetahui itu
akan memperkuat dugaan bahwa telepon itu dari Langley,
kadang-kadang menciptakan omong kosong dramatis yang membuat mata anak-anaknya yang masih kecil melebar,
sampai anak yang lebih besar menutup cerita itu. "Mereka ingin Ayah mengantarkan pizza, benar kan, Double-O."
Itu menyenangkan, konyol, tapi menyenangkan; itu juga perlu. Telepon kelabu itu tidak ada hubungannya dengan
Dewi-Agency. Patrick Timothy memaksa dirinya bangkit
dari kursi malas dan berjalan melintasi ruang tengah kecil ke ruang kerjanya. Ia mengangkat telepon yang diamankan itu, menekan angka yang diperlukan, dan berbicara.
"Siapa ini"" tanyanya pelan.
"Siapa kau"" Suara wanita di ujung sana berlogat asing. "Kau bukan orang yang sama."
"Cadangan sementara, bukan hal yang tidak biasa "
"Aku tidak suka perubahan."
O'Ryan berpikir cepat. "Ia juga lebih suka mempertahankan kandung kencingnya, lalu kenapa" Kami juga pernah sakit, dan kalau kau mengira aku akan memberitahukan namanya dan rumah sakit di mana ia
berada, lupakan, Nona. Kau mendapatkan yang kau
inginkan. Ingersol sudah mati."
"Ya, ya, aku mengetahui itu dan aku memuji keefisienan
kalian." "Kami berusaha untuk mematuhi... Padrone
memberitahu aku untuk membantumu sebisa kami, dan aku kira kami sudah melakukannya."
"Ada satu orang lagi yang harus dilenyapkan," kata Bajaratt.
Suara O'Ryan menjadi dingin. "Kami tidak berada
dalam bisnis pembunuhan. Terlalu berbahaya."
"Ini harus!" bisik Amaya Bajaratt mendesak. "Aku
menuntutnya!" "Padrone sudah tidak ada, jadi mungkin ada batas tuntutan Anda."
"Tidak pernah! Aku akan mengirim tim dari Baaka
untuk menemukanmu melalui rute di Atena, Palermo, dan Paris! Jangan bercanda denganku, signore!"
Analis itu waspada; ia terlalu mengerti mental teroris, produktivitas mereka untuk tingkah laku kejam. "Baik, baik, tenang. Siapa yang kauinginkan""
"Kau tahu pria bernama Hawthonre, mantan perwira
angkatan laut""
"Kami semua tahu dia. Ia ditarik oleh MI-6, London,
karena koneksi Karibia. Terakhir kali kami mendengar ia
ada di Puerto Rico, bergoyang pinggul di San Juan."
"Ia ada di sini, aku melihatnya!" "Di mana""
"Di sebuah tempat bernama Shenandoah Lodge di Virginia -"
"Aku tahu tempat itu," potong O'Ryan. "Ia mengikutimu""
"Bunuh dia. Kirim animales!"
"Baiklah, Nona," kata O'Ryan, nalurinya mengatakan
untuk menjanjikan apa saja pada fanatik ini. "Ia mati." "Sekarang soal bungkusan itu -" "Bungkusan apa""
"Scorpio Uno yang di rumah sakit itu mengatakan
pendahulunya meninggalkan bungkusan untukku. Aku akan mengirim anak itu untuk mengambilnya. Di mana""
O'Ryan menjauhkan telepon dari telinganya, berpikir
cepat. Apa yang sudah dilakukan Ingersol" Bungkusan apa"
. . . Namun, "anak itu" bisa dibereskan. Apa pun tujuannya, atau di mana pun ia cocok dalam agenda
Bajaratt, ia bisa dilenyapkan. "Katakan untuk pergi ke
selatan, ke Route 4 sampai bertemu 260, lalu pergi ke
tempat bernama Ch esapeake Beach; ada tanda di sepanjang
jalan. Kalau ia sudah sampai di sana, suruh ia meneleponku
dari rumah makan di tepi jalan dengan telepon yang di luar. Aku akan menemuinya sepuluh menit kemudian di bebatuan dermaga pantai umum pertama."
"Baiklah, aku sedang menuliskannya... Aku yakin kau belum membuka bungkusan itu."
"Tidak mungkin, itu bukan urusanku." "Bene."
"Aku kira juga begitu. Dan jangan pikirkan Hawthorne ini. Ia sudah finito"
"Bahasa Italia Anda semakin baik, signore."
Nicolo Montavi berdiri di tengah hujan di bebatuan
dermaga, memandangi lampu belakang taksi yang membawanya ke tempat terpencil ini. Taksi sudah diperintahkan dengan jelas oleh penjaga pintu yang tegas untuk membawa anak muda itu ke mana saja ia mau dan jang menyusahkan diri kembali untuk ongkosnya. Perjalanan yang hampir memakan waktu dua jam itu membuat supirnya marah. Nico percaya bahwa rekan
Cabrini akan mencari cara untuk mengantarnya kembali. Kegelapan sekarang pekat, dan pengangkut barang dari
geladak Portici itu memandangi saat ada sosok yang muncul dalam malam basah yang gelap itu. Semakin dekat orang itu, semakin tidak enak perasaan Nicolo, karena tidak
ada bungkusan di tangannya; kedua tangan itu berada di
dalam kantung jas hujannya, dan seseorang yang bertemu
orang lainnya dalam malam berhujan lebat tidak berjalan sepelan itu - itu tidak wajar. Sosok itu memanjat batuan
tidak teratur dari dinding pembatas buatan manusia; ia tergelincir, kedua tangannya keluar dari kantungnya untuk menahan dirinya. Di tangan kanannya ada senjata!
Nicolo berbalik dan melompat dari batu ke air gelap saat
tembakan memenuhi malam dan hujan, peluru menggores lengan kirinya, lainnya meledak di atas kepalanya. Ia berenang di bawah air selama mungkin, tanpa suara dan bersyukur dalam kepanikan pada geladak Portici yang memberinya keterampilan untuk berenang seperti itu. Ia
muncul di permukaan kurang dari tiga puluh meter dari pantai, berputar lagi sampai ia dapat berkonsentrasi pada
batu pembatas. Calon pembunuhnya sekarang memegang senter, cahayanya melintasi air, tampaknya puas pembunuhannya
sudah berhasil. Nico diam di air, perlahan-lahan berenang
kembali ke dinding batu. Ia melepaskan kemejanya, mengangkat tangannya dalam kegelapan dan melemparkan pakaiannya sebaik mungkin; itu akan mengapung satu dua
menit sebelum tenggelam. Mungkin sudah cukup, kalau ia
dapat menempatkannya dengan tepat; ia berenang menyamping di sepanjang dermaga saat sosok itu mengarah
kembali ke pantai. Hanya beberapa detik lagi sekarang; lalu
tibalah saatnya! Ia melemparkan kemejanya di depan orang
itu saat cahaya senter menyapu kembali bolak balik di atas
air. Tembakan beruntun tidak terkendali, baju yang penuh
lubang itu melayang di bawah tembakan senjata, sebelum
tenggelam. Dan kemudian Nicolo mendengar apa yang ingin didengarnya; bunyi klik berulang dari magazine
kosong. Ia melompat, tangannya berdarah tergores batuan tajam, lalu menerjang ke depan, mencengkeram pergelangan kaki sosok yang tertegun itu dengan senjata kosong. Pria gemuk itu meraung marah, tapi tubuh gendutnya bukan tandingan perenang langsing yang kuat dari Portici. Pemuda Italia itu melompat, menyarangkan tinjunya di perut pria itu, lalu ke wajahnya, dan akhirnya mencekik lehernya dan membantingkan orang itu ke batu.
Tubuh itu diam tak bergerak, kepalanya pecah, matanya
terbuka lebar. Perlahan-lahan, dalam malam berhujan, mayat itu meluncur ke air.
Nicolo merasakan kepanikan menjalar di tubuhnya, membekukannya, membuat keringat mengalir di wajah dan lehernya, terlepas dari hujan deras dan pakaiannya yang
basah kuyup - apa yang tersisa dari pakaiannya. Apa yang sudah ia lakukan - namun apa lagi yang bisa ia lakukan"
Ia sudah membunuh orang, tapi hanya karena orang itu
berusaha membunuhnya! Namun, ia tetap berada di negara asing, seorang asing di negara lain, di mana mereka
mengeksekusi orang karena jiwanya terancam, mereka
percaya bahwa penghakiman menggantikan pandangan Tuhan.
Apa yang harus dilakukannya sekarang" Bukan saja
celananya basah kuyup, tapi dada telanjangnya tergores dan berdarah, luka di bahunya
menganga, walaupun tidak dalam. Ia pernah tergores lebih parah dahulu karena batu
jaman dan jangkar ketika menyelam untuk ilmuwan lautan; tapi itu bukan penjelasan yang dapat ia berikan pada polisi
di Amerika. Mereka akan mengatakan itu tidak pertinente; ia baru saja membunuh orang Amerika; mungkin ia adalah capo-subalterno yang dibenci Mafia Sicilia. Nicolo bahkan
tidak pernah ke Sicilia. Ia harus mengendalikan dirinya, Nicolo mengerti itu. Ia harus berpikir, bukannya membuang waktu membayangkan kemungkinan yang tidak berguna. Ia harus menghubungi
Cabrini - Cabrini setan itu! Apakah ia sengaja
mengirimnya untuk mati karena "bungkusan" yang tidak pernah ada". . . Tidak, ia terlalu penting bagi contessa itu; barone-cadetto terlalu penting. Ada yang salah untuk signora salvatora puttana; seseorang yang ia sangka bisa
dipercaya hanya ingin menghancurkannya - dengan membunuh seorang Nicolo Montavi, pemuda dari dermaga Portici.
Ia berlari di sepanjang dermga licin di bagian bawah, memutuskan ia dapat berhasil lebih baik dan lebih aman di perairan dangkal. Ia melompat ke bawah dan berlari di pantai, kemudian melintasi pasir ke lapangan parkir; di sana hanya ada satu mobil, tidak diragukan lagi, itu mobil calon
pembunuhnya. Ia berpikir apakah ia dapat menarik kawat
igninsinya, dan kemudian menyalakan mesin yang sudah sering ia lakukan.
Ternyata tidak bisa. Mobil itu adalah machina da corsa yang mahal, mobil sport orang kaya, yang melindungi
investasi mereka. Orang tidak pernah menyentuh mobil
seperti itu di Napoli atau Portici; bahkan kalau orang bisa membuka atapnya, alarm akan terdengar sejauh tiga ratus meter, baterenya dinetralkan, dan kemudinya tidak dapat diputar.
Restoran di tepi jalan dengan ruang telepon berdinding
kaca! Ia mempunyai uang logam di kantungnya, beberapa dilemparkan padanya oleh supir taksi yang marah, sampai
ia meminta maaf ketika Nicolo memberinya mancia dua
puluh dolar, mengatakan pada orang itu, ia tahu betapa pentingnya tip itu. Ia mulai berjalan di jalanan dalam hujan,
tetap menyamping dan terus menerus menoleh, merunduk
ke kayu pembatas setiap kali ia melihat lampu depan atau lampu belakang mobil.
Tiga puluh lima menit kemudian ia mencapai restoran
itu, lampu neon merahnya membentuk huruf ROOSTER'S NEST. Ia membungkuk dalam bayangan di tepi bangunan saat mobil-mobil dan truk datang dan pergi. Hanya
beberapa yang berhenti di depan telepon. Bagian luar telepon itu adalah pemandangan akrab di depan cafe Italia;
kenyamanan yang lebih sering membuat penelepon masuk
untuk makan dan minum anggur... Tiba-tiba wanita marah di dalam telepon umum itu berteriak sangat keras sehingga terdengar sampai di tengah hujan lebat. Kemudian ia membanting gagang telepon sedemikian keras sampai pintu kaca lipat bergetar, kemudian ia berjalan terhuyung-huyung dan muntah di semak-semak di depan tempat parkir. Beberapa pendatang baru berkerumun di sekitarnya
dalam hujan, dan Nicolo tahu itu saat yang tepat; cahaya
remang di dalam kotak telepon, kaca pecah
memantulkannya dengan tajam. Ia berlari di halaman, koin sudah ada di tangannya.
"Informazioni - informasi, bisakah membantuku" Nomor hotel Carillon di Washington"" Operator itu
menyebutkannya saat ia menggoresnya dengan te-pian koin lainnya di atas tepian tembok. Tanpa peringatan, sebuah truk berhenti di depan tempat telepon, pengemudinya seorang gemuk dengan janggut lebat tidak tercukur, matanya mengerenyit. Ia berteriak, melihat dada Nicolo yang berdarah.
"Siapa kau, Speedo""
Naluri mendesaknya, pemuda geladak berotot itu berlari melalui pintu yang pecah dan berteriak. "Aku baru
ditembak, signor! Aku orang Italia dan ada mafiosi
mengurung tempat ini. Maukah Anda menolongku"" "Dalam mimpimu, kunyuk!" Truk itu melesat pergi dan
Nicolo menyelesaikan teleponnya.
"Kau apa"" kata Bajaratt kasar.
"Jangan marah padaku, signora!" jawab Nicolo yang geram melalui telepon dari Chesapeake Beach. "Orang itu
bermaksud membunuhku, bukan memberikan bungkusan." "Aku tidak percaya!"
"Kau tidak mendengar tembakan atau nyaris kehilangan tangan kirimu, yang aku alami, dan sekarang bengkak dan
masih berdarah sedikit."
"..traditore! Bastardo! . .. Sesuatu telah terjadi, Nico, sesuatu yang sangat tidak beres, sangat mengerikan. Orang itu bukan saja harus menjaga keselamatanmu dengan nyawanya, tapi harus memberikan bungkusan itu padaku."
"Tidak ada bungkusan. Kau tidak bisa melakukan ini padaku, dan jangan katakan ini bagian dari kontrak kita! Aku tidak mau mati untukmu, tidak untuk semua uang di Napoli'"
"Tidak akan pernah, sayangku, tidak akan pernah! Kau
kekas ih mudaku, bukankah aku sudah membuktikannya
padamu9" "Aku sudah melihatmu membunuh dua orang, seorang pelayan dan supir -"
"Aku sudah menjelaskan keduanya padamu. Apakah kau lebih suka mereka membunuh kita"" "Kita berlari dari satu tempat ke tempat lain -" "Seperti yang kita lakukan di
Napoli, di Portici!" untuk menyelamatkan nyawamu."
"Terlalu banyak yang tidak aku mengerti, Signora Cabrini! Mungkin malam ini yang terakhir!"
"Kau tidak boleh berpikir seperti itu, jangan pernah
berpikir seperti itu! Terlalu banyak yang dipertaruhkan! ... Diam di tempatmu dan aku akan datang ke sana - di mana
kau"" "Di restoran bernama Rooster's Nest di Cheez-a-peake
Beach." "Diam di sana, aku akan datang secepat mungkin. Ingat
Napoli, Nicolo; ingat masa depanmu. Diam di sana!" Baj membanting gagang telepon, geram, terguncang,
tidak tahu ke mana harus minta bantuan. Para Scorpio akan
mati, semua mati, tapi pada siapa ia dapat memberi perintah" Padrone sudah tidak ada, Van Nostrand tidak dapat dihubungi di suatu tempat di Eropa, orang yang mengaku Scorpio Dua sudah dibunuh oleh Nicolo di pantai
Amerika yang terpencil, dan Scorpio Satu yang tidak dikenal tidak dapat dihubungi di rumah sakit di bawah
nama yang tidak ia ketahui. Pemuda geladak primitif itu
benar; semuanya gila. Namun ke mana ia harus minta
tolong" Jaringan Baaka meluas sampai ke setiap tempat, di
seluruh dunia, tapi ia sudah mengandalkan koneksi padrone
di Amerika. Para Scorpio. Astaga, apakah kepemimpinan
Scorpio sekarang menentangnya, aset luar biasanya sekarang menjadi musuh terbesarnya"
Tidak mungkin terjadi! Pernyataan terakhir dalam hidupnya yang penuh kenyerian, satu-satunya alasan ia
bertahan hidup di bawah kegetiran Pyrenees - Muerte a
toda autoridad! Ia tidak dapat dihentikan oleh orang-orang dengan jas berwarna gelap dan tanah luas dan limousine mewah yang membawanya dari satu tempat kekuasaan ke
tempat lain seperti pembunuh Firaun Mesir dalam kereta
kuda mereka Tidak mungkin begini! Apa yang mereka ketahui tentang kebrutalan di bumi, ketakutan dipaksa melihat ayah ibunya disembelih di depan matanya oleh para
penguasa" ... Semuanya seperti itu di banyak tempat; seluruh desa Basque menjadi asap karena mereka menginginkan sesuatu yang memang milik mereka; suami
tercintanya dibantai, rumah mereka dibuldoser sampai rata dengan tanah karena mereka menginginkan hak mereka yang dicuri oleh orang-orang yang dipersenjatai oleh raksasa-raksasa dunia karena mereka merasa bersalah tidak
menghentikan para pembunuh Yahudi, yang tidak ada hubungannya dengan rakyat suaminya! Di mana keadilan,
di mana kemanusiaan"... Tidak, para "penguasa" di mana-mana harus mendapat pelajaran. Mereka harus disakiti, mereka harus belajar bahwa mereka serapuh orang-orang yang mereka hancurkan dengan rencana salah mereka.
Ilusi Scorpio Karya Robert Ludlum di http://cerita-silat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
Bajaratt mengangkat telepon dan memutar nomor yang
diberikan oleh Nils Van Nostrand. Tidak ada jawaban. Ia
ingat apa yang dikatakan padrone.
Semua koneksiku mempunyai peralatan, pelacak, yang menyatakan pada mereka harus segera menjawab telepon, tidak peduli seperti apa situasi mereka. Dan kalau situasi mereka tidak memungkinkan dalam waktu yang lama, nomor lain yang lebih rendah terprogram. Tunggu dua puluh menit, lalu coba lagi.
Tapi bagaimana kalau masih tidak ada jawaban, ayahku"
Jangan percaya pada siapa pun. Kode elektronik dapat dipecahkan sekarang dengan teknologi canggih. Bersikaplah
konservatif anakku, pikirkan yang terburuk dan tinggalkan
di mana pun kau berada. Lalu apa" Baj berdiri sendiri, anakku. Gunakan yang lain.
Bajaratt menunggu dua puluh menit dan menelepon sekali lagi. Tidak ada jawaban. Sepert
i diperintahkan padrone, ia mengangap yang terburuk. Scorpio Dua sudah mencoba membunuh Nicolo dan sudah terbunuh dalam usahanya.
Mengapa" Saat itu jam 4.36 pagi ketika deringan telepon memekakkan telinga Hawthorne di kamar yang ditidurinya
bersama Poole di Shenandoah Lodge.
"Kau yang mengangkat, Tye"" tanya letnan yang jauh lebih waspada di ranjang yang lain.
"Aku sedang berusaha, Jackson." Tyrell meraih gagang telepon dari kaitnya dan menariknya ke sisi telinganya di
bantal. "Ya"" tanyanya.
"Apakah ini Letnan Komandan Hawthorne""
"Dulu, ya. Siapa kau""
"Letnan Allen, John Allen, intelijen angkatan laut,
sementara menggantikan Kapten Stevens, yang sedang istirahat, istirahat yang sangat diperlukannya, Pak."
"Ada apa, Letnan""
"Aku akan mempersingkat dengan hanya menyampaikan apa yang perlu diketahui, Komandan, tapi
aku membutuhkan analisa secepatnya dari sudut pandang
Anda mengenai perkembangan terbaru yang mungkin dapat mempengaruhi Kapten Steven -"Demi Tuhan! Jangan bertele-tele begitu'"
"Tahukah Anda, atau pernahkah Anda tahu, atau baru
saja berhubungan dengan, atau dihubungi oleh analis CIA bernama Patrick Timothy O'Ryan""
Tyrell terdiam, lalu menjawab pelan. "Belum pernah
mendengar namanya. Lalu""
"Mayatnya ditemukan oleh kapal tiram Chesapeake,
terjerat salah satu jaring mereka. Aku diberitahu sekitar satu jam yang lalu. Aku kira sebaiknya aku menelepon Anda
sebelum mengganggu Kapten Stevens."
"Dari mana kau mendapat laporan itu""
"Dari C.G Chesapeake - itu penjaga pantai, Pak."
"Apakah polisi lokal sudah dihubungi""
"Belum, Pak. Kalau hal seperti ini terjadi, seperti ketika komandan angkatan laut tertembak di perahu dayung sepuluh atau dua belas tahun yang lalu, kami berusaha membatasinya sementara hanya dalam kalangan kami, tanpa menyentuh apa-apa -"
"Itu cukup, Letnan. Aku mengerti. Amankan semuanya
sampai aku di sana. Di mana kau""
"Di Marina River Bend, sekitar dua mil selatan
Chesapeake Beach. Aku sedang menuju ke sana, Pak. Apakah aku perlu menelepon Kapten Stevens""
"Tidak, Letnan. Biarkan dia tidur. Kami akan
mengurusnya mulai sekarang." "Terima kasih. Pak. Ia bisa sangat marah."
Hawthorne berayun turun dari ranjang saat Poole, yang
sudah berdiri di seberang ruangan, menyalakan lampu.
"Ayo, Jackson," kata Tyrell. "Ini benar-benar terobosan."
"Bagaimana kau bisa beranggapan begitu"" "Aku bilang aku tidak mengenal orang mati bernama O'Ryan, dan secara pribadi memang tidak, tapi aku tahu ia bisa dikatakan salah satu analis bajingan paling bagus yang dimiliki Agency.. Ia juga bekerja melalui Amsterdam enam atau tujuh tahun yang lalu dalam salah satu latihan evaluasi CIA, mencari kesalahan dengan input militer. Aku menghindari orang-orang seperti itu seperti menghindari penyakit."
"Jadi apa relevansinya""
"Ia yang terbaik, dan Bajaratt hanya menggunakan yang terbaik sampai orang itu tidak dibutuhkannya lagi. Lalu ia melenyapkannya, membunuh mereka untuk memotong koneksi."
"Itu sadis, Tye. Kau benar-benar hanya menduga."
"Mungkin, Jackson, tapi aku merasakannya - ia pasti
kebocoran utama. Cuma itu yang aku miliki untuk meneruskan."
"Itu sangat hebat, Komandan. Kau berbicara dalam diagram agen intelijen rahasia nomor satu kita ."
"Aku tahu, Letnan. Bangunkan mayor itu " =dwkz=
Di jalanan yang tepinya dibatasi pepohonan di kelas atas Montgomery County, Maryland, dengungan rendah
berbunyi terus dari telepon di sebelah ranjang Paul Seebank. Suaranya sangat diredam sehingga hanya dapat didengar oleh orang yang berada tepat di sebelah peralatan itu. Seebank membuka matanya, meraih, dan menekan tombol dial ulang, menghentikan dengungan, lalu tanpa suara, perlahan-lahan, bangkit dari ranjang, dan turun ke bawah ke ruang kerjanya yang dipenuhi rak buku. Ia menekan tombol redial yang menyala, memasukkan kode untuk menerima, dan mendengarkan kata-kata ini dalam nada datar logat Inggris.
Ada masalah dengan rekan-rekan kita karena jalur telepon kita tidak lagi berjalan. Kau akan menerima semua telepon. Terima semua otoritas.
Senator Paul Seebank, salah satu pemimpin dari badan
legislatif tinggi, dengan jari gemetar menekan
nomor yang tepat yang memberinya akses pada personil rahasia sang
Pemasok. Dulu ia Scorpio Empat, sekarang untuk semua
maksud dan tujuan, yang pertama di antara para Scorpio.
Senator itu terpaku di kursinya, wajahnya putih bagai kapur, darahnya berhenti mengalir. Ia tidak ingat kapan ia merasa lebih takut daripada saat ini.
=dwkz= 24 Mayat yang terjerat dalam jaring ikan itu putih seperti kapur dan kaku, dagingnya membengkak, menggembung karena kemasukan air, wajahnya bagaikan balon dari bentuk aslinya. Di dermaga, di bawah cahaya senter tunggal, terdapat barang-barang pribadi yang sudah dikeluarkan oleh patroli penjaga pantai dari kantung mayat itu.
"Cuma ada itu, Komandan," kata John Allen, perwira intelijen angkatan laut. "Tidak ada lagi yang diganggu, dan
digunakan garpu untuk mengeluarkan barang-barang itu.
Seperti bisa Anda lihat, ia dari CIA, keamanan penuh, ijin
maksimum, dan telah meninggal. Dokter di sini, yang hanya melakukan forensik pendahuluan, berkata, ia percaya
kematian terjadi ketika kepala O'Ryan terpukul oleh benda
keras atau terbentur beberapa benda keras. Ia berkata bahwa
otopsi mungkin dapat mengungkapkan lebih banyak lagi,
tapi ia tidak yakin."
"Pekerjaan yang bagus, Letnan," kata Hawthorne. Poole dan Cateherine Neilsen berdiri di sebelahnya, keduanya
merasa ngeri melihat pemandangan di bawah mereka. "Angkat mayatnya dan teruskan otopsi."
"Boleh aku bertanya"" kata Poole.
"Aku heran kau bisa diam selama itu," jawab Tyrell. "Apa itu""
"Yah, aku cuma pemuda desa -"
"Hentikan omong kosong itu," potong Cathy pelan,
membuang muka dari mayat yang membengkak itu. "Tanya."
"Yah, di Lousiana, kami mempunyai cabang tanaman
dari Pontchartrain di mana-mana - air yang tertahan
karena pasang. Apakah di sini Chesepeake mengalir normal dari utara ke selatan""
"Aku kira begitu," kata Allen.
"Tentu saja," sambung nelayan berjanggut, yang mendengar pembicaraan mereka ketika melepaskan mayat
itu dari jaring. "Memangnya ada arus lain lagi"" "Yah, sungai Nil tidak termasuk yang normal. Nil
mengalir -" "Lupakan," potong Hawthorne. "Apa pertanyaanmu""
"Yah, dengan menganggap arus mengalir dari utara ke selatan, dan benda keras terlibat, apakah ada bendungan air pasang di utara tempat ini""
"Apa maksudmu, Jackson"" tanya Cathy, berba-lik
menyadari bahwa bawahannya tidak mengajukan pertanyaan konyol.
"Lihat, Mayor -"
"Aku lebih suka tidak, Letnan."
"Apa maksudmu, Poole"" kata Tyrell.
"Kepala orang itu sudah terbentur lebih dari satu tempat
-. Maksudku, lihatlah, semua bengkak itu dan segala
macam. Itu bukan satu benda keras, tapi sekian banyak.
Lelaki itu terbentur dari segala arah. Kalian mempunyai
penahan air pasang di sini""
"Dinding penahan," kata nelayan berjanggut, tangannya di jaring, matanya memandang Poole. "Di banyak tempat
di Teake,' supaya orang-orang kaya bisa berenang di depan rumah mereka."
"Di mana yang terdekat, Pak""
"Ini bukan real estate utama di sini, bung," jawab
nelayan itu. "Aku kira kau bisa memperkirakan dermaga di
utara Chesapeake Beach. Anak-anak sering berkumpul di
sana." "Sekarang giliranku untuk mengatakannya, Tye. Ayo."
Bajaratt mengendalikan ketidaksabarannya. "Tidak bisakah kau mengemudi lebih cepat"" tanyanya dingin pada supir limousine yang disediakan hotel.
"Kalau aku lebih cepat, Bu, kita akan dihentikan oleh polisi dan akan lebih lama lagi."
"Kalau begitu usahakan secepatnya."
"Aku melakukan yang terbaik, Bu."
Baj duduk menyandar di kursinya, kepalanya dipenuhi ledakan. Ia tidak bisa kehilangan Nicolo, ia kuncinya! Ia
sudah merencanakannya sangat hati-hati, sangat brilian, setiap langkah sudah diatur, setiap gerakan dan tindakan
diperhitungkan - ia hanya tinggal beberapa hari lagi dari
pembunuhan utama dalam hidupnya, pendahuluan bagi
kekacauan di seluruh dunia. Muerte a toda autoridad!
Ia harus lembut, penuh perhatian, meyakinkan.
Begitu pemuda dermaga itu membawanya ke Gedung Putih, ke kantor Presiden sendiri, lalu keluar, ia dapat
melenyapkan barone-cadetto dengan mudah. Ia pasti tidak bisa dibiarkan hidup lebih daripada beberapa menit setelah berita pembunuhan Presiden terdengar d
i seluruh bumi. Sampai saat itu, keselamatan Nico bisa membuatnya
histeris, bersumpah di kuburan orang suci untuk memaksa mereka yang bertanggung jawab untuk membayar bagi kejahatan mereka yang tiada ampun, bercinta dengan
Adonis muda itu dengan cara yang belum pernah
diimpikannya - oh, apa saja! Sekali lagi Nicolo harus menjadi bonekanya secepat mungkin. Janji di Kantor Oval
terlalu dekat. Perjalanan ini terasa tidak ada habisnya. "Kita sudah sampai di Chesapeake Beach, Bu, restoran
itu di sana, di sebelah kiri," kata supir berse ragam itu.
"Perlukah aku menemani Anda ke dalam""
"Tolong kau masuk ke dalam," kata Baj. "Temanku akan mendatangi aku secara pribadi. Aku mungkin
memerlukan selimut; apakah kau mempunyainya""
"Tepat di belakang Anda, Bu, di antara lampu. Ada dua selimut."
"Terima kasih. Sekarang tinggalkan aku."
"Ya, Kapten Stevens, sudah aku lakukan, Pak," kata
Letnan Allen yang patuh melalui telepon di kendaraan intelijen angkatan laut. "Komandan itu berkata jelas, Pak. Ia memerintahkan aku untuk tidak mengganggu Anda - sungguh."
"Ia bukan komandan lagi dan ia tidak dapat memberimu perintah!" bentak Stevens melalui telepon di sebelah
ranjangnya. "Di mana ia sekarang""
"Mereka menyebutkan sesuatu tentang dermaga di
Chesapeake Beach -" "Tempat yang sama dengan tempat tinggal O'Ryan"" "Aku kira begitu, Pak."
"Apakah keluarga O'Ryan sudah diberitahu"" "Sama sekali belum, Pak. Komandan -" "Ia bukan komandan!"
"Yah, perintahnya adalah supaya menutupi dulu semuanya, dan itu konsisten dengan peraturan kita dalam
hal-hal ini. Kami setuju dalam hal itu. Untuk sementara
tentu saja." "Tentu saja," desah Henry Stevens putus asa. "Aku akan segera memberitahu DCI; ia dapat menangani bagian itu. Dan kemudian kau temukan bajingan itu dan pastikan ia
menelepon segera!" "Maaf, Pak, tapi kalau Hawthorne bukan perwira
intelijen, siapa sebenarnya dia""
"Mantan, Mr. Allen. Pemberontak yang ingin kita
lupakan." "Kalau begitu mengapa ia ada di sini, Kapten" Mengapa ia terlibat dalam hal ini""
Tidak ada jawaban. Lalu akhirnya Stevens menjawab
pelan. "Karena dulu ia adalah yang terbaik, Letnan. Kami mengerti hal itu. Temukan dia!"
Sementara supir itu berada di dalam restoran, Nicolo yang bertelanjang dada dan berdarah berlari ke jendela limousine yang dibasahi hujan. Bajaratt membukakan
pintu, dan menariknya ke kursi belakang, memeluknya
kuat-kuat dan menyelimutinya dengan handuk.
"Hentikan itu, signora," teriaknya. "Kau sudah berbuat
terlalu jauh denganku. Aku nyaris terbunuh."
"Kau tidak mengerti, Nico. Ia agente segreto lain, orang
yang menentang kita, menentang keinginan suci yang direstui gerejamu."
"Lalu mengapa semuanya begitu rahasia" Mengapa kau
dan orang-orang yang bersamamu dan para pendeta tidak
mengatakan tentang hal yang mengerikan ini apa pun namanya""
"Keadaan tidak dilakukan dengan cara itu, anakku sayang, kau sudah mencobanya, kau sudah mencoba melawan orang-orang korup secara terbuka di pelabuhan,
dan apa yang kau dapat" Semua orang di dermaga Portici
ingin kau mati; keluargamu sendiri tidak dapat menerimamu, karena mereka akan dibunuh. Tidak juga kau lihat""
"Aku melihat kau memanfaatkan aku, signora,
menggunakan penemuanmu, barone-cadetto untuk tujuanmu sendiri."
"Naturalmente! Aku memilihmu karena kau mempunyai kecerdasan alamiah jauh di atas banyak orang; aku sudah mengatakannya, bukan""
"Kadang-kadang, kalau kau tidak menyebutku bodoh atau anak geladak."
"Ledakan frustrasi. Apa lagi yang bisa kukatakan" ...
Percayalah, Nico. Dalam tahun-tahun mendatang, kalau aku sudah tidak ada, dan kau seorang studioso, karena uangmu di Napoli, kau akan memandang ke belakang dan mengerti."
"Kalau begitu, demi Tuhan, katakan apa sebenarnya ini""
"Secara umum, ini tidak terlalu berbeda dengan apa yang kaulakukan sebelum mereka ingin menggantungmu di
pelabuhan Portici. Membuka kedok koruptor, bukan di
dermaga terpencil di pelabuhan tapi di seluruh dunia." Nico menggelengkan kepalanya, gemetar di bawah
selimut limousine, giginya gemeletuk. "Sekali lagi, begitu
banyak kata-kata, begitu banyak hal yang tidak dapat aku mengerti."
"Ka u akan mengerti, sayangku. Kelak... Kau kesakitan! Apa yang bisa aku lakukan untukmu""
"Ini restoran, bukan" Mungkin kopi atau anggur. Aku kedinginan."
Baj membuka gagang pintu dan berlari keluar di tengah
hujan menuju tangga restoran. Tiba-tiba dua mobil berbelok
ke depan lapangan parkir, mendecit di atas beton basah,
berhenti berdampingan saat Bajaratt mencapai pintu. Lalu ia mendengar kata-kata melalui angin dan titik-titik air.
"Komandan, kau harus melakukan apa yang aku katakan. Ini perintah!"
"Persetan!" "Tye, demi Tuhan, dengarkan dia!" teriak seorang wanita saat barisan suara bertengkar itu mendekati tangga restoran.
"Tidak! Mereka sudah cukup membuat kacau! Aku akan
turun dan memeriksa sendiri menggunakan apa saja yang
dapat aku dapatkan dari O'Ryan dan Ingersol. Begitu!"
Itu Hawthorne! Bajaratt, berpakaian dengan gaun gaya dari Via Condotti, bergegas ke dalam restoran dan melihat
supir itu sedang makan sepotong besar pie di kursi yang tidak jauh dari situ. "Keluar!" bisiknya. "Sekarang!"
"Siapa kau - Oh, Tuhan! Ya, tentu saja, Bu!" Supir itu melemparkan uang tiga dolar dan berdiri cepat saat lima
orang, orang-orang marah berjalan ke arah pintu restoran, setidaknya tiga dari mereka bertengkar hebat.
"Tetap menunduk!" perintah Baj menepuk bahu supir itu
dan menekannya di bawah puncak booth. Kelima orang itu memilih meja besar di seberang lorong masuk di sebelah
tembok, debat marah mereka sekarang terhenti, tapi Amaya
Bajaratt melihat bekas kekasihnya tidak akan menyerah. Ia sudah melihatnya terlalu sering. Perwira intelijen dari
Amsterdam itu tahu kalau nalurinya benar - benar pada sasarannya. Orang mati itu adalah kunci lain ke Darah Gadis Kecil. Bagus, Tye-Boy, pikirnya dalam hati saat ia dan supirnya tetap berada di bawah banquette di lorong.
Alat jarang, kalau pernah, bercinta dengan pecundang. Oh,
kau begitu mirip suamiku, Tyrell, binatang lembut yang
hanya menginginkan yang terbaik, dan aku memberinya padanya seperti aku berikan padamu, sayangku. Mengapa
dalam semua kegilaan dunia ini kau tidak berada di
pihakku" Aku benar, kau tahu, sayangku" Tidak ada Tuhan! Kalau ada, anak-anak tidak akan mati kelaparan dengan
kesakitan dan perut buncit - apa yang membuat Tuhan
membenci mereka" Aku benci Tuhanmu, Tyrell! Kalau memang ada Tuhanmu; aku tidak pernah tahu itu, sungguh; kau tidak pernah mengatakannya, dengan cara apa pun. Dan sekarang aku harus membunuhmu, Tye-Boy. Aku tidak ingin; aku tidak bisa melakukannya di St. Barts
walaupun seharusnya aku lakukan - aku kira padrone
mengerti. Aku kira ia merasakan betapa aku memang mencintaimu, dan cukup bijaksana untuk tidak mendesak, karena ia juga mencintai orang lain yang tidak bisa dibunuhnya, namun ia tahu seharusnya ia lakukan itu. Kalau kebenaran dikatakan, sayangku, Tye-Boy, Scorpio
hancur karena ayah sejatiku tidak dapat melakukan apa
yang seharusnya dilakukan bertahun-tahun yang lalu.
Neptunus harus dilenyapkan. Ia terlalu emosional dalam
urusan cinta. Itu bukan aku, Komandan!
"Sekarang," kata Bajaratt pada supir di sebelahnya. "Berdiri perlahan-lahan, berjalan ke pintu, keluar, dan
berlari ke mobil. Jangan mengagetkan - ada pemuda
terluka di belakang. Ia keponakanku, seorang pemuda baik yang diserang oleh perampok. Bawa mobil ke tangga depan. Sentuh klakson dua kali kalau kau sudah tiba di sana."
"Bu, aku tidak pernah diminta untuk berbuat seperti ini!" "Sekarang pernah, dan kau akan lebih kaya seribu dolar
untuk itu. Pergi!" Supir limousine itu, dengan kecemasannya berjalan ke
pintu keluar jauh lebih cepat daripada yang diperintahkan, mendorong pintu dengan sangat kuat sehingga pengunjung
yang duduk di beberapa meja menoleh ke suara keras itu,
termasuk Tyrell Hawthorne di tempat duduk sudut. Baj
tidak dapat melihat wajahnya, kerutan pertanyaan di wajah
itu, tapi yang lain bisa. "Ada apa, Tye"" tanya Catherine
Neilsen. "Mengapa ada supir marah di sini""
"Kau mendengar kata nelayan di dermaga tadi. Ia
berkata banyak orang kaya yang tinggal di sini dan di Teake," aku kira begitu ia menyebutnya. Apa salahnya mereka mempunyai supir""
"Mungkin," Bajaratt tidak da pat mendengar percakapan pendek itu;
telinganya dipusatkan untuk tanda yang akan mengatakan bahwa limousine itu sudah berada di depan.- Tanda itu muncul, dua klakson.
"Supir"" kata Hawthorne lebih pada dirinya sendiri daripada orang lain. "Supir Van Nostrand!" serunya keras.
"Biarkan aku keluar," serunya, mendorong Poole dan pada
gilirannya, Cathy di sepanjang ban-quette berlapis hijau.
Pada saat yang sama, Bajaratt berdiri dari tepi meja dan mulai melangkah ke pintu, dagunya tertunduk. Sekarang
ada dua sosok yang bergerak cepat ke pintu masuk, keduanya bergegas keluar.
"Maaf!" kata Tyrell pendek saat ia berlari melewati
wanita itu, menoleh sekilas padanya, membenturkan
bahunya ke pintu bergagang kuningan, mendorong dirinya
keluar ke hujan yang turun dengan lebat. "Kau!" teriaknya
pada supir limousine yang tidak terlihat saat ia berlari di
tengah hujan, ledakan guntur berbunyi di otaknya, kemudian pada pintu masuk restoran dan wanita yang baru
saja didorongnya. Shenandoah Lodge, wanita tua itu -
matanya! Dominique! Bajaratt! Tembakan menggema di tengah hujan; peluru
menembus logam limousine yang mendecit dari teras saat Hawthorne berlari ke kiri, tiba-tiba merasakan rasa nyeri
sedingin es di paha atasnya. Ia tertembak! Ia menjatuhkan diri, berguling ke belakang truk pick up yang terparkir saat wanita lain keluar dari pintu, berteriak memanggilnya. Bajaratt menembakkan sisa selongsong ke arah wanita itu, sambil menarik pintu mobil terbuka dan melompat ke dalamnya. Catherine Neilsen terguling di tangga saat limousine melesat ke dalam kegelapan jalan raya!
Saat itu jam lima pagi dan Henry Stevens menyadari
gangguan yang berhubungan dengan pekerjaannya. Ia sudah sampai pada titik yang lebih dari kelelahan, di mana
ia tidak bisa tidur, tidak setelah istirahatnya terganggu oleh
sekian banyak gangguan. Otaknya tidak mau berhenti, tidak bisa berhenti, pertanyaan terus memenuhi otaknya sampai kepalanya terisi oleh sekian banyak kemungkinan dan perkiraan yang mengacaukan semua pikiran untuk tidak bergerak. Diam di tempat tidur hanya berarti terus menerus bolak balik, mata terbuka dan memandang, membuat
Ilusi Scorpio Karya Robert Ludlum di http://cerita-silat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
istrinya di ranjang sebelah mendengar gerakannya, dan seperti biasa bangun dan berusaha menenangkannya. Ia
hebat dalam hal itu; ia selalu hebat dalam hal itu. Henry
tidak dapat mengakuinya, tapi jauh di dalam pemikiran tanpa suaranya ia tahu ia tidak akan berada di tempat itu
sekarang tanpa Phyllis. Wanita itu sangat rasional, selalu
tenang, orang yang selalu menjaga kapalnya dalam jalur yang benar, tidak pernah bersikap diktator, tapi memastikan
suaminya berlayar di laut lepas tanpa tenggelam. Aneh sebenarnya, ia berpikir saat duduk di sofa di
terasnya yang berdinding kaca, bahwa ia berpikir dengan istilah kelautan. Ia hanya sekali berada di laut dalam tahun terakhirnya di Annapolis, ketika semua awak kapal yang akan lulus harus bertahan sepuluh hari yang panjang di atas
kapal layar raksasa, berpura-pura menjadi pelaut dari abad kesembilan belas. Ia hanya dapat mengingat sepuluh hari
itu samar-samar, sebenarnya, ia menghabiskan sebagian
besar waktunya untuk muntah di toilet - kepalanya,
kepalanya. Bertugas di kapal gagal, angkatan laut menyadari bakat lainnya, bakat organisasi, bakat birokrasi. Ia pelaut meja
yang luar biasa, cepat melihat kekurangan dan
ketidakmampuan, mengeluarkan mereka tanpa banyak penjelasan panjang lebar. Kalau ada pekerjaan yang harus diselesaikan, selesaikan; kalau ada persoalan yang tidak dapat dipecahkan, temui ia, jangan berkutat tanpa ada
keputusan. Ia benar - pada umumnya.
Dan sekali - hanya sekali - ia salah. Fatal. Di
Amsterdam ia mengatakan pada Phyllis tentang istri
Hawthorne, Ingrid, dan istrinya berkata pendek, pelan: "Kau salah, Hank, kau salah dalam yang satu ini. Aku
kenal Tyrell dan aku kenal Ingrid, dan ada yang tidak kaumengerti."
Dan ketika mayat Ingrid Hawthorse ditarik dari kanal
Amsterdam, istrinya datang ke kantor dari kedutaan.
Apakah kau terlibat dalam hal ini, Hank"
Astaga, tidak, Phyll! Itu pekerjaan Soviet, tanda-tandanya ada di sana!
Aku harap begitu, Henry, karena kau akan kehil
angan seorang agen intelijen terbaik yang pernah dimiliki angkatan laut.
Phyllis tidak pernah memanggilnya Henry kecuali kalau
ia sedang marah padanya. Persetan! Bagaimana ia bisa tahu" Tidak berada dalam
sistem! Omong kosong macam apa itu"
"Hank"" Stevens menoleh ke pintu di terasnya. "Oh, maaf, Phyll,
aku hanya duduk di sini berpikir. Cuma itu."
"Kau belum tidur lagi sejak telepon itu. Kau mau
membicarakannya -bisakah kau membicarakannya atau aku tidak boleh terlibat""
"Ini berhubungan dengan teman lamamu, Hawthorne."
"Apakah ia kembali ke sistem" Kalau ya, itu sangat
mengagetkan, Hank. Ia tidak begitu suka padamu."
"Ia selalu suka padamu."
"Mengapa tidak" Aku memprogram perjalanannya,
bukan hidupnya." "Apakah kau mengatakan aku mengatur hidupnya"" "Aku tidak tahu pasti. Katamu tidak." "Memang tidak."
"Kalau begitu topik itu sudah ditutup, bukan""
"Ya." "Apa yang dilakukan Tyrell untukmu, atau kau tidak
bisa menceritakannya"" Tidak ada nada sindiran dalam
ucapan Phyllis Stevens, karena sudah dimengerti bahwa istri dan suami personil intelijen tingkat tinggi
sangat rawan, apa yang tidak mereka ketahui tidak dapat didesak dari mereka. "Kau sudah bekerja dua puluh empat jam selama beberapa kali, jadi aku menganggap ini tanda bahaya merah."
"Aku bisa menceritakan gambarannya, lagi pula
kebocorannya mungkin di atas mereka!" Ada teroris dari
Lembah Baaka, seorang wanita yang bersumpah untuk membunuh Presiden."
"Itu konyol sekali, Hank!" potong sang istri, tiba-tiba
berhenti, kepalanya dimiringkan dan berpikir. "Atau mungkin tidak. Demi keadilan pada kaumku, banyak hal yang dapat kami lakukan dan tempat yang dapat kami masuki yang tidak dapat dilakukan pria."
"Ia sudah melakukannya, meninggalkan sejumlah kematian yang sangat aneh dan kecelakaan fatal dalam jalur perjalanannya."
"Aku tidak memintamu menceritakan semuanya." "Aku tidak akan menceritakannya."
"Dan Tyrell" Di mana tempatnya""
"Untuk beberapa saat wanita itu beroperasi dari Karibia,
dari kepulauan -" "Dan Hawthorne mempunyai bisnis pelayaran di sana."
"Tepat." "Tapi bagaimana kau bisa menariknya kembali" Aku tidak menganggapnya mungkin."
"Memang bukan kami, MI-6 yang menariknya. Kami
hanya membayar biayanya; ia mendapatkan kontraknya
dari London." "Tye tua yang hebat. Kelas tiga tidak pernah menarik baginya kecuali kalau itu penting untuk penyamarannya."
"Kau benar-benar suka padanya, ya""
"Kau juga akan begitu, kalau kau memberinya
kesempatan, Hank," kata Phyllis, duduk di kursi rotan di seberang suaminya. "Tye cerdas - cerdas lapangan, cerdas jalanan - tapi bukan kelasmu, bukan seorang kandidat untuk MENSA dengan IQ seratus sembilan puluh, atau apa
saja, tapi ia mempunyai naluri dan kekuatan untuk
mengikutinya, bahkan kalau pikiran yang di tingkat atas
salah. Ia berani mengambil resiko." "Kau kedengaran seperti jatuh cinta dengannya."
"Semua anak muda begitu, tapi bukan aku. Menyukainya, ya; terpesona dengan apa yang dilakukannya, tentu saja, tapi cinta dengan semua arti kata itu, tidak. Ia seperti keponakan yang berbakat, bahkan tidak cukup dekat untuk menjadi adik, tapi seseorang yang kau perhatikan dengan rasa tertarik karena ia melanggar aturan dan sesekali memasukkan kesintingan-nya. Kau sendiri yang berkata begitu."
"Ya memang. Dan ia memang mendapatkan hasil. Tapi ia membuat banyak jaringan kacau, yang membutuhkan
banyak usaha untuk membereskannya kembali. Aku tidak pernah mengatakan padanya tentang aset-aset yang sementara pergi dari kami karena mereka berkata ada orang
gila lepas di bawah tanah kita. Mereka takut; ia berusaha membuat perjanjian dengan musuk kita - tidak ada lagi
pembunuhan, itu kata mereka yang ia katakan pada
mereka. Tapi kami tidak melakukan pembunuhan, pihak
lain yang begitu." "Dan kemudian Ingrid terbunuh."
"Ia terbunuh. Oleh Soviet, bukan oleh kami."
Phyllis Stevens menyilangkan kakinya dan melepaskannya di bawah gaun malam sutranya, mengajari suaminya sejak dua puluh tujuh tahun yang lalu. "Hank," katanya pelan, "ada yang menggerogotimu dari dalam, dan aku tahu sekarang kapan untuk tidak ikut campur, tapi kau harus berkata pada sese
orang. Kau hidup menanggung sesuatu yang tidak dapat kau tahan, tapi aku harus
mengatakanya, sayang, tidak ada di angkatan laut yang
dapat melakukan apa yang kau lakukan di Amsterdam. Kau memimpin keutuhan seluruh organisasi, dari kedutaan
sampai the Hague dan NATO. kau adalah otak di balik
semua keberhasilan ketika ketika intelektual seorang superior dibutuhkan untuk membimbing operasi rahasia.
Kau melakukan itu, Hank, termasuk kemarahan busuk, tapi
kau lakukan itu, sayang. Aku kira tidak ada orang lain yang bisa. Apa lagi Tye Hawthorne."
"Terima kasih untuk itu, Phyll," kata Henry. Tiba-tiba ia memajukan duduknya di sofa, mengangkat tangannya
menutup wajahnya yang pucat, jari-jarinya melebar, menutupi air mata yang mulai mengalir dari matanya. "Tapi kami salah di Amsterdam, aku salah. Aku membunuh istri Tyrell!"
Phyllis bangkit dari kursi dan melompat ke sofa di
sebelah suaminya, memeluknya. "Sudahlah, Hank, Soviet
yang membunuhnya, bukan kau. Kau sendiri yang mengatakannya, dan aku melihat laporannya. Ada tanda-tandanya."
"Aku yang mengarahkan mereka padanya ... Dan
sekarang Tye ada di sini, dan karena aku salah dan salah dan salah lagi, mungkin ia juga bisa terbunuh."
"Hentikan ini!" seru istri Henry Stevens. "Itu cukup, Hank. kau terlalu lelah, tapi kau lebih baik dari ini, lebih
kuat dari ini. Kalau itu yang menggerogotimu, panggil
Tyrell; kau dapat melakukannya dengan mudah." "Ia akan melawan aku; kau tidak tahu bagaimana
perasaannya. Teman-temannya juga terbunuh, terlalu banyak teman."
"Kirimkan unit dan paksa dia." Dan kemudian telepon berdering, bunyi belnya bernada rendah, tidak wajar. Phyllis bangkit dari sofa dan berjalan ke ruang kecil terpisah di teras, di mana di balik panel pendek, ada tiga telepon
berdampingan; beige warna merah, dan biru tua. "Rumah
keluarga Stevens," katanya sambil mengangkat telepon merah, lampunya berkedip.
"Tolong sambungkan dengan Kapten Stevens."
"Boleh aku tahu siapa yang menelepon" Kapten sudah tidak tidur lebih dari tujuh puluh dua jam, dan ia benar-
benar perlu beristirahat." , "Baik, aku kira tidak menjadi masalah pada jam seperti ini," kata suara pemuda di jalur. "Aku Letnan Allen, Intelijen AL, dan kapten harus tahu
bahwa Komandan - mantan Komandan - Hawthorne tertembak di depan restoran di Chesapeake Beach, Maryland. Menurut yang bisa kami perkirakan, lukanya tidak
membahayakan nyawanya, tapi sampai ambulans dan paramedik datang, kami tidak bisa tahu pasti. Namun, wanita perwira angkatan udara itu -"
"Henry!" Bersambung ke jilid Tiga tamat ILUSI SCORPIO JILID 3 Robert Ludlum 25. Hawthorne dan Poole yang matanya basah duduk berseberangan di koridor di luar ruang bedah rumah sakit. Tyrell di sebuah kursi, penyangga ketiak di sisinya, letnan
itu di atas bangku, membungkuk, kepalanya ditahan
tangannya. Keduanya tidak berbicara; tidak ada yang perlu
dikatakan. Luka di paha Tyrell membutuhkan pengeluaran peluru dan tujuh jahitan, dan ia tidak mau diam di atas meja pemeriksaan, mendesak untuk segera dibawa ke ruang tunggu di mana, di sebelah ruangan itu, Mayor Catherine Neilsen sedang berjuang melawan maut.
"Kalau ia mati" kata Poole, memecahkan kesunyian, suaranya tegang, nyaris tidak terdengar. "Aku akan keluar dari seragam sialan ini, dan kalau perlu, aku akan menghabiskan sisa hidupku melacak bangsat yang membunuhnya."
"Aku mengerti, Jackson," memandang kepada letnan
yang gelisah itu. "Mungkin tidak, Komandan. Salah satunya mungkin
kau." "Bahkan aku bisa mengerti itu, walaupun aku
menganggapnya salah arah "
"Salah arah" kau setan" Poole melepaskan tangannya
dan mengangkat kepalanya, memandang tajam pada Tye.
"Dalam kamusku, yang jauh lebih banyak daripada kau, itu
sejauh kau bisa pergi. Kau bukannya tidak bersalah, Mr.
Hawthorne. Kau bahkan tidak memberitahu aku dan Cath
apa semua ini sampai aku memaksamu di pulau itu setelah
Charlie terbunuh." "Apakah ada bedanya - setelah Charlie terbunuh""
"Bagaimana aku tahu"" seru sang letnan. "Bagaimana
aku bisa tahu apa pun" Aku hanya menganggap kau tidak
jujur pada kami." "Sejujur aku bisa tanpa mengacaukan hidup kalian
dengan informasi yang tidak boleh kalian ketahui." "Itu omong kosong agen!"
"Memang, tapi bagaimanapun, aku pernah menjadi
agen, dan aku melihat banyak orang terbunuh karena
mereka mengetahui hal-hal -bahkan kepingan hal - yang
menjadi perintah kematian mereka. Aku sudah tidak bertugas lama, tapi orang-orang itu masih menghantui aku."
Pintu ruang bedah terbuka, dan seorang dokter berjas putih keluar, pakaian bedahnya yang longgar bernoda darah. "Aku sudah berada di sana lama seka i," katanya
letih. "Yang mana di antara Anda yang bernama Poole"" "Itu aku," jawab Jackson dari bangku, nafasnya tertahan.
"Ia berkata untuk mengatakan padamu supaya tenang - itu katanya."
"Bagaimana keadaannya""
"Aku baru akan mengatakannya." Ahli bedah itu
menoleh pada Tyrell. "Kalau begitu Anda Hawthorne,
pasien yang lain"" "Ya."
"Ia ingin bertemu Anda -"
"Omong kosong apa itu"" Poole melompat berdiri.
"Kalau ia mau bertemu seseorang, maka itu aku!"
"Aku sudah membiarkannya memilih, Mr. Poole. Aku bahkan tidak ingin melakukannya, tapi ia wanita yang
sangat keras kepala. Satu pengunjung, maksimum dua
menit, dan secara medis lebih baik kurang dari itu"
"Bagaimana keadaannya, Dokter"" kata Tye, mengulangi pertanyaan Jackson, tapi dengan otoritas yang menuntut jawaban.
"Aku kira Anda menggantikan keluarga terdekat""
"Anggap apa saja," sambung Hawthorne pelan. "Kami
dibawa ke sini bersama-sama dan Anda tentu tahu keprihatinan pemerintah."
"Tentu saja. Dua pasien tanpa tercatat, tidak ada laporan polisi, semua pertanyaan yang berhubungan dengan pengetahuan kami tentang peristiwa ini tidak boleh dijawab
... dan pasien yang terlibat tertembak. Sangat tidak biasa,
tapi aku tidak dapat mempertanyakan pihak berwenang. Aku tidak pernah berbicara dengan kerahasiaan seperti itu dengan masyarakat intelijen."
"Kalau begitu tolong jawab pertanyaanku."
"Sekitar dua puluh empat jam lagi baru bisa diketahui."
"Apa yang diketahui"" Poole meledak. "Apakah ia akan mati atau tidak""
"Tenis terang, aku tidak bisa menjanjikan ia tidak akan mati, tapi aku kira kami sudah menghilangkan kemungkinannya. Apa yang juga tidak bisa aku janjikan adalah ia akan sembuh dengan utuh, dengan semua gerakan."
Poole terduduk di bangku, kepalanya sekali lagi ditahan tangannya. "Cath, oh Cath ." sendunya.
"Spinal"" tanya Tyrell dingin.
"Jadi Anda tahu tentang luka seperti itu""
"Katakanlah aku pernah mengalaminya. Ujung saraf
setelah trauma . ""
"Kalau ada respon," ahli bedah itu mengangguk, "pemulihan kesehatannya akan normal dalam beberapa hari. Kalau tidak, apa ya
ng bisa aku katakan""
"Anda sudah berkata cukup, Dokter. Boleh aku menemuinya sekarang""
"Tentu saja. Mari aku bantu Anda, aku mengerti Anda sendiri juga melanggar sedikit peraturan." Hawthorne berdiri, susah payah menyeimbangkan dirinya, dan mulai melangkah ke pintu. "Penyangga Anda," kata ahli bedah itu menyodorkannya.
"Aku tidak ingin memakainya, Dokter," jawab Tyrell.
'Tapi terima kasih banyak."
Ia diantar ke kamar Catherine oleh seorang perawat yang
berkata ramah tapi tegas bahwa kunjungannya akan
dibatasi. Hawthorne memandang lembut pada sosok di atas
ranjang; rambut pirangnya tergerai di atas jaring operasinya, wajahnya yang indah, cantik dalam kepucatan diterangi lembut oleh cahaya lampu di sebelah ranjang. Ia mendengar langkah kaki dan membuka matanya, menolehkan kepalanya, dan melihat Hawthorne
menggerakkan tangannya agar ia mendekat, menunjuk
pada kursi di sebelahnya. Ia melakukannya, terpincang-pincang melintasi ruangan dan duduk. Lalu perlahan-lahan, dengan ragu, tangan mereka berdua semakin dekat, dan akhirnya saling genggam.
"Kata mereka kau baik-baik saja," kata Cathy, suaranya lemah, senyumnya mendukung.
"Kau juga akan baik-baik saja," kata Tye. "Bertalianlah, Mayor."
"Ayolah, Tye, kau bisa berbuat lebih baik daripada begitu."
"Aku sedang berusaha .. Jackson agak marah kau tidak meminta bertemu dengannya."
"Aku sangat menyayanginya, tapi ini bukan waktunya untuk anak pintar itu, dan aku tidak siap untuk menerima
sikapnya yang sudah bisa kuduga." Neilsen berbicara
Kembalinya Sang Pendekar Rajawali 26 Riwayat Lie Bouw Pek Karya Wang Du Lu Jubah Tanpa Jasad 1